20 Rekomendasi Hotel Murah di Garut untuk Berlibur


Mencari hotel murah di Garut? Sebagai salah satu kota di provinsi Jawa Barat, Garut ternyata merupakan destinasi wisata yang menyimpan banyak pesona tersembunyi di dalamnya. Entah itu Gunung Papandayan hingga Situ Bagendit, kota yang terkenal dengan makanan dodolnya ini menunggu untuk para wisatawan kunjungi.

Karena banyaknya tempat wisata ini, tentu kamu sebagai pelancong tidak bisa mengunjungi semuanya dalam satu hari. Maka dari itu, beberapa hotel ini cocok sebagai tempat istirahat sekaligus healing yang paling oke!

Rekomendasi Hotel Murah di Garut 

Berikut 20 rekomendasi hotel terjangkau dan nyaman di Garut yang dapat kamu pertimbangkan:

1. Aleyra Hotel & Villa

hotel murah di garut

Menawarkan diri sebagai bisnis hotel butik pertama di Garut, Aleyra Hotel & Villa merupakan pilihan yang keren untuk kamu yang ingin berlibur dengan fitur lengkap dan harga terjangkau.

Hotel ini memiliki 5 tipe kamar, yakni Standard Room, Superior Room, Suite Room, Deluxe Room, dan Family Suite Room. Kelima tipe kamar ini dijamin dapat memenuhi seluruh kebutuhan kamu, tergantung dengan siapa kamu akan menginap.

Selain menyediakan hotel, Aleyra juga memiliki kolam renang dan lapangan tenis. Gedung serbaguna pun juga ada di hotel ini dan dapat pengunjung sewa untuk keperluan acara-acara besar.

Rentang harga dari hotel ini adalah sekitar Rp286.000,00 hingga Rp952.000,00 per malam. Hotel murah ini akan memberikan pengalaman terbaik selama kamu di Garut.

2. Familie Ayu Hotel

hotel murah di garut

Satu fakta unik, Familie Ayu Hotel merupakan hotel tertua di Garut yang sudah berdiri sejak tahun 1959 dan masih beroperasi hingga saat ini. Meskipun begitu, hotel ini tetap mengikuti pergerakan zaman dan masih memiliki tempat di hati para pelancong Garut.

Familie Ayu Hotel ini memiliki tiga tipe kamar yang bisa kamu pilih, mulai dari Standard, Deluxe, dan Superior. Hal yang menarik, kamar dengan tipe Superior memiliki sentuhan berupa tembok dengan nuansa alam yang membuat penghuninya merasakan ketenangan.

Berada di pusat kota, Familie Ayu Hotel adalah hotel murah di Garut dengan suasana ala perumahan. Namun, tetap memiliki pelayanan yang baik. Kamu bisa menginap di hotel ini dengan harga Rp222.000,00 hingga Rp357.000,00.

3. Urbanview Syariah Utami Inn Garut

hotel murah di garut

Urbanview Garut merupakan hotel bintang 2 yang terletak dekat dengan tempat wisata di Garut, tepatnya Curug Panjang. Jaraknya sendiri hanya sepanjang 3,9 kilometer. Oleh karena itu, kamu bisa healing di air terjun terkenal di Garut tersebut. 

Kalau sudah lelah bermain air, Urbanview Garut memiliki kamar minimalis yang cocok untuk kamu tempati bersama keluarga ataupun teman-teman. Ada empat tipe kamar yang bisa kamu pilih, yakni Single, Standard, Family, dan Suite

Apapun kamar yang kamu pilih, hotel Garut satu ini menyediakan harga yang sangat kompetitif. Meski harga awalnya berada di angka Rp500.000,00. Namun, jika kamu beli di Agoda, akan ada diskon yang membuat harga kamarnya menjadi sekitar Rp134.000,00 hingga Rp277.000,00.

4. New Golden Clouds

hotel murah di garut

Seperti namanya, New Golden Clouds merupakan hunian sementara yang memiliki kesan glamor dan juga modern. Hotel dengan konsep “Make Time, Make Moment” ini memiliki banyak dekorasi dengan warna coklat dan hijau yang memberikan kesan mewah saat melihatnya.

Fitur utama lainnya yang tidak kalah menarik dari New Golden Clouds adalah pemandangan rooftop yang memang sangat indah. Apalagi dengan banyaknya pegunungan yang mengelilingi kota Garut.

Lalu, untuk masalah jenis kamar, New Golden Clouds merupakan hotel murah di Garut yang punya 6 ragam kamar. Salah satunya adalah Executive Queen Room yang punya pintu penghubung antara dua kamar.

Meskipun terdapat banyak fasilitas yang hotel sediakan, rentang harganya masih sangat masuk akal. Karena kamu bisa menginap dengan harga Rp370.000,00 hingga Rp478.000,00 saja.

5. Joglo Garut Cottage Syariah

hotel murah di garut

Suasana tradisional sangat lekat ketika kamu menginjakkan kaki di Joglo Garut Cottage Syariah. Pertama-tama, kamu akan disambut hamparan lapangan hijau dengan joglo kayu besar sebagai pusat hotelnya.

Ketika masuk ke dalam joglo, suasana yang tradisional dan luas juga tetap bisa kamu temukan. Sama seperti Aleyra, di Joglo Garut ini kamu juga bisa mengadakan acara-acara besar, termasuk pernikahan.

Jadi, kalau kamu ingin mengadakan pesta pernikahan seperti Kaesang tapi kebetulan sedang berada di Garut, Joglo Garut ini bisa jadi pilihan. Kalau soal kamar hotelnya sendiri, kamu bisa memilih tiga jenis kamar dengan rentang harga mulai dari Rp 247.000,00 hingga Rp452.000,00.

6. Hotel Tiara Rex

hotel murah di garut

Kalau kamu sedang mencari hotel murah di Garut yang letaknya tidak terlalu jauh dari pusat kota, Hotel Tiara Rex adalah pilhan yang tepat.

Hotel yang berlokasi di Jalan Cimanuk ini memiliki nuansa yang cukup hangat dan ala perumahan. Terdapat 4 pilihan kamar, yakni Standard, Superior, Deluxe, dan Family. Kamu juga akan disuguhi dengan suasana kamar yang dapat melepas penat.

Fasilitas yang khas dari Hotel Tiara Rex ini adalah Kebun Mawar Garut yang memiliki ragam jenis bunga. Kalau kamu lapar, hotel ini juga mempunyai Bale Tingtrim Pujasega dengan ragam makanan Tiongkoknya.

Harganya sendiri berkisar antara Rp217.000,00 hingga Rp449.000,00. Hotel Tiara Rex merupakan kombinasi antara kenyamanan dan penghematan.

7. Wisma LEC

hotel murah di garut

LEC yang merupakan singkatan dari Learning Education Center adalah sebuah penginapan yang juga memiliki gedung serbaguna untuk kebutuhan pendidikan. Karena memiliki warna gedung yang mencolok, yakni kuning, tampilan Wisma LEC tentu tidak bisa kamu lewatkan.

Dari berbagai variasi kamar yang LEC wisma sediakan, salah satu yang paling menarik adalah kamar tanpa AC. Mungkin ini adalah kamar yang bisa kamu pilih kalau memang ingin merasakan sejuknya kota Garut saja.

Salah satu kekurangan dari LEC ini mungkin terletak pada kamarnya yang sedikit vintage. Namun, dari segi harga wisma LEC ini sangat terjangkau. Karena kamu cukup merogoh kocek mulai dari Rp51.000,00 hingga Rp68.000,00 saja.

8. Wisma PKPN 2

hotel murah di garut

Berbeda dengan penginapan yang sejauh ini mengusung konsep hotel, sesuai namanya Wisma PKPN 2 mengusung konsep layaknya kostan. Hotel murah di Garut ini memiliki dua lantai yang bisa kamu pilih sendiri. 

Jadi, jika ingin menikmati pemandangan di lantai atas, kamu hanya tinggal bicara ke resepsionis di Wisma PKPN 2. Namun yang pasti, semua kamar di penginapan ini memiliki pencahayaan yang sangat memadai karena punya jendela yang tidak kecil.

Masalah tempat parkir, kamu tidak perlu khawatir. Wisma PKPN 2 mempunyai lapangan parkir yang lebih dari memadai. Jika ingin menikmati kenyamanan di Wisma PKPN 2, kamu hanya perlu membayar Rp139.000,00 hingga Rp178.000,00 per malamnya.

9. Wisma PKPN 1

hotel murah di garut

Salah satu perbedaan yang paling utama antara Wisma PKPN 1 dan Wisma PKPN 2 adalah lokasinya. Jika Wisma PKPN 1 berada di Jalan H. Umar, Wisma PKPN 2 berada di Jalan Ciledug. Meski begitu, keduanya merupakan hotel murah di Garut yang cukup recommended.

Hotel ini mengusung warna kuning muda sebagai warna dominan dan memiliki kenyamanan yang cukup baik. Jika ingin menginap di sini, kamu bisa menyiapkan uang sekitar Rp103.000,00 hingga Rp195.000,00 per malamnya.

10. Hotel Agung Permata Artha

hotel murah di garut

Beralih dari hotel dengan warna dominan kuning, Hotel Agung Permata Artha identik sekali dengan warna merah dan pink. Bahkan di salah satu tipe kamarnya, yakni Deluxe Room akan menyuguhkan berbagai macam hiasan bertema stroberi.

Suasananya yang sarat akan pegunungan akan membuat kamu lebih merasa tenang. Hotel Agung Permata Artha juga memiliki kolam kecil yang menambah kesan tenang. Tempat penginapan ini memiliki tiga pilihan kamar yang harganya berkisar dari Rp130.000,00 hingga Rp646.000,00.

11. Reddoorz Plus Otista Garut

hotel murah di garut

Meski aslinya memiliki nama Hotel Alamanda, namun kamu akan menemukan hotel ini dengan nama Reddoorz Otista Garut. Selain kamarnya yang memiliki nuansa perumahan, lobi dari hotel ini juga punya dekorasi yang menarik. 

Maka dari itu, hotel murah di Garut ini cocok untuk kamu yang menyukai konsep hotel sederhana. Reddoorz Plus Otista Garut sendiri memiliki harga kamar yang sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp138.000,00 hingga Rp192.000,00.

12. Sudirman Guesthouse Syariah

hotel murah di garut

Sudirman Guesthouse Syariah adalah sebuah hotel yang tidak hanya dekat dengan pusat kota, tetapi juga memiliki satu fitur yang cocok jika kamu ingin memasak ramai-ramai. Karena dapur komunal yang ada di hotel ini membolehkan kamu dan penghuni hotel lain untuk memasak masakan sendiri. 

Jadi kamu bisa stok mie instan kalau-kalau lapar ketika tengah malam. Sedangkan untuk harganya, Sudirman Guesthouse Syariah membanderol sekitar Rp130.000,00 per malamnya.

13. Wisma Vandera Syariah

hotel murah di garut

Wisma Vandera Syariah merupakan penginapan yang cukup sederhana dan tidak bertele-tele. Hanya terdapat dua tipe kamar yang bisa kamu pilih, yakni Standard Twin dan Standard Double. Meskipun begitu, kamu dijamin bisa tidur nyenyak ketika menginap di hotel murah di Garut satu ini.

Akses dengan tempat wisata pun juga cukup dekat, yakni 25 menit menuju Danau Bagendit. Maka tidak heran jika harga Rp140.000,00 dan Rp230.000,00 relatif cukup murah untuk tempat penginapan strategis satu ini.

14. Reddoorz Cipanas Garut

hotel murah di garut

Tampilan luar gedung ini boleh saja terkesan kaku karena hanya berbentuk kotak. Namun, hotel Reddoorz Cipanas memiliki interior yang sangat bersahabat. Ketika masuk hotel, kamu akan disambut dengan resepsionis dengan pakaian serba ungu. 

Koridor kamarnya pun juga memiliki warna ungu yang membuat kamu merasa nyaman ketika berada di hotel ini. Beberapa kamar yang ada di hotel ini mungkin terlalu sempit untuk selera kamu, seperti contohnya kamar tipe Reddoorz atau Economy Double Room

Namun, Suite dan Deluxe Room di hotel Cipanas Garut memiliki ukuran yang lebih luas meski harus membayar dengan harga yang sedikit lebih mahal. Jika kamu ingin menginap di sini, kamu cukup membayar sebesar Rp103.000,00 hingga Rp136.000,00 per malamnya.

15. Reddoorz Pataruman Garus

hotel murah di garut

Istilah “murah, tapi tidak murahan” mungkin cocok untuk menggambarkan Ramayana Hotel alias Reddoorz Pataruman Garut ini. Bagaimana tidak? Hnaya dengan harga sekitar Rp144.000,00 hingga Rp231.000,00, hotel ini menyediakan berbagai fasilitas sultan.

Seperti fitness center yang bisa kamu gunakan ketika ingin berolahraga. Selain itu, Reddoorz Pataruman Garut juga menyajikan pemandangan kota Garut yang tidak kalah indahnya. Sedangkan dari segi pelayanan, hotel ini juga cocok bukan hanya untuk pelancong dalam negeri, tetapi juga mancanegara. 

Pasalnya, staf hotel yang ada di Reddoorz Pataruman Garut bisa berbahasa Inggris dengan fasih. Jadi, misal kamu tengah mengajak teman dari luar negeri, kamu bisa mengunjungi hotel murah di Garut yang “go international” ini.

16. Reddoorz Alun-Alun Garut

hotel murah di garut

Nampaknya, Reddoorz Alun-Alun Garut adalah tempat penginapan yang sangat sesuai bagi kamu yang mencari tempat menginap dengan kesan modern. Langit-langit kamar yang ada di hotel ini cukup tinggi. Jadi, penginapan terkesan lebih luas dan nyaman untuk banyak orang.

Tidak hanya itu, keseluruhan fasilitas di hotel ini juga terlihat sangat mengikuti perkembangan zaman. Dekorasi dan furniture yang ada di lobi maupun tempat bersantai sudah hotel desain supaya memiliki kesan industrial yang sedang booming saat ini.

Mungkin dari tampilannya, kamu akan menyangka harga hotel ini akan cukup pricey. Namun, ternyata kamu hanya perlu merogoh kocek mualai Rp140.000,00 hingga Rp220.000,00 saja.

17. Pondok Kost Aulia Syariah

hotel murah di garut

Terlepas dari predikatnya sebagai hotel bintang dua. Pondok Kost Aulia Syariah adalah sebuah hotel murah ini yang bisa kamu pertimbangkan jika sedang berkunjung ke kota di Jawa Barat ini.

Berbeda dengan banyaknya hotel atau tempat penginapan yang sudah kamu lihat, Pondok Kost Aulia Syariah ini memiliki nuansa yang benar-benar terasa seperti rumah.

Bagi kamu yang menyukai penginapan dengan nuansa perumahan, maka Pondok Kost Aulia Syariah ini harus masuk ke dalam pertimbangan. Harganya pun juga sangat terjangkau, yakni mualai dari Rp52.000,00 hingga Rp94.000,00.

18. Bukit Alamanda Resort

hotel murah di garut

Berbeda dengan Hotel Alamanda pada rekomendasi sebelumnya, hotel murah di Garut ini punya fasilitas yang lebih lengkap. Tentu saja kamu akan menikmati kamar hotel yang super nyaman. Namun, Bukit Alamanda Resort juga punya kolam renang, spa, dan fitness center yang bisa para pengunjung nikmati.

Selain berlibur, kamu juga bisa memulihkan kembali kondisi fisik kamu hanya dengan membayar Rp228.000,00 hingga Rp857.000,00 per malamnya. Selain itu, terdapat 7 tipe ruangan berbeda yang dapat kamu pilih sesuai kebutuhan.

19. RedDoorz Resort Darajat Garut

hotel murah di garut

Masih dari ranah resort, kali ini ada Reddoorz Resort Darajat Garut yang tidak kalah nyamannya. Salah satu nilai lebih dari tempat penginapan ini adalah tempatnya yang cukup luas dan sangat dekat dengan alam. 

Maka dari itu, penginapan ini cocok bagi kamu yang ingin kumpul-kumpul bersama sanak saudara ataupun kerabat. Harganya sendiri mulai dari Rp141.000,00 per malam.

20. Penginapan Karanglaut Santolo

hotel murah di garut

Garut ternyata memiliki tempat wisata berupa pinggiran pantai yang indah. Wisata inilah yang bisa kamu nikmati di Penginapan Karanglaut Santolo. Tidak hanya menginap, kamu bisa melakukan gathering di hotel Garut ini. 

Pasalnya, Penginapan Karanglaut Santolo memiliki beberapa bale bengong yang bisa dipakai penghuninya untuk sekadar duduk santai atau melakukan aktivitas bakar-bakar. Harga per malamnya sendiri adalah mulai dari Rp195.000,00 saja.

Hotel Murah di Garut Mana yang Ingin Kamu Kunjungi?

Dari banyaknya rekomendasi yang ada di atas, kamu bisa memilih satu hotel murah di Garut yang sesuai kebutuhan dan tentunya sesuai dengan budget kamu. Selamat mencoba!

SHARE:

Salahsatu SEO Expert dan Punya Layanan digital marketing agency Indonsia terbaik yang dapat membantu meningkatkan traffic dan penjualan produk pada bisnis online.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste