Komponen perawatan pria yang paling utama adalah sabun wajah. Fungsi utamanya adalah untuk membersihkan wajah. Namun, kiwari, sabun wajah pria juga datang dengan manfaat lain di samping membersihkan kotoran. Contohnya, jenis sabun pemutih wajah pria yang memang dikhususkan untuk mencerahkan kulit pria.
Kulit cerah memberikan banyak keuntungan bagi kamu. Tidak hanya meningkatkan kepercayaan diri, wajah cerah adalah tanda sehatnya kulit. Jadi, apakah kamu sudah memutuskan sabun pemutih wajah yang cocok untuk kamu? Jika kamu memerlukan referensi lebih lanjut terkait hal tersebut, kamu dapat mencarinya melalui artikel ini.
Namun, sebelum kita membahas rekomendasi sabun pemutih wajah terbaik untuk pria, cari tahu terlebih dahulu mengenai apa saja kandungan utama pada sabun pemutih wajah dan efektivitas dari bahan-bahan tersebut.
Daftar ISI
- Kandungan Utama Pada Sabun Pemutih Wajah
- 10 Sabun Pemutih Wajah Buat Wajah Semakin Cerah
- 1. Garnier Men Turbolight Oil Control Cooling Foam 100 ml Pack of 3
- 2. Gatsby Cooling Face Wash Clear Whitening
- 3. The Body Shop For Men Maca Root Face Scrub
- 4. Pond’s Men Bright Boost Facial Foam
- 5. L’Oreal Men Expert White Active
- 6. Himalaya Men Active Sport Face Wash
- 7. Oriflame North For Men Fairness Face Wash & Scrub
- 8. Biore Men Double Scrub Facial Foam White Energy
- 9. The Body Shop Guarana & Coffee Energising Deep Cleanser
- 10. KOJIE SAN MEN Whitening Face Wash
- Tips Memilih Sabun Pemutih Wajah Pria yang Tepat
- Kesimpulan
Kandungan Utama Pada Sabun Pemutih Wajah
Pada dasarnya, cara kerja produk pembersih dan pemutih wajah adalah mengeksfoliasi kulit. Kotoran dan sel kulit mati yang ada di permukaan wajah menumpuk dan membuat kulit terlihat kusam serta tak merata warnanya. Sabun pemutih wajah mengurangi hal ini dengan mengangkat kotoran serta sel kulit mati.
Fungsi eksfoliator yang ampuh ada pada asam glikolat atau glycolic acid. Asam glikolat mampu mengangkat kotoran membandel pada permukaan kulit sekaligus sel-sel kulit mati.
Kinerja asam glikolat biasanya akan dibantu oleh asam salisilat yang juga ampuh dalam meluruhkan sel kulit mati. Kombinasi dari keduanya dapat membuat wajah menjadi lebih bersih. Namun, pemakaian yang terlalu banyak akan membuat wajah menjadi kering. Maka dari itu, gunakan sabun pemutih wajah secukupnya.
Kandungan lain yang biasa ditambahkan dalam sabun pemutih wajah berbeda-beda tergantung khasiat dan branding dari produk sabun tersebut. Sabun pemutih yang dapat mengatasi jerawat biasanya mengandung tea tree oil. Ada pula tambahan ekstrak lemon dan vitamin C untuk mereduksi pigmentasi.
Sementara itu, sabun yang digunakan untuk mengatasi produksi minyak berlebih biasanya menggunakan sulfur. Kemudian, sabun yang digunakan untuk memudarkan jerawat banyak yang mengandung asam alfa hidroksi.
10 Sabun Pemutih Wajah Buat Wajah Semakin Cerah
Kamu sudah tahu bagaimana sabun pemutih wajah pria bekerja dengan zat-zat aktif di dalamnya. Berikut ini beberapa rekomendasi sabun pemutih wajah yang aman digunakan oleh para pria dan juga memberikan hasil yang cukup signifikan.
1. Garnier Men Turbolight Oil Control Cooling Foam 100 ml Pack of 3
Garnier Men Turbolight Oil Control Cooling Foam memberikan sensasi dingin saat digunakan. Maka dari itu, sabun ini cocok untuk digunakan di pagi hari sebelum beraktivitas agar wajah terasa segar dan membangkitkan mood yang penuh semangat.
Kandungan utamanya adalah mineral-clay dan micro-beads yang mampu mengangkat kotoran hingga ke pori-pori dan membantu meluruhkan sel kulit mati. Penggunaan yang rutin membantu wajah terlihat lebih cerah.
Meski begitu, gunakan pelembap setelah mencuci muka dengan Garnier Men Turbolight Oil Control Cooling Foam agar kulit tidak kering.
2. Gatsby Cooling Face Wash Clear Whitening
Dua formula utama dari Gatsby Cooling Face Wash Clear adalah lemon dan power scrubs. Keduanya sangat efektif dalam mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang membandel.
Gatsby Cooling Face Wash mengusung berbagai manfaat lain seperti anti-acne, ice freeze, oil control, clear whitening, dan perfect clean membuat sabun pemutih wajah ini sempurna untuk kamu yang beraktivitas padat dan rentan berkeringat serta berjerawat.
Facial wash dari Gatsby ini juga memiliki aroma segar dan maskulin yang membuat pria makin percaya diri.
3. The Body Shop For Men Maca Root Face Scrub
The Body Shop memberikan perawatan yang nyaman terutama untuk kulit sensitif. Bahan-bahannya alami dan tanpa animal testing. Maka dari itu, jika kamu menginginkan perawatan yang lembut, The Body Shop For Men Maca Root Face Scrub adalah jawabannya.
Maca root merupakan bahan yang dapat membuat kulit menjadi lebih adaptif dengan kondisi sekitar. Selain itu, sifat dari bahan ini juga kaya antioksidan sehingga mampu meremajakan wajah. Hasil akhir dari pemakaian sabun ini adalah kulit terasa segar, dingin, dan lebih kenyal.
Sabun wajah yang satu ini bisa digunakan pada pagi dan pada malam hari.
4. Pond’s Men Bright Boost Facial Foam
Tidak hanya untuk perempuan, Pond’s juga mengeluarkan produk untuk pria, salah satunya adalah Pond’s Men White Boost.
Dengan harga yang cukup terjangkau, Pond’s Men Bright Boost memberikan banyak kandungan bermanfaat. Dua kandungan kamulannya adalah ekstrak ginseng yang membantu mengoptimalkan regenerasi kulit serta deep scrub beads yang dapat mengangkat debu dan sel kulit mati secaranya menyeluruh.
Produk yang satu ini sangat optimal untuk mencerahkan kulit dan membuatnya bebas jerawat. Hanya saja, gunakan maksimal dua kali sehari agar wajah tidak kering.
5. L’Oreal Men Expert White Active
Dengan ADS (Active Defense System), L’Oréal Paris Deep Cleansing Men’s Face Wash mampu melindungi wajah dari radikal bebas dan debu yang menyumbat pori-pori.
Sabun pemutih pria yang satu ini juga dilengkapi dengan ekstrak mineral gunung berapi yang sangat ampuh sebagai antioksidan dan juga membantu membersihkan sel kulit mati serta debu yang membandel.
Bahan aktif antibakterinya juga dapat menghilangkan hingga 97% minyak di wajah serta mengeringkan jerawat yang merah dan membatu.
Penggunaan rutin membuat wajah lebih cerah, sehat bebas minyak, dan jerawat hilang.
6. Himalaya Men Active Sport Face Wash
Untuk kamu yang banyak beraktivitas di luar, ini adalah pilihan terbaik bagi kamu. Produk-produk Himalaya memang cenderung lebih mahal dibandingkan produk serupa di kelasnya, tetapi manfaatnya lebih terasa terutama bagi pria yang aktif.
Tiga kandungan utama pada facial wash ini adalah jeruk, ginseng merah, dan mint. Ketiganya mampu melakukan revitalisasi kulit dengan optimal, mengangkat sel kulit mati dan kotoran, serta memberikan sensasi dingin dan segar pada wajah.
7. Oriflame North For Men Fairness Face Wash & Scrub
Dengan dominasi warna putih, Oriflame North For Men Fairness Face Wash & Scrub menampilkan kesan menenangkan dan minimalis. Namun, efek yang ditimbulkan oleh sabun cuci muka yang satu ini ternyata lebih hebat daripada kemasannya. Sabun wajah pria ini mengandung akar emas dan ginseng.
Akar emas, pada zaman dahulu, dijadikan kamulan oleh masyarakat Viking untuk membuat kulit mereka tahan terhadap terpaan cuaca ekstrem. Sementara itu, ginseng bermanfaat untuk meremajakan kulit dan membuat kulit terlihat lebih kenyal dan muda.
Penggunaan rutin sabun pemutih wajah Oriflame ini akan memberikan hasil yang memuaskan dan mampu meremajakan kulit.
8. Biore Men Double Scrub Facial Foam White Energy
Sabun wajah pria ini memberikan sensasi dingin, segar, dan berenergi setelah digunakan. Berdasarkan riset kepada 60 pria di Indonesia dalam waktu dua minggu, 97% di antaranya setuju bahwa kulit terasa lembut dan cerah usai penggunaan rutin sabun ini.
Kandungan Micro Bright Scrub bisa mengangkat kotoran dengan optimal dan membersihkan debu dari permukaan kulit hingga ke bagian dalam pori-pori. Tambahan Vitamin B3 membuat kulit menjadi terasa bersih dan membuat kulit menjadi lebih kenyal.
9. The Body Shop Guarana & Coffee Energising Deep Cleanser
The Body Shop banyak mengandalkan bahan-bahan alami untuk menyehatkan kulit, seperti misalnya biji guarana Brazil dan kopi Ethiopia. Dua bahan itu terkandung di dalam The Body Shop Guarana & Coffee Energising Deep Cleanser, sabun wajah pemutih khusus pria.
Kedua kandungan tersebut dapat mengangkat kotoran dan sel kulit mati serta memberikan rasa nyaman di kulit. Terdapat pula lidah buaya yang membantu melembapkan dan menghidrasi kulit wajah. Jika kamu mencari sabun wajah dengan bahan alami, maka inilah salah satu jawabannya.
Jangan lupa pijat-pijat wajah pada saat menggunakan sabun yang satu ini.
10. KOJIE SAN MEN Whitening Face Wash
Kojie San Skin Men Face Wash Lightening merupakan produk sabun pemutih dengan berbagai macam campuran zat bermanfaat seperti tiga asam pemutih: Kojic, Glycolic, dan Azelaic. Kombinasi di antara ketiganya mampu menyamarkan noda hitam, meluruhkan kotoran serta mengelupas kulit mati yang membuat kulit kusam dan kasar.
Adanya Seboreductyl membuat sabun ini mampu membersihkan minyak sampai ke dalam pori-pori. Meskipun efektif dalam mengurangi minyak dan meluruhkan kotoran, sabun ini tidak membuat wajah menjadi kering.
Kojie San tidak hanya dapat digunakan oleh pria dewasa. Remaja pun dapat menggunakan sabun yang satu ini karena ia cocok untuk kulit yang sensitif.
Tips Memilih Sabun Pemutih Wajah Pria yang Tepat
Setiap pria memiliki masalah kulit yang berbeda-beda. Maka dari itu, kebutuhan akan sabun wajah pun tidak sama. Inilah beberapa tip mencari sabun pemutih wajah pria yang sesuai dengan kamu.
1. Memahami Jenis Kulit kamu
Ada berbagai tipe kulit wajah pada pria, yakni kering, normal, berminyak, dan campuran. Sabun wajah yang dipilih pun hendaknya menyesuaikan jenis kulit supaya tidak memberikan efek samping yang kurang baik seperti semakin membuat wajah menjadi kering hingga menimbulkan jerawat.
2. Cek Alergimu
Cek ke dokter kulit apakah kamu memiliki alergi dengan bahan tertentu. Beberapa orang misalnya alergi dengan zat pemutih yang kadarnya tinggi atau dengan ekstrak lemon. Cek pada bagian bahan-bahan atau ingredients untuk melihat apakah terdapat bahan yang membuat kulit kamu alergi atau tidak.
Langkah ini juga bisa kamu gunakan untuk mendeteksi apakah terdapat bahan berbahaya di dalam sabun.
3. Cek BPOM
Setiap sabun wajah memiliki nomor BPOM pada bagian kemasan. Cek apakah nomor BPOM itu valid melalui situs resmi BPOM. Jika belum terdaftar, sebaiknya tidak perlu dibeli karena keamanannya tidak terjamin.
4. Pilih Kandungan Sesuai Keperluan
Apa masalah kulit yang ingin kamu selesaikan? Apakah jerawat, bekasnya, atau kulit kusam? Sesuaikan fungsi sabun pemutih wajah pria yang dipilih dengan masalah yang ingin kamu selesaikan.
Kesimpulan
Sabun pemutih wajah pria tidak hanya berfungsi untuk membersihkan dan memutihkan. Lebih daripada itu, sabun pemutih wajah pria dapat diandalkan untuk mengatasi berbagai masalah dasar kulit pria, seperti jerawat, kulit kusam, kulit tidak merata, hingga bekas jerawat.
Selain itu, biasanya sabun pemutih wajah pria juga dilengkapi ekstrak bahan khusus yang memberikan sensasi dingin dan energetic.