Anak adalah anugerah yang diberikan oleh Allah SWT. Sebagai bentuk rasa syukur dan bahagia, sudah sepatutnya kita memberikan nama yang baik untuk si Kecil. Contohnya Rasya yang bersifat unisex. Lantas, apa arti nama Rasya dalam Islam?
Rasya merupakan salah satu nama berawal R yang bersifat unisex. Disebut demikian, karena nama ini dapat digunakan untuk anak perempuan maupun anak laki-laki.
Mau tahu apa makna sebenarnya dari nama Rasya? Yuk, simak selengkapnya pada artikel ini.
Daftar ISI
Arti Nama Rasya dalam Islam dan Contoh Rangkaian Namanya
Dalam bahasa Arab Rasya bisa atau Rasha merupakan kata turunan dari Rasiyah yang memiliki banyak makna. Rasya bisa diartikan sebagai bangunan bisa juga bermakna tegap, sejahtera, dan tinggi.
Sebagai orang tua, tentunya kita ingin anak memiliki masa depan yang cemerlang dan mampu mengangkat derajatnya setinggi mungkin. Berdasarkan kesimpulan itulah, nama Rasya banyak ditambahkan ke nama lengkap anak.
Selain memiliki arti yang baik dalam bahasa Arab, Rasya juga bermakna indah dalam bahasa Latin yakni bunga mawar. Sementara itu dalam bahasa Sansekerta, nama tersebut bermakna penuh perasaan.
Setelah mengetahui makna dari Rasya, kita pasti tertarik menggunakan nama tersebut untuk anak perempuan dan laki-laki. Berikut contoh rangkaian namanya:
1. Ide Rangkaian Nama Anak Perempuan
Apakah pantas memberikan nama Rasya untuk anak perempuan? Jawabannya sangat pantas dan justru unik karena belum banyak nama perempuan dari Rasya.
Penyematan nama Rasya juga bisa menjadi doa. Dengan nama ini, diharapkan anak Perempuan kita bisa sekuat dan setangguh anak laki-laki. Berikut ini contoh rangkaian namanya:
- Rasya Anjana. Nama ini memiliki makna anak perempuan yang cantik dan kuat. Sehingga di masa depan, diharapkan anak bisa tumbuh dengan cantik, tapi mempunyai hati kuat seperti baja.
- Rasya Charusheela. Makna dari nama ini adalah anak perempuan yang mempunyai kepribadian indah serta tangguh.
- Rasya Dafina. Arti nama ini adalah anak perempuan yang hidup dengan kesejahteraan dan bernilai tinggi.
- Hania Rasya. Nama ini sederhana tapi memiliki makna yang indah yakni anak perempuan yang dirahmati dan memiliki derajat tinggi.
- Ilina Rasya. Makna nama ini adalah anak perempuan cerdas yang hidup dengan sejahtera.
- Isvara Rasya. Rangkaian nama ini bermakna anak perempuan yang bisa menjadi pemimpin dan berkuasa tinggi.
- Jiera Iniya Rasya. Kita yang ingin menambahkan nama Rasya untuk tiga kata bisa mempertimbangkan nama ini yang maknanya anak perempuan tercantik, manis, dan juga tangguh.
- Bharani Rasya Easha. Komposisi nama ini sangat indah apalagi jika kita mengetahui maknanya. Bharani Rasya Easha artinya anak perempuan permata hati yang berjiwa murni dan tangguh.
- Hasita Rasya Danti. Nama ini menggambarkan karakter anak perempuan yang ceria. Makna namanya adalah anak perempuan ceria yang tangguh dan istimewa.
- Ishana Rasya Falguni memiliki makna anak perempuan cantik dan kaya yang memiliki berderajat tinggi.
Baca juga: Demokrasi dalam Islam: Pandangan hingga Contohnya di Indonesia
2. Ide Rangkaian Nama Anak Laki-Laki
Beberapa nama memang terdengar sangat feminim sehingga lebih cocok digunakan untuk anak perempuan saja. Sejumlah nama juga bersifat maskulin sehingga cenderung digunakan untuk bayi laki-laki.
Menariknya, nama Rasya bisa digunakan oleh keduanya. Walaupun sekilas nama ini terdengar maskulin.
Kita pastinya sependapat mengatakan, jika contoh rangkaian nama anak perempuan di atas sangat indah dan bermakna positif. Lalu, bagaimana dengan anak laki-laki? Berikut ini contoh rangkaian namanya:
- Rasya Arafabian Shaarim memiliki makna anak laki-laki yang tangguh, berpikiran tajam yang mempunyai kedudukan tinggi.
- Rasya Nafis Musyary. Nama ini artinya adalah anak laki-laki dengan derajat tinggi yang berharga dan hidup bergelimang harta.
- Rasya Balu Arsalan. Nama ini sesungguhnya memiliki arti yang positif yakni anak laki-laki berkedudukan tinggi dengan masa anak-anak menyenangkan.
- Rasya Farzan Al-Maheer merupakan rangkaian nama yang bermakna anak laki-laki yang berkedudukan tinggi, berpengetahuan, dan pandai dalam berbagai hal.
- Alfarezel Rasya Akkira. Nama ini memiliki komposisi yang sempurna dan bila diartikan adalah anak laki-laki yang memiliki kebaikan dan berkarakter tangguh.
- Khatiri Rasya Sauqi. Nama ini artinya anak laki-laki yang berakhlak baik, sejahtera dan penuh kasih terhadap sesama.
- Fakih Rasya Quraisy merupakan nama Islami yang bermakna anak laki-laki pemikir atau ahli hukum yang hidup sejahtera. Sedangkan Quraisy merupakan suku bangsa Arab.
- Abdullah Rasya Zair. Nama yang sangat unik ini bermakna anak laki-laki yang hidup sejahtera, patuh, dan memancarkan sinar yang terang.
- Hikmaturizal Firas Rasya. Kita bisa memberikan nama ini untuk anak laki-laki baru lahir yang maknanya bagus yakni dirahmati, setia, dan sejahtera.
- Muhammad Alam Rasya. Nama Muhammad diambil dari nama nabi yang bermakna yang terpuji, dirahmati. Disambung dengan Alam Rasya yang artinya alam semesta dan sejahtera.
- Shahnawaz Mandub Rasya. Ternyata arti nama Rasya dalam Islam sangatlah bagus. Buktinya banyak muslim yang menggunakan nama ini untuk bayi laki-laki yang maknanya anak laki-laki pemberani yang hidup sejahtera.
- Ghaffar Badruddin Rasya. Nama ini memiliki makna anak laki-laki yang berhati lembut tapi tangguh dan bijaksana.
Nama Rasya di Indonesia sebenarnya bukanlah nama baru. Sudah banyak orang tua yang menggunakannya baik sebagai nama depan, nama tengah atau belakang. Cukup disesuaikan saja degan rangkaian nama lain yang diinginkan.
Usai mengetahui makna arti nama Rasya, apakah kita masih ragu untuk menggunakan nama tersebut? Tentu saja tidak. Arti nama Rasya dalam Islam sangat bagus apalagi jika rangkaian Namanya dibuat seperti contoh sebelumnya.