Keberadaan tempat rekreasi air memang hampir tidak pernah sepi pengunjung, salah satunya kolam renang Duta Garden di Tangerang.
Lokasinya yang strategis juga tidak kalah menarik minat orang untuk berenang atau sekadar bermain air di kolam renang ini.
Bahkan pengunjung yang datang bersama keluarga pun semakin banyak yang datang saat akhir pekan atau hari libur nasional demi menikmati rekreasi di Duta Garden.
Nah, jika kamu tertarik untuk berkunjung, pastikan untuk menyimak ulasan tentang harga tiket, jam buka, fasilitas, dan lokasi kolam renang Duta Garden berikut ini.
Daftar ISI
Harga Tiket Kolam Renang Duta Garden
Harga tiket kolam renang Duta Garden hanya dibedakan berdasar waktu kedatangan, yaitu saat hari biasa dan akhir pekan atau hari libur lainnya.
Adapun harga tiket masuk di kolam renang Duta Garden yaitu sekitar Rp 25.000 s.d Rp 35.000 per orang.
Jika kamu datang di hari Senin sampai Jumat, tiket masuk yang harus dibayar sebesar Rp 25.000 per orang.
Sedangkan kedatangan di hari Sabtu – Minggu atau weekend dan hari libur nasional, pengunjung harus membayar tiket masuk sebesar Rp 35.000 per orang.
Jam Buka Kolam Renang Duta Garden
Seperti di kolam renang pada umumnya, jam buka kolam renang Duta Garden dimulai sejak pukul 9 pagi sampai 4 sore.
Namun, Duta Garden tutup lebih lama di akhir pekan yaitu sampai jam 5 sore hingga pengunjung bisa berenang dan bermain air lebih puas.
Fasilitas Kolam Renang Duta Garden
Ada beberapa fasilitas kolam renang Duta Garden yang ditawarkan untuk para pengunjung, salah satu yang diandalkan yaitu pilihan kolam renang yang beragam.
Di Duta Garden, pengunjung bisa memilih kolam berdasarkan kedalaman, yaitu kolam untuk anak-anak, balita, dan dewasa.
Di kolam balita, anak-anak yang masih dalam kategori usia pra sekolah bisa berenang dan bermain air di kolam renang kecil dengan perosotan sederhana.
Sedangkan di kolam anak, umumnya jauh lebih besar dan ramai karena beberapa orang tua turut mendampingi anak-anaknya saat bermain air.
Selain itu, di kolam anak ini juga tersedia berbagai jenis dan ukuran perosotan serta air mancur yang akan menambah keseruan.
Untuk kolam renang dewasa, dari segi ukuran lebih luas dibanding kolam anak dan lebih dalam hingga cocok untuk berenang pengunjung umum dan melatih kemampuan renang.
Selain pilihan kolam yang disesuaikan usia, fasilitas pendukung lainnya juga disediakan oleh pengelola wisata air ini untuk semua pengunjung yang datang.
Di antaranya ada ruang bilas, toilet, penyewaan peralatan renang seperti ban dan kacamata renang, tempat duduk, hingga kantin.
Bukan hanya kolam renang, ternyata Duta Garden juga menyediakan area olahraga non renang untuk aktivitas fisik lainnya.
Bagi pengunjung yang membawa kendaraan pribadi, tidak perlu khawatir sebab di Duta Garden tersedia area parkir yang cukup luas.
Lokasi Kolam Renang Duta Garden
Seperti yang sudah sempat disinggung sebelumnya, lokasi kolam renang Duta Garden tergolong strategis dan mudah dijangkau.
Bahkan, kolam renang di Tangerang ini juga mudah ditemukan dan bisa diakses dengan menggunakan kendaraan umum.
Lokasi tepatnya ada di alamat Jalan Jl. Cendana 6 No.28 Blok c2, RT.023/RW.008, Jurumudi Baru, Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Banten.
Baca juga: 10 Kolam Renang di Tangerang yang Cocok Buat Liburan
Menilik dari alamat yang tertera, kolam renang ini berada cukup dekat dengan beberapa fasilitas publik populer seperti perumahan elit, vihara, dan restoran siap saji ternama.
Untuk rutenya sendiri, jika menempuh perjalanan dari Jalan Halim Perdanakusuma, ambil jalur ke arah Pasar Duta Garden di Jalan Husein Sastranegara.
Setelahnya, kamu bisa memilih belok kanan ke Jalan Duta Gardenia 1, lalu belok kiri ke Jalan Metro Duta Blvd.
Dari sini lokasi kolam renang sudah cukup dekat, kamu tinggal belok ke kiri setelah perempatan menuju Jalan Duta Gardenia 2 kurang lebih sejauh 400 meter.
Namun, jika belum terlalu paham dengan arah jalan, sebaiknya memanfaatkan Google Maps, Waze atau aplikasi penunjuk jalan sejenisnya agar lebih mudah.
Demikianlah ulasan tentang kolam renang Duta Garden yang meliputi harga tiket, jam buka, fasilitas, dan lokasi yang sudah kami rangkum dalam pembahasan artikel kali ini.
Kolam renang Duta Garden akan menjadi pilihan rekreasi air di daerah Tangerang yang sangat cocok dikunjungi bersama keluarga.