River Walk Boja: Wahana, Harga Tiket Masuk, dan Lokasi

River Walk Boja merupakan salah satu destinasi wisata yang populer di Kendal. Tempat ini menawarkan wisata keluarga dengan kolam air, koleksi satwa, penginapan, dan resto.

Ada banyak wahana yang bisa dinikmati oleh pengunjung ketika berlibur. Untuk menikmati wahana yang ada, setiap pengunjung akan dikenakan biaya tiket masuk.

Nah, untuk mengetahui harga tiket masuk dan wahana yang ada di di River Walk Boja, dapat kamu simak informasinya melalui penjelasan berikut ini.

Daya Tarik River Walk Boja

Sebagai destinasi wisata keluarga, River Walk Boja memiliki sejumlah daya tarik sehingga tidak pernah sepi pengunjung baik di hari biasa maupun pada saat hari libur.

River Walk Boja menawarkan sejumlah fasilitas yang dapat digunakan untuk bersenang-senang. Pengunjung bisa menikmati liburan dengan bermain air dan menikmati berbagai wahana.

Selain itu, tempat ini juga memiliki beberapa koleksi satwa yang bisa diajak bermain oleh pengunjung seperti burung, ikan, kucing, dan lain-lain.

Tidak hanya itu, pengunjung bisa berswafoto dengan berbagai latar atau pemandangan yang identik dengan bangunan di Negara-Negara eropa. Dengan begitu, pengunjung akan merasakan suasana seperti sedang berada di luar negeri.

River Walk Boja juga menyediakan beberapa fasilitas yang dapat digunakan untuk acara pertemuan, merayakan acara pernikahan, outbound learning/training, dan lain sebagainya.

Daya tarik lainnya yang dimiliki objek wisata ini yaitu memiliki tempat penginapan dan resto yang menyajikan berbagai makanan nusantara yang dapat dinikmati oleh pengunjung.

Harga Tiket Masuk River Walk Boja

Setiap pengunjung yang datang berlibur ke tempat wisata ini akan dikenakan biaya tiket masuk. Namun, harga tiket yang ditawarkan terbilang sangat terjangkau untuk semua kalangan.

Harga tiket masuk River Walk Boja yaitu hanya Rp 25.000 per orang saat weekday dan Rp 30.000 saat weekend atau hari libur nasional.

Harga tiket tersebut sudah berlaku terusan, artinya sekali bayar sudah bisa menikmati seluruh wahana yang ada. Menariknya lagi, ada free potongan voucher Rp 5.000 yang bisa ditukar di Senang Glato.

Pengunjung yang dikenakan biaya tiket masuk yaitu mulai dari anak di atas 2 tahun. Kemudian, hal yang perlu diperhatikan ketika berkunjung ke tempat wisata ini yaitu tidak boleh membawah makanan atau minuman dari luar.

Jam Buka River Walk

Jika kamu ingin berkunjung bersama teman atau keluarga ke tempat wisata ini, maka perlu mengetahui waktu operasionalnya agar memudahkan ketika berkunjung.

Jam buka River Walk Boja yaitu buka setiap hari Senin-Minggu mulai jam 9.00 am -17.00 pm WIB.

Lokasi River Walk

Lokasi River Walk Boja terletak di Desa Ngadibolo, Jl. Veteran, Boja, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

Dari alun-alun kota Kendal, berjarak kurang lebih 24,1 km dengan waktu tempuh sekitar 44 menit menggunakan kendaraan motor atau mobil.

Wahana River Walk Boja

Untuk menarik perhatian dan memberikan kenyamanan kepada pengunjung, River Walk menyediakan beberapa wahana yang dapat digunakan untuk seru-seruan.

Berikut ini daftar wahana yang ada di River Walk Boja:

1. Playground

playground River Walk

River Walk Boja menyediakan playground yang dapat digunakan sebagai area bermain anak, acara gathering, kegiatan outbound, dan lain-lain. Di area taman terdapat spot foto menarik dengan background balon udara dan Sanorini garden.

2. Noah Bahtera

Noah Bahtera

Noah Bahtera merupakan wahana yang berisi berbagai macam koleksi ikan, musang, kucing, dan kelinci. Pengunjung bisa bermain bersama hewan tersebut dengan memberinya makan.

3. Bird House

Bird House

Wahana Bird House merupakan taman yang berisi berbagai koleksi burung seperti burung hantu, burung blue gold macaw, burung nuri, dan lain-lain. Pengunjung bisa memberi makan kepada burung atau mengajak berfoto.

4. Mini Waterpark

Mini Waterpark

Salah satu wahana yang paling menarik untuk melakukan aktivitas liburan seruan-seruan bersama keluarga  yaitu Mini Waterpark.

Wahan ini menyediakan berbagai jenis kolam dengan kedalaman yang bervariasi, mulai dari 0,5 meter  untuk anak-anak hingga 1,5 meter untuk orang dewasa. Didalam kolam renang terdapat wahana seperti perosotan dan water bucket dumb.

Fasilitas River Walk Boja

Selain wahana, ada beberapa fasilitas lainnya yang bisa digunakan oleh pengunjung ketika berlibur.

Berikut ini daftar fasilitas yang ada di River Walk Boja:

1. Musholla

Bagi pengunjung yang ingin berlibur seharian tidap perlu khawatir tidak bisa menjalankan ibadah shalat. Karena di tempat wisata ini sudah disediakan fasilitas tempat ibadah yaitu Musholla untuk shalat.

2. Toilet

Ditempat ini ada beberapa toilet yang disediakan kepada pengunjung yang ingin buang air atau mandi setelah berenang di kolam renang.

3. Penginapan

River Walk menyediakan penginapan dengan beberapa pilihan tipe kamar seperti Superior, Executive, dan Family. Pengunjung bisa memilih kamar yang sesuai dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki.

Harga sewa kamar penginapan di River Walk berkisar Rp 227.273 sampai dengan Rp 309.917 per malam jika memesan lewat aplikasi Traveloka. Adapun harga yang tersebut tergantung tipe kamar yang dipesan dan aplikasi yang digunakan untuk memesan.

4. Restoran

River Walk menyediakan restoran yang dapat dikunjungi oleh wisatawan untuk menikmati berbagia makanan nusantara.

Menu yang dapat dipilih cukup beragam, seperti Nasi Rawon, Nasi Dagin Suwir, Sup Iga, Nasi Goreng, Bihun Goreng, Bakmie Goreng, Indomie Goreng, dan Ayam Sambal Matah.

Ada juga menu makanan seperti chicken Gordon bleu, beef steak, tuna steak, chicken crispy, salmon steak, chicken schnitzel, dan lain-lain.

Untuk menu minuman terdapat beberapa pilihan seperti afogato, mocha float, greentea latte, kopi susu, caramel latte, mocha hot/ice, vanilla latte hote/ice, teh manis, es kelapa muda, jus mangga, jus alpukat, jus sirsak, dan lainnya.

Harga Makanan dan Minuman River Walk

Berdasarakn informasi dari laman LinkTree Riverwalkboja, harga menu makanan dan minuman di River Walk adalah sebagai berikut.

1. Daftar Menu Makanan dan Harga

Nama MenuHarga
Nasi RawonRp 38.000
Nasi Daging SuwirRp 28.000
Sup IgaRp 52.000
Nasi Goreng Teri SpesialRp 28.000
Nasi Goreng JawaRp 28.000
Nasi Tuna HolidayRp 37.000
Pecel UdangRp 48.000
SteamboatRp 37.000
Tom YumRp 40.000
Ca KangkungRp 18.000
Ca Kangkung UdangRp 25.000
Ca Brokoli UdangRp 28.000
Cap JayRp 26.000
Bihun HolidayRp 27.000
Kwetiaw GorengRp 28.000
Bakmie GorengRp 28.000
Indomie Rebus MelekRp 18.000
Bihun GorengRp 27.000
Indomie Goreng MaknyusRp 18.000
Ayam Sambal MatahRp 26.000
Ayam KungpaoRp 28.000
Ayam Lombok UyahRp 26.000
Ayam GorengRp 22.000
Ayam Telur AsinRp 30.000
Tahu TelurRp 25.000
Telur Mata SapiRp 5.000
Telur AsinRp 5.000
Nasi PutihRp 5.000
Dori Telur AsinRp 32.000
Dori Asam ManisRp 32.000
Chicken Gordon BleuRp 38.000
Beef SteakRp 52.000
Tuna SteakRp 37.000
Chicken CrispyRp 35.000
Chicken SchnitzelRp 25.000
Salmon SteakRp 60.000
Fish & ChipsRp 28.000
Sphagetti Ayam Sambal MatahRp 25.000
Nasi Sapi TeriyakiRp 32.000
Nasi Ayam TeriyakiRp 28.000
Nasi Ayam KungpaoRp 28.000
Nasi Nasi Ayam Sambal MatahRp 28.000
Nasi Salmon TeriyakiRp 55.000
Nasi Sapi BlackpepperRp 38.000
Nasi Dori Asam ManisRp 28.000
Sosis RollRp 28.000
Chicken CrispyRp 28.000
Nasi GorengRp 28.000
Tumpeng MiniRp 20.000
Tumpeng Medium (10 – 15 Pax)Rp 250.000
Tumpeng Jumbo (15 – 25 Pax)Rp 350.000
Holiday PlatterRp 25.000
Tahu GorengRp 8.000
Tahu PetisRp 15.000
Tahu Lombok UyahRp 17.000
Tempe GorengRp 8.000
French FriesRp 16.000
Tahu BaksoRp 15.000
Singkong Goreng KejuRp 16.000
Enoki CrispyRp 16.000
Risol HollandRp 16.000
Fish BallRp 16.000
Pisang Goreng CoklatRp 22.000
Roti Bakar Coklat/KejuRp 16.000
Roti Bakar Special Coklat KejuRp 18.000
Roti Bakar NutellaRp 20.000
Es MaremRp 22.000
Es TelerRp 20.000

2. Daftar Menu Paket Makanan

Nama PaketMenuHarga
Paket 110 Nasi 2 CapJay Goreng 2 Bakmie Goreng 2 Ayam Lombok Uyah 2 Dori Telur Asin 2 Mendoan 1 Buah poton (1 Ovalplate) 10 The Anget / Es TehRp 500.000  
Paket 210 Nasi 2 Cap Jay Goreng 2 Ayam Kungpao 2 Bihun Holiday 2 Kakap Asam Manis 3 Tahu Lombok Uyah 1 Buah Potong (1 Ovalplate) 10 Teh Anget / Es TehRp 500.000
Paket 310 Nasi 2 Ca Tauge Ikan Asin 2 Gurame Asam Manis 2 Bakmie Goreng 2 Tahu Lombok Uyah 3 Ayam Sambel Matah 1 Buah Potong (1 Ovalplate) 10 Teh Anget / Es Teh 10 Es Kelapa MudaRp 650.000
Paket 410 Nasi 3 Ca Kangkung Terasi 3 Gurame Bakar 10 Ayam Goreng 3 Tahu Goreng 2 Bakmie Goreng 10 Teh Anget / Es Teh 1 Buah Potong (1 Ovalplate) 10 Lechy Tea JellyRp 800.000

Selain daftar menu makanan diatas, ada juga menu paket nasi box seharga Rp 25.000 dengan minimal pemesanan box. Untuk paket nasi box tersedia pilihan Paket A, Paket B, Paket C, Paket D, Paket E, dan Paket F.

Tidak hanya itu, ada juga paket prasmanan dengan pilihan menu yang bervariasi. Harga menu prasmanan mulai dari Rp 50.000 sampai dengan Rp 60.000.

3. Daftar Menu Minuman dan Harga

Nama MenuHarga
Mocha FloatRp 29.000
Mochachip Coffee BlendRp 29.000
AfogatoRp 22.000
Kopi Susu Gula ArenRp 20.000
Vietnam DripRp 19.000
Espresso SingleRp 17.000
Espresso DoubleRp 21.000
Espresso MachiatoRp 21.000
Kopi Susu/IceRp 13.000
Kopi Susu RegalRp 18.000
Moca Hote/IceRp 26.000
Caramel MachiatoRp 27.000
Caramel LatteRp 27.000
Capucino Hote/IceRp 23.000
Coffee Latte Hot/IceRp 23.000
Vanilla Latte Hot/IceRp 27.000
Hazelnutt Latte Hot/IceRp 27.000
Greentea LatteRp 23.000
Greentea CaramelRp 27.000
Vanilla OreoRp 27.000
MilkshakeRp 20.000
Double ChocochipRp 27.000
Taro Latte / IceRp 27.000
Red Velvet Latte / IceRp 27.000
Teh Tawar / EsRp 6.000
Teh Manis / EsRp 8.000
Teh Lemon / EsRp 12.000
Teh Leci / EsRp 12.000
Jeruk / EsRp 16.000
Milo / EsRp 15.000
Air MineralRp 7.000
Es Kelapa MudaRp 18.000
Es Kelapa Muda JerukRp 20.000
Es Jeruk SelasihRp 19.000
Es JellyRp 19.000
Es Cao SelasihRp 17.000
Syrup Plum SangkitRp 17.000
Jus Strawberry FrozenRp 28.000
Jus Mango FrozenRp 28.000
Jus MangoRp 20.000
Jus StrawberryRp 19.000
Jus AlpukatRp 20.000
Jus SirsakRp 19.000
Jus Buah NagaRp 20.000
Juice HealthyRp 20.000
Beer BintangRp 30.000
Bintang Radler Pop UpRp 30.000
Blue OceanRp 19.000
Under The OceanRp 19.000
Mix BerryRp 20.000
PurpleRp 19.000
Milky WayRp 19.000
RainbowRp 20.000

4. Daftar Menu Ice Cream Glato River Walk

Jika kamu suka makan Ice Cream, di River Walk terdapat penjual Ice Cream Glato yang menyediakan berbagai varian rasa.

Harga Ice Cream Glato di River Walk Boja mulai dari Rp 27.000 sampai dengan Rp 45.000 tergantung pilihan rasa dan ukurannya.

Berikut ini pilih rasa Ice Cream Glato di River Walk:

  • River Walk Smurf
  • After 8 Chocho Mint
  • Yoghurt Mix Berries
  • Peach
  • Ferrero Chocho
  • Bubble Gum
  • Lotus Biscoff
  • Strawberry Milk
  • Dragon Fruit
  • Rum Raisin
  • Vanilla Madagaskar
  • Kiwi
  • Sweet Mango
  • Tiramisu Oreo
  • Charcoal

Itulah informasi tentang objek wisata River Walk Boja yang perlu diketahui sebelum berkunjung, mulai dari daya tarik, wahana, fasilitas, harga tiket masuk, jam buka, lokasi, harga menu makanan dan minuman yang ada di warung Holiday.

Jika ingin berkunjung ke tempat wisata ini sebaiknya mengajak keluarga atau teman agar pengalaman liburan semakin seru dan berkesan. Disini kamu bisa bermain air, bermain dengan satwa, dan menikmati berbagai makanan nusantara yang lezat.

SHARE:

SEO Specialist di bidangnya. Mempunyai team yang punya pengalaman sebagai akademisi maupun praktisi.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste