15 Tokoh Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dan Peran Pentingnya yang Perlu Diketahui

Apakah kamu hafal siapa saja tokoh proklamasi kemerdekaan Indonesia? Sejatinya, masing-masing tokoh nasional memberi sumbangsih dan kontribusinya dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa. 

Yuk, segarkan kembali ingatan kamu lewat pembahasan sosok yang berperan dalam proklamasi kemerdekaan negara kita berikut ini!

Siapa Saja Tokoh proklamasi Kemerdekaan Indonesia?

Menurut sejarah, peristiwa kemerdekaan Indonesia ditandai dengan momen upacara proklamasi kemerdekaan. Pada momen tersebut, hadir pula sejumlah sosok penting yang sekarang kamu kenal sebagai tokoh proklamasi. Nah, berikut ini adalah nama dan profil singkat mereka.  

1. Tokoh Proklamasi Kemerdekaan Indonesia: Ir. Soekarno 

Ir. Soekarno
Ir. Soekarno | Sumber gambar: Tribunnews.com

Hampir seluruh masyarakat Indonesia pasti mengenal Bapak Proklamator Indonesia, Ir. Soekarno. Sebagai tokoh sekaligus pahlawan nasional, Bung Karno banyak berkontribusi dalam memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Jepang. 

Pasalnya, Bung Karno terlibat aktif dalam memperjuangkan kemerdekaan RI dengan membentuk Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI). 

Tak hanya sampai di situ saja, tetapi beliau dan Bung Hatta juga sempat mengalami perdebatan sengit dengan para tokoh pemuda yang mendesaknya untuk segera memproklamasikan kemerdekaan.

Untungnya, upaya Bung Karno bersama tokoh bangsa lainnya dalam memperjuangkan kemerdekaan dapat terwujud melalui pelaksanaan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945. Di dalam upacara proklamasi tersebut, Bung Karno berperan dalam menandatangani dan membaca teks proklamasi. 

2. Drs. H. Mohammad Hatta 

Moh. Hatta
Moh. Hatta | Sumber gambar: Suara.com

Belum afdal rasanya bila belum menyebut nama Bung Hatta di daftar tokoh nasional yang berperan penting dalam proklamasi kemerdekaan Indonesia. Bagi yang belum tahu, beliau adalah salah satu rekan dekat Bung Karno di dalam memperjuangkan kemerdekaan. 

Ketika upacara proklamasi, Bung Hatta memiliki peran penting dalam menyusun dan menandatangani teks proklamasi atas nama bangsa Indonesia. Setelah peristiwa tersebut, beliau juga menjabat sebagai wakil presiden pertama di negara ini. 

3. KH. Wahid Hasyim 

Wahid Hasyim
Wahid Hasyim | Sumber gambar: NU Jabar Online

KH. Wahid Hasyim merupakan salah seorang tokoh proklamasi kemerdekaan Indonesia yang tergabung sebagai anggota dalam Panitia Sembilan. Beliau bertugas untuk menyusun rumusan dasar negara berupa pembukaan Undang-undang Dasar (UUD) 1945. 

Selain itu, Wahid Hasyim juga turut terlibat dalam proses persiapan kemerdekaan dengan bergabung dalam Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) yang diketuai oleh Soekarno. 

Salah satu perannya menjelang proklamasi kemerdekaan adalah menjaga masyarakat Indonesia dari isu agama yang berisiko memicu perpecahan. 

4. Fatmawati

Fatmawati
Fatmawati | Sumber gambar: Tribunnews.com

Mengikuti jejak sang suami, Fatmawati Soekarno juga sedikit banyak terlibat dalam proses upacara Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Salah satu kontribusi paling ikonik yang pernah dilakukan Fatmawati adalah menjahit bendera merah putih untuk dikibarkan pada saat upacara proklamasi kemerdekaan Indonesia. 

5. Tokoh Proklamasi Kemerdekaan Indonesia: Sutan Syahrir  

Sutan Syahrir
Sutan Syahrir | Sumber gambar: InfoSumbar.com

Sutan Syahrir kerap dikenal sebagai sosok yang intelek dan revolusioner. Beliau telah membentuk sebuah himpunan pemuda nasionalis bernama Jong Indonesie yang bertujuan untuk menyuarakan cita-cita persatuan Indonesia. 

Sutan Syahrir merupakan orang pertama yang mendengar kabar bahwa Jepang telah kalah dari Sekutu pasca peristiwa bom atom di Kota Nagasaki dan Hiroshima. 

Setelah itu, Sutan Syahrir bersama dengan sejumlah pemuda lain mendorong Soekarno dan Hatta bersembunyi di Rengasdengklok untuk menyusun langkah sekaligus naskah teks proklamasi kemerdekaan Indonesia. 

6. Sayuti Melik

Sayuti Melik
Sayuti Melik | Sumber gambar: Beritajatim.com

Selama masa-masa persiapan kemerdekaan RI, Sayuti Melik termasuk salah seorang golongan muda yang terlibat menyembunyikan Bung Karno dan Bung Hatta ke Rengasdengklok. Beliau merupakan anggota PPKI (Panitia Pelaksana Kemerdekaan Indonesia) yang berperan penting dalam peristiwa ini. 

Menjelang tanggal 17 Agustus 1945, Bung Karno mempercayai Sayuti Melik untuk bertugas mengetik teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Teks tersebut yang nantinya akan dibacakan oleh Bung Karno dalam prosesi upacara proklamasi. 

7. Ahmad Soebardjo

Ahmad Soebardjo
Ahmad Soebardjo | Sumber gambar: Gramedia.com

Tokoh proklamasi kemerdekaan Indonesia selanjutnya adalah Ahmad Soebardjo. Beliau merupakan salah seorang tokoh yang berjasa dalam meyakinkan para pemuda untuk segera membawa pulang Bung Karno dan Bung Hatta kembali ke Jakarta pasca persembunyian di Rengasdengklok. 

Berkat upayanya, peristiwa pembacaan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia bisa terlaksana. Bahkan, Ahmad Soebardjo juga menjadi salah satu tokoh yang terlibat dalam penulisan naskah teks proklamasi. 

8. Moewardi 

Moewardi
Moewardi | Sumber gambar: Kompas.com

Seorang lulusan kedokteran dan sekaligus berprofesi sebagai dokter THT (Telinga, Hidung, dan Tenggorokan) ini juga jarang dibahas dalam buku pelajaran sejarah di sekolah. 

Padahal, dr. Moewardi termasuk salah satu orang yang ikut berperan dalam upacara Proklamasi Kemerdekaan. Salah satu tugas beliau adalah mengamankan situasi dan ancaman kerusuhan selama proses pembacaan teks proklamasi berlangsung. 

9. Tokoh Proklamasi Kemerdekaan Indonesia: Abdul Kahar Moezakir 

Abdul Kahar Muzakir
Abdul Kahar Muzakir | Sumber gambar: IDN Times Jogja

Sepanjang proses persiapan menjelang kemerdekaan Indonesia, Abdul Kahar Moezakir memikul tugas yang cukup penting. Pasalnya, beliau merupakan salah seorang anggota BPUPKI dan anggota Panitia Sembilan yang bertugas untuk merencanakan kemerdekaan Indonesia. 

Selama bertugas menjadi anggota, Abdul Kahar Moezakir mengemban tanggung jawab dalam menyusun teks pembukaan Undang-undang Dasar 1945. Rumusan tersebut kemudian disahkan menjadi naskah Piagam Jakarta. 

10. Soekarni

Soekarni
Soekarni | Sumber gambar: Suara Jogja 

Buku pelajaran sejarah kemerdekaan Indonesia mungkin belum banyak membahas tentang tokoh nasional yang satu ini. Namun, kontribusinya dalam mempersiapkan kemerdekaan RI (Republik Indonesia) ternyata cukup besar. 

Beliau  termasuk barisan pemuda yang memboyong dan mendorong Soekarno dan Hatta ke Rengasdengklok untuk melaksanakan proses proklamasi. Selama masa-masa tersebut, beliau dan teman-teman lainnya terus berupaya meyakinkan dan mendesak Soekarno dan Hatta untuk segera memproklamasikan kemerdekaan RI. 

11. Chaerul Saleh 

Chaerul Saleh
Chaerul Saleh | Sumber gambar: Disway

Salah satu alasan mengapa para pemuda, termasuk Chaerul Saleh, membawa Soekarno-Hatta ke Rengasdengklok adalah agar kedua tokoh pejuang senior tersebut tidak terpengaruh oleh Jepang. 

Para pemuda tokoh proklamasi kemerdekaan Indonesia itu ingin proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia bisa segera terlaksana sementara Jepang masih sibuk mengurus kondisi negaranya setelah mendapat serangan bom. 

Chaerul Saleh membantu menyiarkan berita proklamasi ke seluruh rakyat Indonesia melalui siaran radio segera setelah proses Proklamasi Kemerdekaan RI terjadi.   

12. Latief Hendraningrat

Latief Hendraningrat
Latief Hendraningrat | Sumber gambar: Tribunnews.com 

Tokoh nasional yang satu ini tergabung dalam organisasi Pembela Tanah Air (PETA). Tetapi, beliau juga berperan aktif dalam memperjuangkan proklamasi kemerdekaan Indonesia. 

Soekarno dan Hatta mempercayai beliau untuk mendampingi mereka dalam proses pembacaan naskah teks proklamasi. Bukan hanya itu saja, Latief Hendraningrat turut bertugas menjadi pasukan pengibar bendera Merah Putih yang pertama kali pada saat proklamasi.    

13. Tokoh Proklamasi Kemerdekaan Indonesia: Otto Iskandar Dinata  

Otto Iskandar Dinata
Otto Iskandar Dinata | Sumber gambar: Tribunnews.com

Potret wajah Otto Iskandar Dinata bisa kamu lihat pada pecahan uang Rp20.000,00 keluaran tahun 2016. Wajah beliau diabadikan dalam pecahan rupiah bukan tanpa alasan, sebab Otto Iskandar Dinata memiliki peranan yang cukup penting dalam sejarah proklamasi kemerdekaan bangsa Indonesia. 

Faktanya, sosok Otto Iskandar Dinata turut tergabung dalam Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) dan ikut merancang rumusan Undang-undang Dasar 1945. Di samping itu, beliau adalah orang pertama yang mengusulkan Soekarno-Hatta sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI pasca proklamasi. 

14. Wikana 

Wikana
Wikana | Sumber gambar: Suara Indonesia 

Tokoh pemuda ini terlibat dalam peristiwa penculikan Soekarno dan Hatta ke Rengasdengklok. Oleh sebab itu, perannya selama proses persiapan kemerdekaan tidak kalah penting dari tokoh-tokoh lainnya. 

Kemampuannya dalam berbahasa asing telah membantu menyampaikan berita kekalahan Jepang atas Sekutu pada Soekarno-Hatta. Koneksinya dengan para perwira Jepang juga telah memudahkan proses persiapan kemerdekaan di rumah dinas Laksamana Maeda. 

15. Laksamana Maeda 

Laksamana Maeda
Laksamana Maeda | Sumber gambar: Validnews.com

Tidak banyak yang tahu kalau Laksamana Maeda merupakan tokoh proklamasi kemerdekaan Indonesia berkebangsaan Jepang. Bahkan, beliau telah menjabat sebagai Wakil Komandan Angkatan Laut (AL) Jepang di Jakarta. 

Walaupun begitu, beliau termasuk salah satu pihak asing yang pro terhadap kemerdekaan Indonesia. 

Terlepas dari latar belakang kewarganegaraannya, Laksamana Maeda termasuk sosok yang penting dalam proses persiapan kemerdekaan. Buktinya, beliau telah mengizinkan para pejuang kemerdekaan untuk memakai rumahnya sebagai tempat merumuskan teks proklamasi. 

Mengapa Kamu Harus Menghargai Peran para Tokoh Proklamasi Kemerdekaan Indonesia? Ini Alasannya! 

Di dalam pidatonya, Bung Karno pernah berkata bahwa, “Bangsa yang besar adalah bangsa yang mampu menghargai jasa para pahlawannya”. Bila mengacu pada isi pidato tersebut, maka kamu harus belajar untuk menghargai jasa-jasa pahlawan, termasuk tokoh proklamasi kemerdekaan Indonesia.  

Setelah mengenal lebih baik tokoh-tokoh di atas, tindakan selanjutnya yang patut kamu lakukan adalah meneladani sikap terpuji para pahlawan tersebut dalam mengisi kemerdekaan Indonesia. Salah satu contohnya adalah dengan semangat belajar agar bisa membantu membangun negeri di masa depan. 

Share:

Leave a Comment

You cannot copy content of this page