9 Oleh Oleh Khas Solo yang Tahan Lama dan Bisa Dibawa Pulang

Solo menjadi salah satu kota yang ramai dikunjungi saat musim liburan. Oleh oleh khas Solo yang bisa dibawa pulang juga cukup banyak, sehingga kamu tak perlu bingung untuk memilih.

Bagaimana pun membawa buah tanganmenjadi kebiasaan yang sulit dihindari ketika sedang bepergian, terlebih jika sampai ke luar kota.

Tak hanya oleh-oleh, Solo juga memiliki destinasi wisata yang cocok dikunjungi saat berlibur bersama pasangan, teman, atau keluarga.

Oleh karenanya, Solo disebut sebagai salah satu kota wisata terbaik di Jawa Tengah. Hal ini karena kamu bisa dengan mudah memilih tujuan berkunjung, mulai dari wisata budaya, wisata alam, kuliner, sejarah, dan lain sebagainya.

Oleh Oleh Khas Solo yang Tahan Lama

Oleh-oleh khas Solo dikenal ramah di kantong karena harganya yang sangat terjangkau. Apabila kamu sedang berkunjung di Kota Batik ini, berikut beberapa jenis oleh oleh khas Solo yang bisa kamu beli dan dibawa pulang.

1. Bakpia Balong

Bakpia Balong

Bakpia Balong adalah salah satu oleh oleh khas Solo yang tahan lama dan bisa dibawa pulang. Rasanya tentu saja tak kalah enak dari bakpia yang ada di Yogyakarta. Bakpia yang satu ini mempunyai ukuran yang lebih besar bila dibandingkan dengan bakpia pada umumnya.

Selain itu, bakpia balong juga tersedia berbagai varian rasa, seperti keju, durian, kacang hijau, cokelat, kacang merah, daging, dan lainnya. Dengan begitu kamu dapat membeli sesuai dengan selera, apalagi bakpia balong termasuk oleh-oleh yang tidak mudah basi.

2. Solo Floss Roll

Solo Floss Roll

Oleh-oleh khas Solo yang tak kalah menariknya yaitu Solo Floss Roll. Camilan yang satu ini terbuat dari abon sapi. Jika pada umumnya abon sapi digunakan untuk teman makan nasi, kali ini abon justru diolah menjadi roti gulung dengan rasa yang khas.

Solo Floss Roll ini merupakan roti gulung yang lembut dengan isian abon ayam atau abon sapi asli. Selain itu terdapat dua varian rasa untuk floss roll yakni rasa abon original dan abon pedas.

Tentu saja oleh oleh khas Solo ini tahan lama dan bisa dibawa pulang ketika sudah tiba waktunya. Pada umumnya floss roll abon dijual dengan harga mulai dari Rp62.000 tergantung varian rasa yang kamu pilih.

3. Ampyang

Ampyang

Ampyang menjadi salah satu oleh-oleh dari Solo yang terbuat dari gula merah, kacang tanah, dan jahe. Camilan ini berbentuk kepingan mirip seperti rempeyek.

Gurihnya rasa kacang sangrai yang berpadu dengan gula merah serta aroma pedas jahe menjadikan ampyang sebagai jajanan tradisional yang diburu pengunjung.

Camilan ini juga cocok dijadikan teman bersantai bersama secangkir teh atau kopi. Kamu bisa menemukan ampyang di pusat oleh-oleh atau justru di berbagai toko kue tradisional.

Selain itu, harganya juga terbilang murah yaitu mulai dari Rp4.000 atau tergantung dari ukuran kemasannya.

4. Solo Pluffy

Solo Pluffy

Solo Pluffy merupakan brand kue milik aktris Tanah Air, Jessica Mila. Oleh karenanya makanan kekinian yang satu ini cukup populer di kalangan masyarakat Solo dan wisatawan yang berkunjung.

Solo Pluffy merupakan bolu lembut yang dipadukan dengan lapisan krim manis. Tersedia juga berbagai varian rasa yang dapat kamu pilih sesuai selera. Di antaranya double choco, choco crunchy, cheese, original, red velvet, hingga rasa blueberry.

Meskipun berbentuk bolu berlapis krim, tetapi kamu tidak perlu khawatir tentang oleh oleh khas Solo yang satu ini. Sebab Solo Pluffy termasuk oleh-oleh yang awet dan bisa bertahan selama lima hari jika disimpan dalam lemari pendingin atau tiga hari di suhu ruang. Pada umumnya kue ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp60.000.

Baca juga: 21 Rekomendasi Makanan Khas Solo yang Wajib Kamu Coba!

5. Serbat Jahe

Serbat Jahe

Ingin oleh oleh khas Solo yang tahan lama dan bisa dibawa pulang? Serat jahe bisa menjadi jawaban yang tepat lho. Minuman tradisional ini terbuat dari olahan jahe yang dicampurkan dengan rempah-rempah lainnya. Serbat jahe sangat cocok diminum ketika cuaca sedang dingin, saat malam, atau pagi hari.

Tentunya serbat jahe akan memberikan efek hangat pada tubuh. Oleh-oleh yang satu ini berbentuk bubuk yang telah dikemas dalam kemasan yang kedap udara. Sehingga akan tahan dalam waktu yang lama dan nantinya kamu hanya tinggal menyeduh serbat jahe menggunakan air panas.

6. Abon Mesran

Abon Mesran

Abon Mesran cukup populer di kalangan wisatawan sebagai oleh oleh khas Solo. Nama “Mesran” pada abon Mesran diambil dari nama pemiliknya yakni Mesran Mistopawiro.

Sementara itu ada dua jenis Abon Mesran yang dipasarkan di Solo, yaitu abon ayam dan abon sapi. Tentu saja keduanya sama-sama bercita rasa lezat dan sangat cocok untuk teman makan.

Jika mencari oleh oleh khas Solo yang tahan lama maka abon mesran juga tepat untuk dipilih. Biasanya setiap satu bungkus abon mesran dijual dengan harga mulai dari Rp60.000 atau sesuai dengan ukurannya.

7. Mata Maling

Mata Maling

Nama yang cukup unik untuk jenis oleh oleh khas Solo, bukan? Mata maling merupakan camilan yang terbuat dari kulit biji melinjo.

Proses pengolahannya pun sangat sederhana yang mana kulit melinjo diberi rempah-rempah, cabai, dan gula. Kemudian kulit melinjo yang telah disiapkan digoreng hingga matang.

Tak hanya lezat dan renyah, camilan mata maling ini juga memiliki beragam varian rasa. Mulai dari manis, gurih, hingga rasa pedas yang tentunya ada sedikit rasa pahit dari kulit melinjo.

Paduan rasa yang dihasilkan pun semakin menggoda. Tak heran bila para wisatawan tak ingin melewatkan kesempatan untuk membeli mata maling sebagai oleh-oleh.

8. Batik Solo

Batik Solo

Tentu saja oleh oleh khas Solo yang tahan lama dan bisa dibawa pulang bukan hanya makanan. Akan tetapi kamu juga bisa membeli batik solo sebagai buah tangan untuk diberikan kepada kerabat terdekat.

Seperti yang diketahui bersama bahwa batik menjadi salah satu peninggalan sejarah di Indonesia yang telah mendunia. Begitu pun dengan Kota Solo yang merupaka salah satu kota penghasil kain batik terbesar di negara Indonesia.

Kamu bisa menemukan batik solo dengan sangat mudah saat mencari oleh oleh khas Solo di pasar Klewer. Atau kamu juga bisa mendatangi dua tempat rekomendasi lainnya jika ingin berbelanja batik di Solo, yakni Kampung Batik Laweyan dan Kampung Batik Kauman. Untuk harga batik solo cukup beragam tergantung dari corak, motif, hingga jenis kain yang digunakan.

9. Roti Kecik Ganep

Roti Kecik Ganep

Banyak oleh oleh khas Solo yang memiliki nama unik tetapi cita rasanya tak perlu diragukan. Salah satunya yakni roti kecik ganep yang terbuat dari tepung ketan.

Roti ini bisa bertahan dalam waktu yang cukup lama sehingga sangat cocok dijadikan oleh-oleh dari Kota Solo.

Roti ini memiliki cita rasa manis dan gurih. Tentu saja roti kecik ganep juga cocok menjadi teman bersantai bersama keluarga sembari menyeruput kopi atau teh.

Harga setiap bungkus roti kecik ganep juga beragam, mulai dari Rp5.000 hingga Rp57.000, tergantung ukuran roti yang kamu beli.

Oleh oleh khas Solo yang tahan lama dan bisa dibawa pulang sangat beragam. Beberapa di antaranya seperti yang telah disebutkan di atas.

Pastikan kamu memilih oleh-oleh yang tepat sebelum bertolak meninggalkan Kota Batik ini, ya! Dengan begitu liburanmu akan lebih berkesan.

SHARE:

SEO Specialist di bidangnya. Mempunyai team yang punya pengalaman sebagai akademisi maupun praktisi.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste