Aplikasi karaoke kini jadi salah satu aplikasi yang banyak dicari. Kamu yang gemar bernyanyi tentu saja membutuhkan sarana dan media untuk menyalurkan hobi tersebut, bukan? Jika sebelumnya kamu harus mengeluarkan biaya cukup banyak untuk menyewa ruang karaoke, kini kamu bisa dengan mudah melakukannya di rumah saja.
Kamu bisa mengunduh aplikasi karaoke Android di ponsel kamu. Selain versi Android, terdapat juga beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan pada perangkat iOS. Daftar lagu yang bisa kamu mainkan juga cukup beragam. Pokoknya kamu akan merasa seperti berada di ruang karaoke sungguhan.
Sebagian aplikasi tersedia secara gratis, sebagian lainnya ada juga yang mengharuskan kamu untuk membayar biaya premiumnya. Meski begitu, tentu tidak semahal biaya sewa ruang karaoke. Ingin tahu apa saja aplikasi karaoke yang bisa kamu download di ponsel? Check this out!
Daftar ISI
Rekomendasi Aplikasi Karaoke yang Bisa Digunakan Secara Online
Untuk mendukung hobi kamu bernyanyi, kami rekomendasikan beberapa aplikasi karaoke online yang bisa diunduh secara gratis maupun berbayar. Apa saja aplikasinya?
1. Smule
Para penyuka karaoke pasti sudah tidak asing dengan aplikasi Smule. Sejauh ini Smule adalah salah satu aplikasi karaoke online terbaik yang ada dengan peminat yang sangat banyak dari berbagai penjuru dunia. Hadir dengan genre yang lengkap dan jutaan lagu yang bisa dinyanyikan, Smule menjadi sangat difavoritkan oleh pecinta karaoke.
Namun untuk menikmati semua layanan VIP, kamu diharuskan membayar biaya aktivasi. Jika akun kamu belum berlogo VIP maka kamu hanya bisa melakukan join dan tidak bisa membuka kolaborasi atau open collab (OC). Silakan download aplikasi karaoke Smule di Play Store atau App Store kamu untuk pengalaman berkaraoke yang menyenangkan.
Kelebihan Smule
- Tampilan utamanya sangat user friendly.
- Efek sound-nya membuat kita seolah adalah penyanyi profesional.
- Bisa duet atau join dengan artis dan penyanyi.
- Bisa duet atau join dengan teman atau siapa saja..
- Bisa merekam dan menyimpan hasil karaoke kita sehingga bisa didengar ulang.
Kekurangan Smule
- Ada beberapa fitur yang harus dibayar.
- Terkadang ada delay sewaktu duet bersama orang lain.
- Sinyal yang buruk mempengaruhi kualitas suara dan hasil rekaman.
- Tidak semua lagu populer tersedia di Smule.
2. StarMaker
Pada posisi kedua aplikasi yang digandrungi masyarakat untuk karaoke gratis ditempati oleh StarMaker. Berbeda dengan Smule dan beberapa aplikasi lainnya, StarMaker bisa kamu gunakan secara gratis tanpa membayar biaya aktivasi. Aplikasi karaoke gratis ini sudah tersedia di Play Store dan App Store.
Selain jumlah lagu yang sangat banyak, pada StarMaker juga terdapat fitur live chat dan game seru yang bisa kamu mainkan dengan sesama pengguna lainnya. Jadi, saat kamu sedang bosan bernyanyi, kamu tetap bisa ngobrol atau bermain game yang cukup menghibur di aplikasi ini.
Kelebihan Starmaker
- Tidak Perlu berlangganan VIP
- Terdapat fitur live chat dan game seru
- kualitas rekaman suaranya sangat baik
- Tampilan profilnya lebih baik
- Tampilan feed-nya lebih rapi dan detail
- Kategori lagunya lebih lengkap dan unggul
Kekurangan Starmaker
- Tampilan utamanya kurang user friendly
- Sering ada notifikasi yang tidak terlalu penting
- Agak sulit mengetahui rating lagu
- Kadang warna liriknya hampir sama dengan warna background video sehingga susah dibaca
3. JOOX
Pada awal kemunculannya, Joox adalah media pemutar lagu. Namun seiring dengan perkembangan trend aplikasi hiburan, Joox memperkaya fiturnya dengan membuat inovasi baru yaitu menghadirkan fitur karaoke.
Kamu yang suka mendengarkan musik pasti sangat puas dengan kualitas yang ditampilkan oleh aplikasi karaoke yang satu ini. Joox memiliki rating 4.8/5 yang artinya aplikasi ini sangat memuaskan dan sudah diunduh lebih dari 1 juta pengguna.
Sayangnya, jumlah lagu yang bisa kamu nyanyikan di Joox tidak terlalu banyak. Namun karena kualitasnya sangat baik, hal ini tentu saja menutupi kekurangan tersebut. Terdapat berbagai efek suara yang membuat hasil karaoke kamu seolah dilakukan di studio rekaman. Keren, kan?
Kelebihan JOOX
- Tersedia berbagai macam tema
- Bisa menyimpan dan membagikan hasil rekaman karaoke
- Hasil karaoke bisa disimpan sendiri jika tidak ingin membagikannya
Kekurangan JOOX
- Tidak semua lagu tersedia
- Terlalu banyak iklan yang ditampilkan
4. Yokee Karaoke
Aplikasi karaoke Yokee memiliki ukuran file yang cukup kecil yakni sekitar 32 MB saja. Di sini, kamu bisa menyanyikan ribuan lagu secara solo atau duet bersama teman dan pengikut kamu.
Tampilan aplikasinya juga sangat menarik, sederhana, dan tidak membingungkan sehingga cukup ramah bagi pengguna baru. Jika kamu kurang pede dengan kualitas suara sendiri, jangan khawatir karena Yokee memiliki berbagai efek yang bisa memperbaiki kualitas rekaman.
Kelebihan Yokee Karaoke
- Menyediakan banyak pilihan lagu dengan lirik yang lengkap
- Memiliki tampilan yang user friendly sehingga mudah digunakan
- Dilengkapi efek suara dan filter untuk meningkatkan kualitas suara rekaman.
- Dapat merekam video dan audio
Kekurangan Yokee Karaoke
- Beberapa lagu populer tidak tersedia
- Ada fitur dan lagu yang dibatasi hanya untuk pengguna premium saja
- Banyaknya iklan yang muncul sehingga cukup menganggu
5. HiSing
Aplikasi besutan Fancy Sound Group ini berada pada salah satu urutan teratas untuk aplikasi karaoke yang paling sering diunduh di Play Store. Dengan rating 4.6/5, aplikasi ini menawarkan berbagai fitur seperti Live Party Music, Duets, dan Match.
Tersedia berbagai lagu dari aneka genre yang lengkap. Kamu bisa merekam karaoke menggunakan fitur audio dan video serta membagikannya ke media sosial. Fitur terbaru di tahun 2023 yang dimiliki HiSing yaitu Room Grab Mic yang sangat unik dan menghibur.
Kelebihan HiSing
- Memungkinkan kamu bernyanyi dengan idolamu
- Mudah menyimpan hasil karaoke
- Hasil rekaman bisa langsung dibagikan
Kekurangan HiSing
- Banyak user yang tidak bisa mendengar suaranya sendiri
- Ada juga yang kesulitan berkomunikasi dengan lawan duetnya
Aplikasi Karaoke yang Bisa Digunakan Secara Offline
Selain bernyanyi karaoke secara online, kamu juga bisa karaoke secara offline, lho! Kualitasnya pun tidak kalah bagus dengan versi online-nya. Apa saja aplikasinya? Yuk, simak dalam ulasan berikut!
1. WeSing
Jika kamu ingin mengunduh aplikasi karaoke yang menghibur maka WeSing adalah pilihan yang tepat. Selain secara online, kamu juga bisa mendengarkan hasil karaoke secara offline dengan kualitas suara yang sangat bagus.
Kamu dan para pengikut yang ada di akun WeSing kamu juga bisa saling berbagi komentar tentang lagu yang dinyanyikan. Tentu saja kelebihan dari aplikasi ini adalah semua fiturnya gratis dan bisa kamu gunakan baik di perangkat Android maupun iOS.
Kelebihan WeSing
- Dapat digunakan tanpa koneksi internet alias offline
- Memiliki koleksi lagu yang komplit
- Fitur yang tersedia sangat lengkap
Kekurangan WeSing
- Kualitas audio tidak seragam
- Pesan spam dan iklan sulit dihilangkan
2. Karaoke Dangdut Mp3 Offline
Berbeda dengan beberapa aplikasi yang sudah kami sebutkan di atas, aplikasi karaoke offline berikut ini hanya memiliki pilihan lagu dangdut saja. Ya, aplikasi Karaoke Dangdut Mp3 Offline ini sangat cocok buat kamu yang menyukai lagu-lagu dengan genre dangdut, mulai dari dangdut lawas hingga dangdut koplo.
Aplikasi besutan Rexa Studio ini memiliki rating 4.1/5 di Play Store. Keunikannya adalah semua fiturnya tersedia secara gratis dan bisa dimainkan secara offline alias tanpa koneksi internet.
Kelebihan Karaoke Dangdut Mp3 Offline
- Dapat digunakan tanpa koneksi internet alias offline
- Suara yang dihasilkan sangat jernih
- Ketukan nadanya sangat pas
- Dilengkapi dengan lirik sehingga memudahkan kamu yang tidak hafal lirik
- Dapat menyimpan hasil rekaman karaoke kamu
Kekurangan Karaoke Dangdut Mp3 Offline
- Lagunya masih kurang banyak dan kurang lengkap
- Tidak ada pengaturan tinggi rendahnya nada
3. KaraFun
Salah satu aplikasi karaoke gratis terbaik yang patut kamu pertimbangkan selanjutnya adalah KaraFun. Aplikasi besutan Recisio ini memiliki ribuan lagu yang selalu diperbarui setiap minggu. Hingga kini, aplikasi ini sudah diunduh oleh lebih dari 1 juta pengguna.
Uniknya, dalam aplikasi ini ada fitur Key/Tempo Adjustment, di mana kamu bisa menyesuaikan pitch dan tinggi rendahnya kunci nada sesuai dengan suara kamu. Selain itu, kamu juga tidak perlu takut kehabisan kuota, karena aplikasi karaoke ini tersedia juga dalam mode offline.
Kelebihan KaraFun
- Dapat digunakan tanpa koneksi internet alias offline di PC
- Tersedia banyak pilihan lagu yang bisa dinyanyikan
- Dapat menambahkan lagu favorit kamu ke dalam playlist
- Dapat mengatur tinggi rendahnya nada sesuai dengan kemampuan suara kamu
Kekurangan KaraFun
- Versi mobilnya tidak sebagus dan selengkap versi PC
- Untuk mendapatkan fitur lengkapnya harus berlangganan VIP
4. SingPlay – Cover Song Video
Salah satu aplikasi untuk karaoke secara gratis juga dirilis oleh Kinemaster. SingPlay menjadi salah satu pilihan aplikasi karaoke dengan rating 4.4 / 5 di Play Store. Terdapat berbagai fitur baru seperti filter warna pada mode video yang membuat hasil karaoke kamu semakin keren.
Kamu juga bisa menambahkan atau mengedit lirik lagu sesuai keinginan pada saat menyanyikannya. Agar para pengikut media sosial kamu mengetahui hasil karaoke kamu, tersedia pula fitur untuk membagikan rekaman secara langsung ke berbagai platform seperti TikTok dan YouTube.
Kelebihan SingPlay – Cover Song Video
- Dapat digunakan tanpa koneksi internet alias offline di PC
- Memiliki lebih banyak fitur daripada aplikasi karaoke lainnya
- Memungkinkan kamu membuat karaoke dari lagu-lagu lokal
- Terdapat template video gratis
Kekurangan SingPlay – Cover Song Video
- Aplikasinya sedikit rumit, terutama opsi pembuat karaoke
- Opsi pengeditannya kurang lengkap
- Tidak tersedia di iPhone dan iPad
Nah, bagaimana? Kamu pasti sudah tidak sabar untuk mengunduh aneka aplikasi yang sangat mendukung hobi menyanyi yang kamu punya, bukan? Kini kamu tidak perlu lagi keluar rumah untuk sekadar menyalurkan hobi menyanyi. Dengan adanya aplikasi karaoke di HP, kamu bisa bernyanyi sepuasnya di rumah.