Oshin Beauty Skincare apakah Sudah BPOM? Cek Faktanya disini!

Ketika sebuah produk baru diluncurkan ke pasaran, tentu ada tahap yang wajib dilakukan. Hal ini penting sebagai acuan keamanan sebuah produk. Tak terkecuali Oshin Skincare yang sedang trending saat ini.

Untuk kamu yang masih penasaran Oshin Beauty Skincare apakah sudah BPOM? Amankah untuk digunakan, kamu bisa simak penjelasannya di bawah ini.

Baik dari banyak review dan testimoni, Oshin Skincare sudah banyak dibahas di sosial media. Bahkan tak sedikit kalangan artis papan atas ikut meramaikan produk yang diklaim punya banyak manfaat untuk kecantikan kulit wajah ini.

Pentingnya BPOM dalam Peluncuran Sebuah Produk

BPOM atau Badan Pengawasan Obat dan Makanan adalah Lembaga milih pemerintah yang bertanggung jawab terhadap keamanan sebuah produk yang hendak diluncurkan atau dipasarkan kepada masyarakat luas.

Dalam hal ini skincare adalah salah satu produk yang berada di bawah naungan BPOM. Jadi, ketika kamu menemukan sebuah produk kecantikan tanpa ijin BPOM, maka kamu wajib waspada.

Ketika sebuah produk sudah mengantongi ijin BPOM maka, setidaknya produk tersebut bukanlah produk berbahaya. Seperti yang diketahui, banyak oknum yang memang sengaja membuat produk ilegal dan imitasi dengan bahan-bahan berbahaya.

Baca juga: Update Harga Treatment Wajah di Erha Clinic’s Terbaru

Cara Cek Produk Oshin Beauty Skincare di BPOM

Cara Cek Produk Oshin Beauty Skincare di BPOM

Agar kamu tidak ragu lagi ketika memakai serangkaian skincare yang dikeluarkan oleh Oshin Beauty Skincare, mari kita bahas bagaimana cara mengecek BPOM Oshin Beauty Skincare. Dengan begitu kamu dan pemakai Oshin Beauty Skincare lainnya, tidak akan khawatir lagi ketika menggunakan produk satu ini.

1. Buka Website Resmi BPOM Secara Online

Cek produk di BPOM

Cara mengecek BPOM Oshin Beauty Skincare dapat dilakukan secara online, yakni dengan mengunjungi website BPOM resmi langsung. Kamu bisa membukanya di Google atau melalui Chrome. Kamu bisa membukanya di https://cekbpom.pom.go.id/ atau bisa juga ketik keyword cek BPOM.

Nantinya akan muncul website resmi BPOM pada laman pencarian. Pilih yang ada pada barisan paling atas. Begitu kamu klik, maka kamu akan langsung diarahkan menuju tampilan beranda website cek BPOM RI.

Kamu bisa mencari berdasarkan merk, nomor registrasi, nama produk, dan masih banyak lagi.

2. Masukkan Kata Kunci Pada Kolom yang Tersedia Pada Laman BPOM

Masukkan Kata Kunci Pada Kolom yang Tersedia Pada Laman BPOM

Langkah selanjutnya ialah dengan mengetikkan kata kunci pada kotak yang sudah disediakan. Terdapat dua kotak, yakni nomor registrasi dan kata kunci.

Kamu bisa memilih salah satu dari dua opsi dalam pengecekan BPOM produk.

Contoh di atas menggunakan cari berdasarkan merk dengan kata kunci “OSHINBEAUTY”. Pastikan menuliskan kata kunci seperti dalam tanda kutip, agar hasil ditemukan.

Jika kamu ingin mengecek BPOM melalui nomor registrasi yang sudah tertulis dalam kemasan skincare yang sudah kamu beli, kamu bisa memilih berdasarkan nomor registrasi, dan cari berdasarkan nomor tersebut.

Baca juga: 12 Skincare Korea Terbaik Untuk Memutihkan Wajah

3. Cocokkan Nomor Registrasi Dengan yang Ada Pada Kemasan

Langkah terakhir untuk cara mengecek BPOM Oshin Beauty Skincare ialah dengan mengecek nomor yang tertera pada website BPOM dan yang tertera pada kemasan suatu produk.

Jika nomor yang ada pada website sudah sama dengan yang ada pada kemasan, itu artinya produk memang terdaftar.

Pencocokan ini bukan tanpa alasan, tak jarang kita menemui produk yang memang ada nomor registrasinya pada BPOM, namun begitu dicek ternyata tidak ada.

Hal itu tentu sangat merugikan pembeli apabila ia sudah terlanjur membeli produk yang tidak ori tadi atau produk yang palsu.

Seharusnya ketika kamu sudah sampai tahap ke tiga, kamu sudah dapat menyimpulkan Oshin Beauty Skincare apakah sudah BPOM atau belum.

Oshin Beauty Skincare Apakah Aman?

Setelah melakukan pengecekan untuk setiap produk yang ada, kini tak perlu khawatir lagi mengenai keamanan produk Oshin Skincare.

Langkah-langkah di atas, juga kamu bisa gunakan untuk mngecek produk skincare lain yang dirasa masih baru dan ingin memastikan keamanannya.

Fakta yang didapat setelah melakukan pengecekan, didapati semua produk Oshin Skincare sudah mendapatkan ijin BPOM. Nomor BPOM bisa kamu check langsung pada kemasan dan mencocokan pada website BPOM.

  • Acne Clear Face Wash NA18201203372
  • Glow Day Cream NA18200105987
  • Acne Care Night Cream NA18200104807 
  • Acne Clarifying Toner NA18201203371 
  • Acne Treatment Serum NA18200104892 
  • Acne Care Day Cream NA18200105991
  • Fresh Glow Toner NA18201201656
  • Intense Glow Face Wash NA18201201662
  • Booster Glow Serum NA18201900480
  • Extra Glow Night Cream NA18200102004

Daftar nomor register di atas membuktikan bahwa Oshin Beauty Skincare adalah produk yang aman untuk digunakan.

Kamu sudah mengetahui Oshin Beauty Skincare apakah aman atau tidak. Langkah selanjutnya adalah membeli produk di official seller di Shopee, agar hasil yang didapatkan setelah menggunakan produk menjadi maksimal.

SHARE:

Seorang lifestye enthusiast dan traveller Indonesia yang suka berbagi inspirasi melalui tulisan. Mari diskusi di kolom komentar ya...

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste