7 Cara Membuat Masker Alami untuk Memutihkan Wajah

Siapa sih yang tidak ingin punya kulit wajah glowing dan sehat? Mengonsumsi makanan sehat, menerapkan gaya hidup yang baik, serta rutin merawat wajah bisa menjadi solusi tepat membuat wajah tampil sehat dan cantik. 

Nah, kalau kamu ingin punya kulit wajah yang cerah, coba deh buat dan gunakan masker alami untuk memutihkan wajah secara rutin. Tak perlu khawatir, kamu bisa dengan mudah membuat masker alami di rumah, kok. Bahan-bahan yang digunakan pun mudah dijumpai dengan harga yang murah. 

Yuk, cari tahu cara membuat masker alami untuk memutihkan wajah di artikel berikut!

Keunggulan Masker Alami

masker alami untuk memutihkan wajah

Meski sudah banyak produk masker yang beredar di masyarakat, mengapa masker alami tetap digemari? Masker alami mempunyai beberapa keunggulan, misalnya:

  • Biaya yang kamu butuhkan bisa jadi lebih murah

Masker alami pada umumnya hanya menggunakan bahan-bahan yang bisa dijumpai di rumah. Dengan demikian, harga pembuatannya pun bisa lebih murah dibandingkan dengan membeli masker yang dijual di pasaran.

  • Masker alami lebih aman

Dibandingkan masker yang dijual di pasaran, masker alami tidak berisiko merusak kulit wajah karena tidak mengandung bahan kimia. Buat kamu pemilik kulit sensitif, masker alami bisa menjadi solusi bagus untuk maskeran, tuh! 

  • Bahan mudah dijumpai dan membuatnya mudah

Sebagaimana disebutkan, masker alami biasanya hanya menggunakan bahan-bahan yang bisa kamu jumpai di rumah. Meracik bahan-bahan alami menjadi sebuah masker oles pun cukup simpel dan tidak membutuhkan waktu lama.

Ragam Masker Alami dan Cara Membuatnya

Berikut ini adalah beberapa jenis masker alami untuk memutihkan wajah yang bisa kamu buat dengan bahan-bahan yang tersedia di rumah. Yuk, cek satu per satu!

1. Masker Pisang

masker pisang

Pisang mengandung silika, vitamin C, B6, dan A yang bisa membantu memperbaiki tampilan kulit wajah. Cara untuk membuat masker pisang adalah sebagai berikut:

  • Ambil satu buah pisang yang sudah cukup masak.
  • Kupas kulitnya dan tumbuk pisang hingga halus.
  • Setelah pisang ditumbuk, kamu bisa mengoleskannya ke kulit wajah. Pastikan kulit wajahmu sudah bersih sebelum mengoleskan masker ke wajah. 
  • Diamkan selama 10-15 menit, lalu bilas masker dengan air bersih.

Sebagai rekomendasi, kamu bisa menambahkan ½ sdm madu serta 1 sdt perasan air lemon. Menambahkan beberapa bahan yang disebutkan yang disebutkan bisa membuat masker tersebut makin ampuh dalam mencerahkan warna kulit kamu. Yuk, cobain!

2. Masker Susu 

masker alami untuk memutihkan wajah

Siapa, nih, yang suka banget minum susu? Ternyata, kamu juga bisa lho memutihkan kulit wajah dengan menggunakan masker susu. Gimana caranya?

  • Siapkan satu sachet susu bubuk (setara dengan 3-4 sdm). 
  • Tambahkan air sedikit demi sedikit, lalu aduk hingga teksturnya terlihat seperti pasta. Jangan sampai terlalu encer, ya!
  • Sebelum mengaplikasikan masker di wajah, bersihkan kulit wajahmu secara menyeluruh.
  • Lalu, oleskan masker di wajah hingga seluruh bagian wajah tertutupi. Diamkan sekitar 15-20 menit. 
  • Terakhir, bilas wajahmu secara menyeluruh dengan menggunakan air. 

Beberapa rekomendasi bahan alami tambahan yang bisa kamu tambahkan meliputi perasan air jeruk nipis, minyak zaitun, serta bubuk kopi. Air jeruk nipis, misalnya, memiliki kadar vitamin C yang tinggi sehingga bisa membantu mencerahkan kulit wajah.

Di sisi lain, bubuk kopi bisa membantumu mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang ada di wajah. Alhasil, kulit wajah tampak lebih bersih dan bercahaya! 

3. Masker cuka apel 

masker cuka apel

Bahan yang satu ini memang sudah terkenal banget sebagai bahan alami yang bisa memutihkan wajah, khususnya untuk kulit berjerawat dan kulit berminyak. Meski terkenal ampuh, bahan alami ini tidak disarankan buat kamu yang punya kulit sensitif atau kulit kering. 

Tidak susah, kok, untuk membuat masker dari cuka apel. Kamu cukup lakukan hal-hal berikut:

  • Campurkan cuka apel dengan air dengan perbandingan 1:2.
  • Siapkan kapas beberapa lembar. Lalu, celupkan kapas pada campuran cuka apel dan air tersebut.
  • Tempelkan kapas yang sudah dibasahi tersebut di wajah dan tunggu hingga kapas mengering.
  • Setelah itu, bilas wajah dengan air hangat.

4. Masker Lemon

masker alami untuk memutihkan wajah

Resep masker alami untuk memutihkan wajah selanjutnya menggunakan air perasan lemon, nih. Kira-kira, bagaimana cara membuat masker lemon untuk memutihkan kulit wajah?

  • Pertama, sediakan dahulu air perasan lemon. Siapkan juga madu.
  • Di mangkok kecil, siapkan 1 sdm air perasan lemon serta 1 sdm madu. Campurkan keduanya secara merata.
  • Sebelum mengaplikasikannya ke wajah, pastikan kamu sudah mencuci wajah dengan bersih. Oleskan masker ke seluruh bagian wajah dan tunggu selama sekitar 15 menit.
  • Bilas masker dengan air hangat.

Selain dengan madu, kamu juga bisa kok mencampur lemon dengan bahan alami lainnya. Misalnya seperti putih telur, tumbukan beras, bubuk kunyit, dsb. Pemilihan bahan ada baiknya disesuaikan dengan jenis kulit. 

5. Masker Stroberi

masker strawberry

Masker stroberi juga bisa kamu jadikan pilihan masker alami untuk memutihkan wajah. Bahan alami yang satu ini bisa kamu pakai untuk memutihkan kulit wajah berkat kandungan vitamin C yang dimilikinya. 

Bagaimana cara untuk membuat masker dari bahan ini? Berikut langkah-langkah yang bisa kamu terapkan.

  • Siapkan 3-4 buah stroberi yang sudah matang serta 1 sdt madu.
  • Cuci bersih stroberi yang akan kamu jadikan masker. Lalu, haluskan masker tersebut hingga lembut.
  • Campurkan stroberi yang sudah kamu haluskan dengan 1 sdt madu. 
  • Kamu bisa langsung aplikasikan masker stroberi tersebut di wajah. Ingat, pastikan kamu mencuci wajah sebelum mengaplikasikan masker tersebut, ya.

6. Masker Telur

masker alami untuk memutihkan wajah

Siapa sangka, ternyata telur juga bisa digunakan untuk mencerahkan wajah, lho. Kandungan protein, vitamin, serta mineral yang dimiliki telur bisa membantu menutrisi kulit. Kamu juga bisa mencerahkan kulit yang kusam dengan menggunakan bahan alami yang satu ini.

Jika kamu tertarik menggunakan telur untuk mencerahkan kulit wajah, berikut ini adalah step-by-step yang bisa kamu terapkan.

  • Siapkan satu telur dan keluarkan isinya. Lalu, pisahkan kuning telurnya. Kamu hanya membutuhkan bagian putih telurnya saja. 
  • Lalu, ambil ½ sdt bubuk kunyit serta 1 sdt perasan jeruk/1 sdt perasan lemon.
  • Aduk bahan-bahan tersebut secara merata. 
  • Aplikasikan masker wajah tersebut di wajah yang sudah dicuci sebelumnya.
  • Biarkan sampai masker mengering, lalu bilas masker hingga bersih.

7. Masker Yogurt

masker yogurt

Bahan alami yang juga bisa kamu gunakan sebagai masker adalah yogurt. Jika ingin menggunakan yogurt sebagai masker alami untuk memutihkan wajah, berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Tuangkan 1 sdm yogurt tawar ke mangkuk kecil.
  • Tambahkan 1 sdm madu ke dalam mangkuk tersebut. Kemudian, aduk campuran tersebut dengan garpu.
  • Setelah bahan tercampur dengan baik, selanjutnya aplikasikan masker tersebut ke wajah yang sudah dicuci bersih.
  • Diamkan sekitar 15-20 menit. Lalu, bilas wajah dengan air (usahakan air hangat).

Ingin menambahkan bahan lain? Bisa, kok! Beberapa bahan yang bisa kamu tambahkan antara lain seperti oatmeal, stroberi, minyak zaitun, alpukat, atau bubuk cokelat.

Itulah tadi informasi mengenai 7 bahan masker alami untuk memutihkan wajah. Gimana, apakah ada jenis masker yang ingin kamu coba? Semoga informasi tersebut bermanfaat, ya!

SHARE:

Seorang penulis professional dan berpengalaman menulis konten lebih dari 10 tahun di salahsatu startup indonesia, pernah juga menulis di beberapa media online Indonesia.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste