Kota Balikpapan, selain dikenal sebagai pusat industri minyak terbesar di Indonesia, juga dikenal memiliki beberapa destinasi wisata yang menarik.
Apabila berkunjung ke kota tersebut dalam rangka kunjungan bisnis maupun berwisata, tentu membutuhkan tempat penginapan atau guest house.
Selain hotel, guest house di Balikpapan bisa menjadi pilihan tempat menginap yang nyaman. Karena selain lebih murah dari akomodasi lainnya, juga memiliki fasilitas yang cukup memadai.
Daftar ISI
Rekomendasi Guest House di Balikpapan
Apakah kamu mencari guest house? Berikut ini beberapa rekomendasi guest house di Balikpapan yang bisa jadi salah satu pilihan terbaik.
1. Prestige Guest House
Prestige Guest House adalah salah satu guest house di Balikpapan yang bisa menjadi pilihan tempat menginap ketika berkunjung ke kota tersebut. Tempat penginapan ini dilengkapi dengan beberapa fasilitas, seperti AC, TV, WiFi, dan beberapa fasilitas lainnya.
Selain itu, penginapan ini juga dekat dengan beberapa tempat rekreasi dan warung kuliner. Kamu bisa mengunjungi warung disekitar penginapan untuk menikmati kuliner khas Balikpapan.
Biaya menginap di Guest House Prestige berkisar Rp 378.000 hingga Rp 418.000 permalam. Adapun pilihan jenis kamar yang bisa kamu pilih, seperti Standard Double, Standard Single, atau Deluxe.
Alamat: Jl. A Yani No 5, Gunung Sari Ilir, Kecamatan, Balikpapan Tengah, Balikpapan, Kalimantan Timur
2. VIP Guest House
VIP Guest House adalah Guest House di Balikpapan yang terletak Jl. MT Haryono No. 16, Kel. Damai, Kec. Balikpapan Kota. Penginapan ini memiliki 3 lantai dan berada dilokasi yang strategis.
Lokasi penginapan dekat dengan tempat rekreasi seperti E-Walk Balikpapan Superblock dan Kalimantan Tour Guide. Di area penginapan juga terdapat restoran yang bisa dikunjungi untuk menikmati berbagai kuliner khas Balikpapan.
Beberapa tipe kamar yang bisa dipesan di VIP Guest House, antara lain Single Bed Room, Standard Room, dan Superior Room. Setiap kamar sudah dilengkapi dengan fasilitas penunjang seperti AC, TV, tempat tidur, dan kamar mandi. Harga sewa kamar VIP Guest House sekitar Rp 250.000 per malam.
Alamat: Jl. MT Haryono No. 16, Kel. Damai, Kec. Balikpapan Kota, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur
3. Pillow Guest House
Selanjutnya, rekomendasi guest house di Balikpapan yang bagus dan bisa kamu pilih adalah Pillow Guest House. Beberapa orang yang pernah menginap memberikan kesan bahwa guest house ini seperti hotel. Hal ini dikarekanan fasilitasnya cukup memadai, seperti AC, TV, WiFi, shower air hangat, dan fasilitas lainnya.
Selain itu, lokasi penginapan juga cukup strategis dengan akses dekat ke tempat rekreasi, perkantoran, dan fasilitas pemerintah. Di area sekitarnya juga ada beberapa warung atau restoran yang bisa dikunjungi kalau lagi butuh makanan.
Harga sewa kamar di Pillow Guest House berkisar Rp 250.000 hingga Rp 330.000 per malam tergantung tipe kamar yang di pesan. Ada dua pilihan tipe kamar yaitu Superior Twin dan Deluxe Twin.
Alamat: Jl. MT Haryono, RT.30 No.6 A, Kel. Sungai Nangka, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur
4. Golden Snail Guest House
Guest House yang satu ini memiliki kamar yang bagus dan berada dilokasi strategis. Untuk keluarga disarankan memilih tipe Deluxe karena tipe kamar ini lebih luas sehingga cocok untuk menampung beberapa anggota keluarga.
Fasilitas yang dimiliki Golden Snail Guest House cukup lengkap, ada fasilitas TV, AC, area parkir, shower air panas, dan fasilitas lainnya.
Selain fasilitas, salah satu daya tarik dari penginapan ini yaitu dekat kalau mau kemana-mana. Di area penginapan ada toko, ATM, masjid, rumah sakit, tempat makan, dan tempat nongkrong,
Jika ingin menginap di Golden Snail Guest House, budget yang perlu disiakan sekitar Rp 350.000 per malam.
Alamat: Jalan MT Haryono No.31, Pusat Kota Balikpapan, Balikpapan, Kalimantan Timur
5. Lindswell Guesthouse
Kalau kamu berkunjung ke Balikpapan Selatan dan mencari tempat penginapan yang murah dan nyaman, maka penginapan yang direkomendasikan adalah Lindswell guest house.
Harga sewa kamar di Lindswell guest house hanya berkisar Rp 199.999 hingga Rp 259.000 per malam. Tersedia pilihan tipe kamar seperti Single dan Standard, kamu bisa memilih tipe Standard untuk harga yang paling murah.
Kemudian, dari segi fasilitas penginapan ini cukup memadai dimana tersedia fasilitas penunjang seperti AC, TV, kamar mandi, air panas, dan lain-lain. Tempat penginapan ini sangat cocok untuk seorang Backpacker karena harganya cukup terjangkau.
Alamat: Jl. MT Haryono Dalam, Gang 12, RT.40 No.90, Balikpapan Selatan, Balikpapan, Kalimantan Timur
6. Go Sleep Guest House
Go Sleep Guest House adalah tempat penginapan yang berada di pusat kota Balikpapan atau lebih tepatnya terletak di Jl MT Haryono Gang Telkom No 8.
Penginapan ini tidak hanya memiliki kelebihan karena lokasinya strategis dari pusat kota, tetapi setiap tamu yang menginap akan merasakan kenyaman dengan pelayanan yang ramah dan berbagai fasilitas pendukung.
Guest House Go Sleep dilengkapi dengan beberapa fasilitas, seperti ruang makan, AC, TV, ruang kamar, pembuat teh/kopi, kamar mandi, shower air panas, dan fasilitas lainnya.
Jika ingin menginap di Guest House Go Sleep, budget yang perlu disiapkan adalah sekitar Rp 350.000 per malam.
Alamat: Jl MT Haryono Gang Telkom No 8, Pusat Kota Balikpapan, Balikpapan, Kalimantan Timur
7. Arka Guest House
Apabila kamu pergi ke Balikpapan dan mencari tempat penginapan sementara yang dekat bandara, maka tempat penginapan yang direkomendasikan adalah Arka Guest House.
Arkha Guest House menyewakan kamar dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu sekitar Rp 159.870 per malam. Di penginapan ini juga melayani penyewaan kamar harian, mingguan, dan bulanan.
Adapun fasilitas yang dimiliki cukup standar, didalam kamar disediakan tempat tidur, AC, TV, meja, kursi, dan kamar mandi. Meskipun fasilitasnya tergolong standard tetapi cukup nyaman untuk beristrahat.
Alamat: Gang. Kutilang No.29, Sepinggan, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur
8. Namirah Guest House
Namirah Guest House adalah tempat penginapan atau guest house di Balikpapan yang bagus. Kalau kamu sedang berkunjung ke Balikpapan Utara tidak ada salahnya menginap di Namirah Guest House.
Namirah Guest House menyewakan kamar dengan harga sekitar Rp 240.000 hingga Rp 304.000 per malam. Harga tersebut tergantung kapan memesan kamar dan aplikasi yang digunakan, kamu bisa pesan kamar lewat aplikasi Traveloka, Reddoorz, dan lainnya.
Untuk fasilitas yang dimiliki Namirah Guest House cukup standard, hanya ada tempat tidur, AC, TV, meja, kursi, dan kamar mandi atau toilet.
Alamat: Jln Soekarno Hatta, Batu Ampar, Balikpapan Utara, Balikpapan, Kalimantan Timur
Nah, itulah beberapa guest house di Balikpapan yang bisa kamu pilih sebagai tempat penginapan ketika berkunjung ke kota Balikpapan, baik dalam rangka kunjungan bisnis, beriwisata, ataupun tujuan lainnya.
Kamu bisa memilih guest house yang dekat dengan tempat tujuan, apakah di Balikpapan Utara, Balikpapan Selatan, Balikpapan Tengah, ataukah di pusat kota Balikpapan.
Untuk masalah harga, tidak perlu khawatir karena dari beberapa guest house yang sudah disebutkan menawarkan harga yang affordable.