10 Bedak yang Cocok untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, Pilihan Bijak!

Apakah kamu merupakan pemilik kulit yang berminyak dan berjerawat? Bila demikian, pastikan jeli dalam memilih make up seperti bedak. Sekarang ini ada sejumlah bedak yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat.

Keliru dalam pemilihan bedak dapat membuat wajah menjadi semakin berminyak dan rentan menimbulkan masalah seperti komedo, beruntusan, dan sejumlah masalah lain. Pada dasarnya, kulit kita menghasilkan minyak alami yang berasal dari kelenjar untuk melapisi kulit.

Sayangnya, tingkat produksi minyak yang berlebihan malah menimbulkan sejumlah masalah kulit. Kondisi ketika kulit menghasilkan minyak yang berlebihan dan menghasilkan jerawat ini kemudian disebut kulit berminyak dan berjerawat.

Bedak yang Cocok untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Agar tidak keliru dalam memilih bedak yang tepat, berikut sejumlah rekomendasi bedak untuk pemilik kulit berminyak serta berjerawat, antara lain:

1. Acnes Compact Powder

Acnes Compact Powder

Pilihan yang pertama adalah Acnes Compact Powder. Acnes Compact Powder menjadi pilihan bedak yang tepat bagi pemilik kulit berminyak dan memiliki sejumlah masalah jerawat yang serius.

Acnes Compact Powder merupakan bedak yang berbentuk padat, tetapi bedak ini mempunyai sejumlah formula yang dapat menyerap minyak berlebih. Bukan hanya itu, Acnes Compact Powder juga dilengkapi dengan sejumlah kandungan sulfur.

Kandungan sulfur pada bedak berguna sebagai pengangkat sel kulit mati. Selain itu bedak ini juga memiliki kandungan triclosan yang dapat membunuh bisabolol dan bakteri agar kemerahan pada jerawat lebih reda.

Keunggulan lain yang dimiliki Acnes Compact Powder adalah kandungan sunscreen agent yang dapat melindungi kulit dari cahaya matahari. Acnes Compact Powder memiliki harga Rp34 ribuan saja.

Baca juga: 8 Rekomendasi Lipstik Dior Terbaik yang Wajib Dicoba

2. Infallible Pro-Matte by L’oreal Paris

Infallible Pro-Matte by L’oreal Paris -Bedak yang Cocok untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Pilihan lainnya adalah Infallible Pro-Matte. Infallible Pro-Matte merupakan bedak dari L’Oreal Paris. Infallible Pro-Matte memiliki spons lembut dan cermin sehingga akan mempermudahmu menggunakannya.

Infallible Pro-Matte memiliki tekstur yang ringan, selain itu bedak ini juga mempunyai tingkat coverage begitu tinggi. Bahkan, hasil matte yang diberikan disebut-sebut dapat bertahan hingga 16 jam lamanya.

Infallible Pro-Matte juga tidak luntur walaupun digunakan untuk beraktivitas selama seharian penuh. Infallible Pro-Matte tersedia dalam sejumlah pilihan warna sehingga bisa disesuaikan dengan tone kulit. Infallible Pro-Matte dibanderol Rp200 ribuan.

3. Acne Solution Loose

Acne Solution Loose - Bedak yang Cocok untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Dibanderol dengan harga Rp41 ribuan, bedak dari Fanbo ini dipercaya dapat meredakan kulit berjerawat karena memiliki formula yang ringan.

Acne Solution Loose memiliki kandungan tea tree oil sehingga dapat mempercepat pengeringan jerawat.

Kandungan lain yang berada di dalam Acne Solution Loose adalah Hydra Solution SA, kandungan ini mampu mengontrol minyak berlebih serta mengecilkan pori.

Memiliki bentuk yang menarik, Acne Solution Loose memiliki sejumlah pilihan warna powder.

Baca juga: Bikin Kaget! Ini 7 Manfaat Bedak Kelly dan Hasil Pemakaian Rutin

4. Oh My Self Loose Powder

Oh My Self Loose Powder

Sebenarnya Oh My Self Loose Powder merupakan produk yang dikeluarkan oleh Pinkflash. Oh My Self Loose Powder merupakan bedak yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat.

Oh My Self Loose Powder ini cukup booming di kalangan influencer kecantikan. Memiliki bentuk berwarna pink mini, bedak ini sangat menarik perhatian.

Oh My Self Loose Powder memiliki sejumlah kandungan seperti oil control formula yang dapat mengontrol minyak dengan cepat.

Bukan hanya itu, Oh My Self Loose Powder juga diketahui memiliki kemampuan coverage yang tinggi. Bedak dari Pinkflash ini dikenal dapat menyamarkan pori-pori dan menutupi bekas jerawat. Tidak hanya itu, formulanya juga sangat lembut dan ringan ketika diaplikasikan.

Sayangnya, Oh My Self Loose Powder memiliki kandungan paraben dan mica. Oleh sebab itu, sebelum menggunakan Oh My Self Loose Powder, pastikan mengetesnya ke wajah terlebih dahulu.

Pengetesan dilakukan agar mengetahui risiko iritasi bila kamu memiliki kulit berminyak dan sensitive. Oh My Self Loose Powder dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, hanya Rp80 ribuan saja.

5. Everyday Shine Free

Everyday Shine Free

Bedak yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat lainnya adalah Everyday Shine Free. Everyday Shine Free adalah produk dari Wardah yang dibanderol Rp50 ribuan saja.

Everyday Shine Free dapat menghilangkan kilap minyak yang berada di wajah selama seharian penuh. Bukan hanya itu, Everyday Shine Free memiliki partikel light reflecting sehingga bisa memberi hasil akhir lebih soft focus serta bisa menyamarkan kerutan dan pori.

Tidak hanya itu, Everyday Shine Free juga terdapat oil absorber yang memiliki kandungan micropores sehingga bisa membantu mengendalikan produksi minyak di wajah. Dengan menggunakan Everyday Shine Free, wajah akan terlihat lebih segar dan halus.

Everyday Shine Free cocok untuk dibawa berpergian karena memiliki kemasan yang praktis. Sehingga, kamu bisa melakukan make up kapan saja.

6. Focallure Invisible Finish

Focallure Invisible Finish

Pilihan lainnya ada Focallure Invisible Finish. Focallure Invisible Finish merupakan bedak yang tidak kalah hits dari produk lain. Focallure Invisible Finish juga diminati oleh begitu banyak beauty enthusiast.

Focallure Invisible Finish merupakan bedak yang tersedia dalam beberapa pilihan warna. Bedak ini mempunyai formula micro powder yang begitu ringan sehingga bisa memberi tampilan riasan yang alami dan cantik.

Bagi penggemar make up natural dan minimalis, Focallure Invisible Finish menjadi pilihan yang tepat. Bukan hanya itu, Focallure Invisible Finish diklaim dapat menyerap minyak yang berlebihan sehingga wajah akan bebas kilap selama seharian penuh.

Kamu juga dapat menggunakan Focallure Invisible Finish untuk menutupi pori wajah yang besar. Focallure Invisible Finish dibanderol dengan harga Rp80 ribuan saja.

7. Fit Me

Fit Me

Bedak yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat Fit Me ini dibanderol dengan harga Rp180 ribuan. Fit Me merupakan produk dari Maybelline. Fit Me dapat dikatakan menjadi produk yang menarik untuk kulit berminyak.

Fit Me adalah bedak yang dapat mengontrol minyak di wajah, bukan hanya itu. Bedak ini bisa menyamarkan tekstur dan pori, sehingga riasan akan terlihat menjadi semakin sempurna ketika menggunakan bedak ini.

Ketika Fit Me diaplikasikan, wajah akan terlihat menjadi semakin halus. Fit Me juga dapat dijadikan sebagai complexion sehari-hari baik menggunakan foundation atau tidak menggunakan foundation.

Tentu saja, Fit Me sangat cocok bagi kaum hawa yang suka merias wajah dengan cepat dan anti ribet. Fit Me memiliki sejumlah pilihan warna dan matte finish yang sangat tahan lama.

8. Silky Smooth Make Over

Silky Smooth Make Over

Bila ingin memperoleh hasil riasan dengan matte natural dan halus, meskipun memiliki kulit yang berminyak, Silky Smooth Make Over dapat dijadikan sebagai pilihan. Silky Smooth Make Over merupakan loose powder yang bisa memberi hasil make up smooth.

Silky Smooth Make Over juga memiliki tekstur yang bisa menjaga kulit berminyak agar selalu matte. Silky Smooth Make Over juga mempunyai oil control yang mampu menyerap minyak berlebihan di wajah.

Tidak hanya sampai di sana, Silky Smooth Make Over memiliki kemampuan high performance particle powder, sehingga tidak akan menyumbat pori. Silky Smooth Make Over juga tersedia dalam sejumlah varian yang dapat dipilih sesuai tone kulit. Bedak ini dibanderol Rp120 ribuan.

9. Innisfree

Innisfree

Belum lengkap rasanya bila tidak memasukkan Innisfree dalam daftar bedak yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat. Innisfree merupakan mineral powder yang dibuat dengan menggunakan formula double oil control.

Innisfree dapat membuat wajah menjadi bebas minyak di sepanjang hari. Selain itu Innisfree memiliki komposisi mineral alami dan dikombinasikan dengan ekstrak mint sehingga wajah menjadi semakin sehat.

Tidak hanya itu, Innisfree memiliki tekstur loose powder yang begitu lembut serta ringan ketika diaplikasikan. Walaupun demikian, Innisfree dapat menahan minyak dengan baik. Bila mencari bedak yang memiliki kemampuan oil control yang baik, Innisfree menjadi pilihan tepat.

Selain memiliki kemampuan yang sempurna, Innisfree juga dibanderol dengan harga terjangkau. Innisfree dibanderol Rp90 ribuan saja.

10. Marcks’ Active Beauty

Marcks’ Active Beauty

Bedak Marcks’ Active Beauty sebenarnya masuk dalam kategori bedak jaman dahulu. Namun, kualitas dari Marcks’ Active Beauty tidak perlu diragukan lagi. Bila kamu mencari bedak untuk merawat berbagai jenis kulit, Marcks’ Active Beauty menjadi andalannya.

Marcks’ Active Beauty juga direkomendasikan bagi pemilik kulit yang berminyak serta berjerawat. Marcks’ Active Beauty memiliki formula ringan, selain itu bedak ini juga mengandung salicylic acid yang dapat mengatasi masalah jerawat.

Marcks’ Active Beauty juga memiliki oil control formula yang bisa menyerap sebum berlebih. Marcks’ Active Beauty dibanderol dengan harga Rp31 ribuan saja.

Dari berbagai bedak yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat di atas, mana yang akan kam jadikan pilihan?

Setiap bedak tentu memiliki kelebihannya sendiri-sendiri, contohnya bedak dengan kandungan mineral alami, bedak dengan formula ringan, hingga berbagai keunggulan lain.

SHARE:

Seorang lifestye enthusiast dan traveller Indonesia yang suka berbagi inspirasi melalui tulisan. Mari diskusi di kolom komentar ya...

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste