Siklus Daur Hidup Jangkrik beserta Tahapan Berkembang Biaknya

Jangkrik ialah salah satu jenis binatang yang mengalami proses metamorfosis tidak sempurna. Pernah tidak kamu memikirkan seperti apa siklus daur hidup jangkrik di alam liar? Bagi kamu yang suka belajar biologi, mari baca artikel di bawah ini agar kamu lebih tahu tentang jangkrik.

Daur Hidup Jangkrik

Daur Hidup Jangkrik
Daur Hidup Jangkrik | Image source: Jenis.net

Siklus kehidupan seekor jangkrik dapat kita jabarkan ke dalam lima langkah secara berurutan. Daur hidup serangga ini ada yang berlangsung agak cepat, namun ada juga yang memakan waktu lama. Oleh karena itu, mari kita lihat seperti apa tahapan kehidupan binatang kecil ini.

1. Melakukan Proses Perkawinan

Setiap makhluk hidup yang ingin berkembang biak pasti harus melakukan perkawinan dengan lawan jenisnya. Itulah daur hidup jangkrik yang paling awal, yaitu pergi mencari jangkrik betina untuk kawin. Si jangkrik jantan bisa kawin dengan sebanyak mungkin jangkrik betina selama dia masih hidup.

Demi menarik perhatian para jangkrik betina, si jangkrik jantan akan membuat suara dengan cara menggosokkan kaki belakangnya pada kedua sayapnya. Suara jangkrik jantan yang nyaring dan keras akan membuat para betinanya lebih tertarik untuk datang dan melakukan proses perkawinan.

2. Menghalau Jangkrik Jantan Pesaing

Di alam liar, proses perkawinan setiap makhluk hidup belum tentu bisa berjalan mulus. Pasti ada persaingan ketat untuk bisa kawin dengan sebanyak mungkin betina untuk bisa meneruskan generasi masa depannya. Itulah bagian daur hidup jangkrik yang harus mereka lalui setiap kalinya.

Apabila gestur intimidasi tidak berhasil menghalau para jangkrik jantan pesaing tersebut, maka mereka bisa saja berkelahi secara fisik. Bahkan jika perlu, si jangkrik jantan yang lebih subur dan berkuasa akan melakukan kanibalisme terhadap para jantan pesaing yang lebih lemah.

3. Jangkrik Betina Meletakkan Telurnya

Begitu kedua jangkrik tersebut sudah selesai melakukan ritual perkawinan mereka, maka siklus hidup berikutnya ialah bertelur. Seekor jangkrik betina harus menunggu selama tujuh hingga sepuluh hari sebelum dia siap mengeluarkan telurnya.

Jumlah telur yang bisa jangkrik betina keluarkan bisa mencapai 100 butir telur dalam sekali berkembang biak. Hanya saja, dari 100 butir telur itu, belum tentu semuanya bisa menetas dan tumbuh dewasa tanpa hambatan.

Ada sejumlah kasus di mana jangkrik betina bisa bertelur tanpa kawin dulu dengan jangkrik jantan. Sayangnya, karena tak ada proses pembuahan sperma dari si jantan, telur-telur ini pun menjadi steril alias tidak bisa menetas.

4. Menjalani Daur Metamorfosis

Jangkrik betina tidak akan menjaga telur-telurnya setelah dia selesai mengeluarkan semua telur tersebut. Maka dari itu, daur hidup jangkrik yang keempat adalah membiarkan keturunannya untuk mengalami proses metamorfosis.

Alur metamorfosis pada seekor jangkrik tentu bermula dari telur, yang kemudian menetas menjadi nimfa atau jangkrik muda. Nimfa jangkrik itu akan melalui beberapa fase pergantian kulit sebelum tumbuh menjadi imago atau jangkrik dewasa.

Proses pertumbuhan jangkrik ini bisa berjalan cepat apabila terdapat suhu dan sumber makanan yang mencukupi. Sebaliknya, suhu dan sumber makanan yang tidak ideal akan memperlambat tahapan siklus hidup si jangkrik.

5. Meneruskan Generasi Selanjutnya

Tahap siklus kehidupan kelima yang akan seekor jangkrik alami ialah menumbuhkan ovipositor atau alat reproduksi sesuai dengan jenis kelaminnya. Setelah dia selesai dengan langkah ini, barulah jangkrik tersebut bisa mulai berkembang biak lagi demi meneruskan generasinya di masa depan.

Karena siklus kehidupan jangkrik yang tergolong cepat, belum lagi jumlah telur yang banyak, jangkrik sering orang-orang jadikan sebagai hewan ternak. Jangkrik yang manusia ternakkan dalam bisnis budidayanya cenderung memiliki kesempatan untuk berkembang biak yang lebih tinggi.

Proses Metamorfosis dalam Daur Hidup Jangkrik

Proses Metamorfosis Jangkrik
Proses Metamorfosis Jangkrik | Image source: Alamtani.com

Sebagaimana kupu-kupu dan katak, binatang ini pun menjalani proses metamorfosis, kendati sifatnya tidak sempurna sebab tidak ada tahap pupa. Proses metamorfosis yang menjadi bagian dari perkembangbiakan serangga ini adalah sebagai berikut ini.

1. Telur

Fase metamorfosis pertama yang menjadi bagian dari daur hidup jangkrik adalah telur. Jangkrik betina yang sudah menjalani proses kawin akan menjadi tanah yang gembur dan tersembunyi untuk bertelur dengan aman.

Ciri-ciri utama pada telur jangkrik yaitu bentuknya lonjong dan mempunyai warna kuning muda. Meskipun kecil, tetapi telur jangkrik bertekstur tebal, sehingga ada tonjolan khusus yang bisa nimfa jangkrik gunakan untuk merangkak keluar.

Waktu menetasnya telur-telur jangkrik ini ialah sekitar dua sampai dengan tiga minggu. Jika telur tersebut sudah siap untuk menetas, tanda yang pasti ada yaitu warna telur yang berubah dari kuning muda menjadi cokelat tua.

2. Nimfa

Berikutnya, jangkrik yang sudah menetas lalu memasuki fase metamorfosis kedua, yaitu nimfa atau jangkrik muda. Mereka akan melahap sisa-sisa telur yang masih layak makan sebelum pergi mencari sumber makanan lain.

Seekor jangkrik nimfa harus menjalani pergantian kulit hingga lima kali, hingga kulit serangga itu berubah menjadi keras dan bercangkang. Hal paling unik dari proses pergantian kulit ini ialah waktu yang sangat singkat, hanya sekitar 15 menit saja.

Selain itu, para jangkrik muda tersebut perlu menumbuhkan sayap mereka supaya bisa terbang dan mengeluarkan suara. Sayap jangkrik baru akan muncul pada tahap-tahap akhir pergantian kulit mereka, namun belum tumbuh sepenuhnya.

3. Imago

Daur hidup jangkrik baru akan memasuki tahap akhir begitu mereka tumbuh menjadi imago atau jangkrik dewasa. Proses pertumbuhan ini memakan waktu kurang lebih sembilan hari sampai empat belas hari.

Satu hal yang wajib kamu ketahui tentang jangkrik dewasa ialah mereka bisa saja menjadi kanibal. Hal ini timbul karena insting berkembang biak para jangkrik dewasa ini sangat kuat sehingga mereka berubah menjadi agresif terhadap sesamanya.

Bagi para jangkrik yang berhasil kawin dan memproduksi generasi baru, mereka akan segera mati. Khusus untuk jangkrik jantan, ada kemungkinan besar mereka akan dimangsa oleh jangkrik betina sebelum dia mati juga.

Hewan Lain yang Siklus Hidupnya Mirip Jangkrik

Kamu tahu tidak apa lagi contoh binatang yang siklus hidupnya mirip dengan daur hidup jangkrik, termasuk juga proses metamorfosis tidak sempurna? Di bawah ini ada sekumpulan hewan yang proses berkembang biak dan metamorfosisnya menyerupai jangkrik.

  • Belalang;
  • Capung;
  • Laba-laba;
  • Rayap.

Sudah Paham tentang Daur Hidup Jangkrik?

 Jangkrik
Jangkrik | Image source: wikipedia.org

Demikianlah informasi seputar topik perkembangbiakan jangkrik beserta siklus metamorfosis serangga ini di alam liar. Jangkrik dapat kita jadikan sebagai bahan belajar dalam ilmu biologi, terutama karena kamu bisa membelinya dari peternak jangkrik profesional.

Berbicara tentang metamorfosis, hewan yang akan paling sering orang-orang ketahui katak dan kupu-kupu. Padahal, yang melalui proses metamorfosis tidak melulu kedua hewan tersebut. Ada beragam jenis hewan lainnya di alam, seperti halnya jangkrik, yang bisa kamu teliti untuk mengerti lebih lanjut tentang metamorfosis.

Share:

Leave a Comment

You cannot copy content of this page