Supervisor Hotel: Pengertian, Tugas, Tanggung Jawab dan Gajinya

Jika kamu pernah berkecimpung dalam bisnis perhotelan, pasti sudah tidak asing lagi dengan jabatan Supervisor hotel. Berada di bawah Manager hotel dalam tim manajemen, tugas Supervisor di hotel berkaitan dengan pengawasan dan koordinasi terhadap keseluruhan operasional hotel sekaligus membawahi staf-staf pelaksana di bawahnya.

Namun, cukup banyak orang yang mengira jika Supervisor dan Manager merupakan satu jabatan yang sama atau setidaknya memiliki tugas serta tanggung jawab serupa. Padahal, baik dari aspek tugas dan tanggung jawab dalam sistem manajemen hotel, keduanya memiliki peran yang berbeda.

Seorang Manager memimpin operasional dan membawahi para Supervisor dari tiap divisi atau departemen yang ada dalam hotel. Oleh karenanya, secara struktural, pemegang jabatan Supervisor di hotel berkewajiban untuk mempertanggungjawabkan keseluruhan tugas kerjanya kepada Manager hotel.

Untuk pemahaman lebih lanjut, artikel berikut ini akan membahas tentang seluk beluk Supervisor hotel, mulai dari pengertian, tugas, tanggung jawab, dan kisaran gaji yang umumnya diterima.

Pengertian  Supervisor Hotel

Supervisor hotel adalah jabatan dalam tim manajemen hotel yang memegang peran untuk mengawasi dan mengkoordinasikan operasional harian hotel. Singkatnya, seorang Supervisor di hotel bertugas untuk memastikan aktivitas hotel berjalan dengan baik dan standar kualitas yang ditetapkan bisa terpenuhi.

Bukan hanya itu, peran Supervisor di hotel juga memungkinkan untuk memimpin sudah memantau staf pelaksana di bawahnya untuk memastikan setiap anggota tim bekerja sesuai rencana secara efektif juga efisien dalam memberikan pelayanan terbaik bagi tamu.

Jika ada masalah dalam operasional hotel, Supervisor hotel berkewajiban untuk menyelesaikannya sesuai prosedur standar dan regulasi hotel.

Dalam praktiknya, Supervisor hotel juga dituntut untuk memahami seluk beluk bisnis perhotelan dan memiliki kemampuan untuk berinteraksi dengan semua departeman yang bekerja di hotel. Tidak heran jika kemampuan berkomunikasi yang baik dalam kepemimpinannya menjadi peran krusial yang wajib dipenuhi.

Tugas dan Tanggung Jawab Supervisor Hotel

Dalam memenuhi peran sebagai Supervisor di hotel, penting untuk mengenal lebih lanjut tentang tugas dan tanggung jawab harian yang harus dilakukan demi kelancaran operasional hotel.

Berikut ini beberapa tugas dan tanggung jawab Supervisor hotel agar setiap aktivitas hotel dan pelayanan kepada tamu bisa terpenuhi dengan baik.

1. Memimpin dan Mengatur Karyawan

Tugas dari Supervisor hotel yang utama berkaitan dengan kepemimpinan dalam mengatur karyawan, dalam hal ini staf pelaksana di bawahnya. Setiap pekerjaan harian yang dilakukan staf pelaksana harus bisa diatur oleh Supervisor melalui kewenangan untuk memberi perintah dan koordinasi yang tepat agar tim paham akan tugas serta tanggung jawab kerja mereka.

Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk memastikan karyawan bisa bekerja secara maksimal sekaligus menciptakan suasana kerja yang tertib dan disiplin. Bahkan jika terjadi masalah, Supervisor bertanggung jawab membantu staf untuk mengatasinyas selama proses operasional hotel berlangsung.

2. Menjelaskan Deskripsi Pekerjaan Dengan Terperinci

Bukan sekadar memimpin dan memberikan perintah kerja, seorang Supervisor di hotel juga memiliki tugas untuk menjelaskan deskripsi pekerjaan dengan detail atau terperinci. Mereka juga bertanggung jawab untuk mengkomunikasikan rencana kerja pada semua staf pelaksana di bawahannya sesuai divisi masing-masing.

Kemampuan ini menjadi penting sebab instruksi pekerjaan dari Manager tidak selalu mudah dimengerti oleh staf pelaksana. Di sinilah peran Supervisor hotel terasa sangat penting karena tugasnya sebagai ‘jembatan’ yang menerjemahkan rencana operasional dari tim manajemen atas dengan pemahaman staf pelaksana untuk mewujudkannya.

Tentu hal ini bukan perkara mudah sebab kemampuan mengarahkan dengan baik dituntut ada dalam diri seorang Supervisor hotel. Namun, jika arahan yang diberikan bisa dipahami dengan mendetail, maka eksekusi perencanaan Manajer bisa tepat sasaran dan berjalan lancar sekaligus menciptakan kenyamanan dalam lingkungan kerja.

3. Memberikan Motivasi Karyawan

Tidak cukup hanya dengan menjelaskan, mendeskripsikan, dan mengarahkan pekerjaan kepada staf pelaksana, pemangku jabatan Supervisor hotel juga bertanggung jawab untuk membangun ketahanan mental bawahannya.

Dalam hal ini, tugas dari Supervisor hotel berkaitan dengan perannya untuk memberikan motivasi kepada semua karyawan yang dipimpin agar fokus dan kualitas kerja bisa terjaga dengan baik. Dampaknya, karyawan bisa bekerja dengan maksimal dan optimal.

Bukan tanpa alasan, tugas ini diemban oleh Supervisor demi menjaga suasana hati karyawan dan lingkungan kerja yang nyaman untuk menghasilkan pencapaian terbaik. Sebab, bukan tidak mungkin jika dalam proses bekerja akan muncul rasa bosan dari staf pelaksana akibat rutinitas kerja atau gesekan dengan rekan kerja.

4. Kontrol dan Evaluasi Kinerja

Lebih lanjut, seorang Supervisor di hotel juga memiliki tugas untuk melakukan kontrol dan evaluasi terhadap kinerja karyawan. Tanggung jawab untuk mengontrol proses pekerjaan yang kuat akan menghasilkan eksekusi yang sesuai rencana dalam operasional hotel.

Di sini Supervisor hotel wajib melakukan pengawasan dan pemantauan rutin harian kepada setiap staf di masing-masing divisi, mulai dari front office seperti Resepsionis, sampai pada bagian Room Service dan karyawan di restoran.

Tujuanya untuk memastikan jika setiap bagian berfungsi dengan baik dan sudah memenuhi standar kualitas yang ditetapkan.

Sebagai rangkaian peran atas kontrol kerja, Supervisor di hotel juga bertanggung jawab untuk melakukan evaluasi kinerja dari semua karyawan. Hal ini dilakukan demi menjaga prosedur dan standar layanan hotel sudah dilakukan sesuai regulasi hotel.

Tugas ini juga memungkinkan seorang Supervisor melakukan koreksi terhadao hasil kerja adai tidak memenuhi target agar ke depannya tidak terjadi hal serupa.

Gaji Supervisor Hotel

Mengingat tugas dan tanggung jawab yang dibebankan kepada Supervisor hotel yang cukup banyak serta mendetail, tidak heran jika timbul pertanyaan terkait kompensasi kerja yang diterima, dalam hal ini berupa gaji.

Sebenarnya, gaji Supervisor hotel dan semua karyawan dalam bisnis perhotelan sendiri cukup relatif karena banyak aspek yang mempengaruhi, seperti status bintang hotel atau lokasi kerja hingga faktor prestasi kerja.

Namun, secara umum status bintang hotel menjadi pengaruh utama yang membedakan nominal gaji pokok keryawan hotel, termasuk untuk jabatan Supervisor. Sebagai contoh, salah satu grup manajeman besar yang mengelola Hotel Santika dengan status bintang 4 bisa dijadikan rujukan untuk mengetahui gaji yang diterima Supervisor hotel.

Di Hotel Santika sendiri ada beberapa posisi Supervisor, seperti Engineering Supervisor, Accounting Supervisor, Human Resources Supervisor, Front Office Supervisor, Housekeeping Supervisor, Laundry Supervisor, Restaurant Supervisor, Banquet Supervisor, hingga Recreation Supervisor.

Dari keseluruhan jabatan Supervisor hotel di beberapa divisi tersebut, gaji yang diterima berada di kisaran Rp 9.000.000 sampai Rp 11.000.000. Tentunya nominal ini tidak bisa dijadikan standar paten di semua hotel, tetapi hanya sebatas rujukan atau gambaran umum.

Itulah tadi pembahasan lengkap mengenai Supervisor hotel, mulai dari pengertian, tugas, tanggung jawab, dan kisaran gaji yang diterima. Melalui informasi di atas, kamu akan semakin paham dengan tugas Supervisor di hotel dan bisa menerapkannya andai terjun di bisnis perhotelan.

SHARE:

SEO Specialist di bidangnya. Mempunyai team yang punya pengalaman sebagai akademisi maupun praktisi.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste