15 Rekomendasi Hotel Murah di Cianjur dengan Fasilitas Terbaik dan Populer

Memilih akomodasi penginapan saat akan berlibur ke suatu kota adalah hal yang wajib kamu lakukan. Namun, umumnya kamu pasti akan memilih hotel yang murah dengan fasilitas lengkap. Tidak terkecuali jika kamu berencana untuk berlibur ke Cianjur, tentu informasi hotel murah di Cianjur jadi satu hal yang kamu butuhkan.

Rekomendasi Hotel Murah di Cianjur

Berikut ini adalah 15 rekomendasi hotel murah di Cianjur yang populer dengan fasilitas terbaik yang bisa jadi pilihanmu:

1. OYO 1982 Golf Papa Costel

OYO 1982 Golf Papa Costel, Hotel Murah di Cianjur
Agoda

Rekomendasi hotel murah di Cianjur yang pertama dan bisa menjadi pilihan bagimu adalah OYO 1982 Golf Papa Costel. Hotel ini sangat cocok untukmu yang sedang melakukan backpacker atau hanya sekadar ingin beristirahat sebentar.

Hal ini karena harga sewa per malam di hotel ini sangat murah dan juga terjangkau. Makanya, tidak heran jika banyak orang yang tertarik untuk menginap di hotel ini. Kamu cukup menyediakan budget sekitar Rp130.000,00 per malamnya. Sangat murah, bukan?

2. Hotel Parama

Hotel Parama
Agoda

Rekomendasi hotel murah di Cianjur yang selanjutnya adalah Hotel Parama. Jika kamu berencana untuk menginap di hotel ini, maka cukup menyiapkan budget sekitar Rp300.000,00 per malamnya. 

Tidak perlu khawatir dengan fasilitas yang ada di Hotel Parama. Meskipun hotel ini termasuk cukup murah, namun fasilitas yang tersedia relatif lengkap, lho. Hotel Parama menyediakan ruang karaoke yang sering kali digunakan sebagai area berkumpul bagi para pengunjung.

Bukan cuma itu, kamu pun bisa menggunakan kolam renang outdoor yang dilengkapi dengan pemandangan pegunungan yang indah dan mampu memanjakan mata. Di dalam kamar, kamu dapat menikmati berbagai fasilitas, seperti TV, AC, hingga bathtub.

3. Hotel Ariandri

Hotel Ariandri
Agoda

Hotel Ariandri bisa menjadi alternatif pilihan akomodasi penginapan yang tepat, jika kamu berencana untuk datang ke tempat wisata Air Terjun Ciherang. Jarak dari hotel ke tempat wisata tersebut hanya sekitar 6 kilometer, yang bisa kamu jangkau menggunakan kendaraan pribadi.

Tak hanya itu saja, kamar yang ada di Hotel Ariandri juga langsung berhadapan dengan kolam renang outdoor serta ruang bersantai. Perpaduan udara yang sejuk dengan suasana lingkungan yang damai dan asri sudah pasti akan membuat momen liburanmu jadi terasa lebih tenang.

Apalagi harga booking kamarnya juga relatif murah, lho. Kamu cukup menyiapkan budget sekitar Rp400.000,00 untuk sewa kamar per malamnya.

4. Collection O 1898 Louise Place

Collection O 1898 Louise Place
Agoda

Salah satu rekomendasi hotel murah di Cianjur yang bisa menjadi pilihan adalah Collection O 1898 Louise Place. Tempat ini memiliki beberapa pilihan kamar dengan berbagai fasilitas dan kelengkapan yang bisa kamu pilih sesuai dengan budget dan kebutuhan.

Hotel ini menyediakan fasilitas yang cukup lengkap, seperti AC, kulkas, TV, lemari pakaian, hingga peralatan mandi yang lengkap. Bahkan, saat menginap di hotel ini, kamu bisa menggunakan fasilitas mesin kopi dan pengering rambut yang ada di setiap kamar.

Dengan fasilitas selengkap itu, kamu cukup menyediakan budget sewa kamar sebesar Rp114.000,00 per malamnya. 

5. Hotel Cianjur Cipanas

Hotel Cianjur Cipanas
Hotel Cianjur Cipanas

Penginapan satu ini bisa menjadi hotel pilihan saat kamu berlibur ke Cianjur. Menawarkan desain kamar suite dan sederhana dengan fasilitas Wi-Fi gratis, kulkas mini, televisi, dan mesin pembuat kopi atau teh. 

Kemudian, ada juga restoran dan kafe, sauna, lapangan bulu tangkis, jalur jogging, kolam renang indoor berpemanas, parkiran, pusat kebugaran, tenis meja, taman bermain, dan ruang serbaguna. 

Jika kamu menginap bersama keluarga besar, kamu bisa sewa satu rumah berlantai 2 dengan fasilitas ruang tamu dan desain dinding kayu. Lokasinya dekat dengan Istana Cipanas dan Taman Bunga Nusantara. Biaya menginap di hotel ini sekitar Rp412.000,00 saja.

6. Arimbi Cibulan Suites

Arimbi Cibulan Suites
Agoda

Arimbi Cibulan Suites adalah hotel yang aksesnya sangat mudah, karena berada di lokasi yang strategis. Lokasi hotel ini berada di Jl. Raya Puncak Km. 79 No. 12 A, Cibeureum. Jadi, tidak sulit bagimu untuk menemukan hotel ini.

Hotel murah di Cianjur ini menawarkan harga sewa yang sangat terjangkau. Mulai dari Rp190.000,00 sampai Rp250.000,00 saja, kamu sudah bisa menikmati hotel dengan udara yang sejuk dan fasilitas yang lengkap.

Menariknya lagi, lokasi penginapan ini juga dekat dengan banyak wisata kuliner, sehingga bisa memenuhi keinginan kamu untuk mengeksplorasi berbagai makanan yang ada.

7. Charaka Hotel Cianjur

Charaka Hotel Cianjur
Charaka Hotel Cianjur

Hotel sederhana bintang 2 ini berlokasi di Jl. Nasional Rute 3 yang berdekatan dengan Stasiun Kereta Gandasoli dan Air Terjun Batu Lempar. Ketika memasuki hotel ini, kamu akan mendapatkan welcome drink. Kemudian, kamu juga bisa menemukan ruang gym, kafe, ruang serbaguna, dan restoran di dalam hotel.

Kamar Charaka Hotel Cianjur menggunakan lantai ubin, dinding beraksen gelap, dan furniture berbahan dasar kayu berwarna gelap. Dilengkapi juga dengan televisi layar datar, Wi-Fi gratis, brankas, area tempat duduk, kasur dengan sandaran kepala bertekstur lembut, dan juga kulkas mini.

Biaya menginap untuk satu malamnya di Charaka Hotel Cianjur mulai dari Rp266.000,00.

8. OYO 1078 Fakhira Residence

Fakhira Residence
Agoda

OYO 1078 Fakhira Residence menjadi rekomendasi hotel murah di Cianjur selanjutnya yang bisa menjadi pilihanmu. Agar bisa menginap di hotel ini, kamu cukup menyiapkan budget mulai dari Rp150.000,00 saja untuk per malamnya.

Tentunya ada beberapa pilihan tipe kamar yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan dan budget. Tidak perlu khawatir dengan fasilitas yang  tersedia. Sebab, Fakhira Residence menyediakan fasilitas resepsionis 24 jam, Wi-Fi gratis, AC, smoking area, dan masih banyak lagi. 

Meski berada di lokasi yang strategis, namun kamu tidak akan merasa terganggu saat menginap di hotel ini. Bahkan, kamu masih tetap bisa merasakan pengalaman menginap yang tenang dan tentram saat berada di Fakhira Residence.

9. Shine BnB Cianjur

Shine BnB Cianjur
Shine BnB Cianjur

Hotel bintang 3 ini menawarkan desain yang simple dan artistik. Pada dinding kamar, kamu akan menemukan mural yang cocok sebagai background foto yang estetik.

Fasilitas kamar yang ditawarkan seperti Wi-Fi, ketel, area duduk, televisi, kulkas mini, tempat tidur loteng, room service, dan juga tempat tidur tingkat. Selain itu, di hotel ini juga tersedia kafe di area terbuka dengan konsep santai, sarapan gratis, dan lapangan parkir.

Lokasinya dekat dengan Taman Prawatasari, Stasiun Kereta Cianjur, dan Masjid Agung Cianjur. Jika kamu tidak ingin makan di hotel, kamu bisa berjalan kaki dan mengunjungi beberapa rumah makan yang ada di sekitar bangunan hotel. Seperti RM Sedap, Ozuka, Ikan Bakar Cianjur, dan lainnya.

Biaya menginap di sini mulai dari Rp293.000,00 saja per malam. Cukup terjangkau bukan?

10. Delaga Biru Hotel

Delaga Biru Hotel
Delaga Biru Hotel

Penginapan estetik dan murah ini beralamat di  Jl. Raya Cipendawa Nomor 417, Cipendawa, Kec. Pacet, Cianjur Regency. Dari hotel ini, kamu bisa berkendara sekitar 15 menit untuk ke Taman Bunga Nusantara, 19 menit ke Kebun Raya Cibodas, dan 20 menit ke Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.

Dengan membayar biaya menginap mulai dari Rp287.000,00, kamu dapat menikmati berbagai fasilitas di hotel ini. Mulai dari akses Wi-Fi gratis, kolam renang outdoor yang estetik serta kids friendly, sarapan gratis di restoran, dan tempat parkir.

11. OYO Hotel Griya Astoeti

OYO Hotel Griya Astoeti
Agoda

Rekomendasi hotel murah di Cianjur yang selanjutnya adalah Hotel Griya Astoeti. Hotel ini memberikan tawaran harga sewa yang sangat murah, yakni hanya Rp120.000,00 per malamnya. 

Fasilitas yang tersedia di hotel ini pun relatif lengkap. Kamu bisa menikmati fasilitas resepsionis 24 jam, kebun, restoran, hingga pusat kebugaran. Jika menginap di hotel ini, kamu bisa mengunjungi Taman Wisata Matahari Puncak Outbound dengan durasi berkendara hanya 7 menit.

Selain itu, lokasi hotel juga berdekatan dengan Cimory Dairyland Puncak, Taman Safari Indonesia Bogor, Agrowisata Gunung Mas, Kebun Raya Bogor, dan Curug Cilember. Sangat menarik untuk menginap di hotel ini, kan?

12. Hotel Gerbera

Hotel Gerbera
Agoda

Hotel Gerbera menyediakan berbagai fasilitas menarik yang bisa kamu gunakan selama menginap di sini. Bahkan, kamu juga bisa menggunakan fasilitas antar-jemput bandara, lho. Selain itu, kamu dapat menikmati fasilitas lainnya, seperti Wi-Fi gratis, air minum, kopi dan teh, check-in express, dan lainnya. 

Dengan fasilitas yang selengkap itu, kamu cukup membayar biaya sewa mulai dari Rp290.000,00 untuk satu kamar per malamnya. Tentunya harga tersebut sangatlah murah dan sebanding dengan banyaknya fasilitas yang bisa kamu dapatkan.

Hotel ini juga dekat dengan beberapa destinasi wisata populer, seperti Cimory Dairyland Puncak, Taman Wisata Matahari Puncak Outbound, Curug Cilember, Taman Safari Indonesia, dan Istana Bogor.

13. Humbly Boutique Hotel

Humbly Boutique Hotel
Humbly Hotel

Ini adalah salah satu hotel murah di Cianjur yang memberikan fasilitas lengkap. Hanya dengan membayar biaya sewa kamar sebesar Rp319.200,00 per malamnya, kamu sudah bisa menikmati berbagai fasilitas yang tersedia.

Beberapa di antaranya seperti sarapan gratis, Wi-Fi gratis, kopi dan teh, resepsionis 24 jam, parkir mobil yang luas, dan masih banyak lagi. Kamu akan mendapatkan pelayanan terbaik dari staff saat menginap di hotel ini. Hal inilah yang membuatmu dijamin langsung merasa nyaman dan betah selama menginap.

Lokasi hotel ini hanya 9 menit dari Mesjid Raya Cianjur dan 11 menit dari Taman Alun-Alun Cianjur dengan menggunakan kendaraan. 

14. The Rizen Hotel

The Rizen Hotel
Astinus Paskando

The Rizen Hotel kini menyediakan dua tipe kamar yang bisa menjadi pilihanmu. Jadi, kamu bisa memilih kamar yang sesuai dengan kebutuhan dan budget yang tersedia. Mulai dari Rp290.000,00 saja, kamu sudah bisa menginap di hotel asri dan nyaman ini, lho.

Adapun untuk fasilitas yang tersedia, antara lain sarapan gratis, Wi-Fi gratis, area parkir luas, air minum, layanan kamar 24 jam, hingga resepsionis 24 jam yang bisa kamu hubungi kapan pun.

Dengan adanya fasilitas tersebut, maka kamu akan merasa lebih nyaman saat menginap di The Rizen hotel ini. Apalagi lokasi hotel ini juga sangat strategis, sehingga memudahkan kamu saat harus mobilisasi ke berbagai tempat.

15. RedDoorz Syariah Tugu Lampu Gentur

RedDoorz Syariah Tugu Lampu Gentur
Agoda

Kamu sedang mencari hotel syariah di sekitar Cianjur? Jika iya, maka RedDoorz Syariah Tugu Lampu Gentur bisa menjadi pilihan yang tepat, harganya pun sangat terjangkau.

Mulai dari Rp120.000,00 untuk satu kamar per malamnya, kamu sudah bisa menikmati pengalaman menginap di hotel yang nyaman dan aman ini.

Jika kamu melakukan booking kamar di hotel ini dari jauh-jauh hari melalui aplikasi Agoda, maka kamu bisa mendapatkan harga yang jauh lebih murah. Oleh karena itu, disarankan untuk tidak booking saat high season atau musim liburan, ya.

Manakah Hotel Murah di Cianjur Paling Menarik Untukmu?

Itu dia 15 rekomendasi hotel murah di Cianjur yang populer dan bisa menjadi pilihan yang tepat saat kamu berlibur ke kota ini atau sekadar untuk staycation. Dari banyaknya rekomendasi tersebut, manakah hotel yang menurutmu paling menarik untuk dikunjungi?

SHARE:

Salahsatu SEO Expert dan Punya Layanan digital marketing agency Indonsia terbaik yang dapat membantu meningkatkan traffic dan penjualan produk pada bisnis online.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste