Rahasia! Ini 4 Doa Meluluhkan Hati Suami yang Ampuh

Doa meluluhkan hati suami kadangkala sangat dibutuhkan, apalagi kehidupan rumah tangga ada kalanya mengalami pasang-surut. Namun kondisi seperti ini sangat wajar, suami istri bisa berselisih kapan saja.

Suami istri merupakan pasangan atau partner yang harus berusaha bersama, meskipun saat melakukan kesalahan.

Begitu pula, pada saat suami sedang labil emosinya, tugas istri adalah menenangkannya agar terhindar dari amarah.

Doa Meluluhkan Hati Suami

Selain berusaha, istri juga bisa harus selalu berdoa untuk bisa meluluhkan hati suaminya. Doa ini bisa langsung kalian baca setelah sholat fardhu dengan harapan suami bisa luluh, tenang serta kembali memberikan cintanya kepada istri.

Berikut ini sudah ada beberapa doa untuk meluluhkan hati suami yang perlu diketahui, antara lain:

1. Doa yang Dapat Meluluhkan Hati Suami

Doa Meluluhkan Hati Suami

Ada kalanya suatu hari suami diliputi oleh amarah atas suatu masalah tertentu. Contohnya saja karena pekerjaan, pertemanan, maupun masalah keluarga. 

Namun, sebagai seorang istri, hal yang terbaik harus bisa membantu suaminya untuk lebih tenang. Salah satunya doa agar bisa meluluhkan hati suami menjadi lembut. 

Dengan adanya doa ini, kita bisa langsung memohon kepada Allah SWT agar suami mendapatkan ketenangan dan melepaskan amarah. Berikut ini sudah ada bacaan doa yang dapat meluluhkan hati untuk suami dan bisa dipraktekkan istri:

اَللَّهُمَّ لَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ…… كَمَا لَيَّنْتَ الْحَدِيْدَ لِدَاوُ عَلَيْهِ ٱلسَّلَامُ وَ سَخِّرْ لِيْ كَمَا سَخَّرْتَ لِيْ سُلِيمَان نَبِيّ لِدَاوُدَ عَلَيْهِ ٱلسَّلَامُ وَأَلَّفَ بَيْ كَمَا أَلَّفْتَ بَيْ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَسَيِّدَتِنَا خَدِيْجَةَ عَلَيْهِ وَآلِهِ وَسَلَّمَ وَ خَدِيْجَةَ عَلَيْهِ وَآلِهِ وَسَلَّمَ وَ فَاطِمَةَ الزَّهْرَاءَ ﺻﻠﻮﺍﺕ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻚ ارحمني يا ارحم الراحمين

Allahumm layyin li qalba (sebut nama suami) kamaa layyantal h’adeeda lidaawooda a’layhis salaamu wa sakhkhir lee kamaa sakhkhartar reeh’a lisulaymaaanabni daawooda a’layhim as salaamu. Wa allif baynanaa kamaa allafta bayna muhammadan s’allallaahu a’layhi. Wa aalihee wa sallam wa khadeejah wa a’layhi wa aalihee wa sallam wa khadeejah wa a’liyyin a’layhis salaamu wa fatimataz zahraa-i s’alawaatullaahi a’layhaa yaa arh’aamar raahimeen.

Artinya: “Ya Allah, biarlah (sebut nama suami) hati tumbuh lembut dan lembut seperti Engkau melelehkan besi untuk Dawud, damai dia, dan membuatnya lembut dan tunduk kepadaku sama seperti Engkau membuat angin penurut. Bahkan, tunduk kepada Sulaiman putra Daud, salam bagi mereka berdua, dan jadikan kasih sayang di antara kami. Sebagaimana Engkau menaruh Cinta antara Muhammad (damai dan berkah Allah beserta anak-anaknya) dan Khadijah (rahmat Allah besertanya), dan antara Ali (damai atasnya) dan Fatimah Zahra. Shalawat Allah atasnya,hai yang paling dermawan.”

Baca juga: Doa Ketika Mendengar Suara Burung di Malam Hari

2. Doa Meluluhkan Hati Suami Agar Tidak Egois

Pada dasarnya, untuk bisa melembutkan hati suami yang keras, pertama-tama bisa membaca kalimat Allah. Berikut ini sudah ada beberapa kalimat Allah yang bisa diterapkan sebelum  doa meluluhkan hati suami terlebih dahulu:

  • Ya Jabbar
  • Ya Aziz
  • Ya Mutakabbir.

Setelah itu, bisa langsung dilanjutkan dengan membaca doa berikut yang sudah ada di dalam surat Al-Baqarah ayat 165, antara lain:

يُّحِبُّوْنَهُمْ كَحُبِّ اللّٰهِ ۗ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اَشَدُّ حُبًّا لِّلّٰهِوَمِنَ ٱلنَّاسِ مَن يَتَّخِذُ مِن دُونِ ٱللَّهِ أَندَادًا يُحِبُّونَهُمْ كَحُبِّ ٱللَّهِ ۖ وَٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓا۟ أَشَدُّ حُبًّا لِّلَّهِ ۗ وَلَوْ يَرَى ٱلَّذِينَ ظَلَمُوٓا۟ إِذْ يَرَوْنَ ٱلْعَذَابَ أَنَّ ٱلْقُوَّةَ لِلَّهِ جَمِيعًا وَأَنَّ ٱللَّهَ شَدِيدُ ٱلْعَذَابِ

Wa minan-nāsi may yattakhiżu min dụnillāhi andāday yuḥibbụnahum kaḥubbillāh, wallażīna āmanū asyaddu ḥubbal lillāhi walau yarallażīna ẓalamū iż yaraunal-‘ażāba annal-quwwata lillāhi jamī’aw wa annallāha syadīdul-‘ażāb.

Artinya: “Dan diantara manusia ada orang-orang yang menyembah tandingan-tandingan selain Allah; mereka mencintainya sebagaimana mereka mencintai Allah. Adapun orang-orang yang beriman amat sangat cintanya kepada Allah. Dan jika seandainya orang-orang yang berbuat zalim itu mengetahui ketika mereka melihat siksa (pada hari kiamat), bahwa kekuatan itu kepunyaan Allah semuanya, dan bahwa Allah amat berat siksaan-Nya (niscaya mereka menyesal).”

Kemudian, bisa langsung dilanjutkan dengan membaca doa yang terdapat dalam surat Ali Imran ayat 14 berikut ini:

زُيِّنَ لِلنَّاسِ حُبُّ الشَّهَوٰتِ مِنَ النِّسَاۤءِ وَالْبَنِيْنَ وَالْقَنَاطِيْرِ الْمُقَنْطَرَةِ مِنَ الذَّهَبِ وَالْفِضَّةِ

Zuyyinalinnasi hubbushahawati minannisa’i walbani na walqanaathiril muqanthorotiminazzahabi walfidhah.

Artinya: “Dihiasikan (dan dijadikan indah) bagi manusia: kesukaan kepada benda-benda yang diingini, yaitu perempuan-perempuan dan anak-anak; harta-benda yang banyak dari emas dan perak.” (QS. Ali-Imran: 14).

Baca juga: Doa Setelah Sholat Hajat dan Tata Cara Sholat Hajat yang Benar dan Artinya

3. Doa agar Suami Makin Sayang pada Istrinya

Untuk bisa memohon agar suami semakin sayang dengan istrinya, maka berikut adalah doa yang bisa dipanjatkan. Doa meluluhkan hati suami ini terdapat dalam surat Ar-Rum ayat 21 seperti berikut:

وَمِنْ ءَايَٰتِهِۦٓ أَنْ خَلَقَ لَكُم مِّنْ أَنفُسِكُمْ أَزْوَٰجًا لِّتَسْكُنُوٓا۟ إِلَيْهَا وَجَعَلَ بَيْنَكُم مَّوَدَّةً وَرَحْمَةً ۚ إِنَّ فِى ذَٰلِكَ لَءَايَٰتٍ لِّقَوْمٍ يَتَفَكَّرُونَ

Wa min āyātihī an khalaqa lakum min anfusikum azwājal litaskunū ilaihā wa ja’ala bainakum mawaddataw wa raḥmah, inna fī żālika la`āyātil liqaumiy yatafakkarụn.

Artinya: “Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri-istri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir.”

4. Doa Lainnya untuk Meluluhkan Hati Suami 

Selain itu, juga sudah ada bacaan doa untuk meluluhkan hati suami yang lainnya seperti berikut ini:

اللَّهُمَّ إِنَّكَ أَنْتَ الْعَزِيْزُ الْكَبِيْرُ وَأَنَا عَبْدُكَ الضَّعِيْفُ الذَّلِيْلُ الَّذِيْ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِكَ، اللَّهُمَّ سَخِّرْ لِيْ كَمَا سَخَّرْت فِرْعَوْنَ لِمُوْسَى وَلَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ كَمَا لَيَّنْتَ الْحَدِيْدَ لِدَاوُدَ فَإِنَّهُ لَا يَنْطِقُ إِلَّا بِإِذْنِكَ نَاصِيَتُهُ فِيْ قَبْضَتِكَ وَقَلْبُهُ فِيْ يَدِكَ جَلَّ ثَناَءُ وَجْهِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Allaahumma innaka antal azizul kabir. Wa anaa abduka adhdhoiifudzdzaliil. Alladzii laa khaula wa laa quwwata illaa bika. Allaahumma sakhkhir lii amrii kama sakhkhorta firauna li musa. Wa layyin li qolbahuu kama layyantalhadiida li dawuda. 

Fa innahu la yantiqu illa bi idznika. Nashiyatuhuu fii qobdhatika. Wa qolbuhuu fi yadiKka. Jalla tsanau wajhik. ya arkhamar rakhimiin.

Artinya: “Ya Allah bahwasanya Engkaulah yang Maha Perkasa lagi Maha Besar. Dan sesungguhnya aku ini adalah hamba-Mu yang hina lagi lemah. Ya Allah mudahkanlah bagiku urusanku, sebagaimana Engkau mudahkan bagi urusan Fir’aun kepada Musa dan lunak hati manusia bagiku. Hal ini  sebagaimana Engkau lunakkan besi bagi Nabi Daud. Engkaulah adalah sebaik-baik pemimpin dan sebaik-baik penolong, wahai Tuhan Yang Maha Hidup. Wahai Tuhan Yang Maha Penguasa, Wahai Tuhan Yang Punya Keagungan dan Kemuliaan, perkenanlah ya Allah.”

Sebenarnya masih ada beberapa bacaan doa untuk meluluhkan suami yang perlu diketahui. Namun, beberapa doa yang ada di atas bisa dijadikan sebagai referensi.

Beberapa bacaan doa meluluhkan hati suami yang ada di atas bisa diamalkan oleh para istri. Dengan membaca doa di atas ini, insya Allah bisa langsung membuat suami tenang dan amarahnya pun mereda.

Share:

Reskia pernah menjabat sebagai Sekretaris Divisi Media Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) Sumbagsel tahun 2020. Ia senang berbagi pengetahuan yang ia peroleh. Because sharing is caring.

Leave a Comment