Kulit kering merupakan salah satu permasalahan kulit yang membutuhkan perawatan khusus. Kamu tidak bisa menggunakan sembarang produk perawatan wajah, agar tidak memperburuk kondisi kulit. Kamu juga harus menggunakan sabun cuci muka untuk kulit kering yang memiliki formulasi lembut dan menenangkan kulit.
Kondisi kulit yang mengering umumnya lebih mudah mengelupas hingga terjadi iritasi pada kulit. Oleh sebab itu, kamu perlu menggunakan produk perawatan kulit seperti sabun cuci muka, toner, hingga serum khusus yang mengandung hyaluronic acid dan pH seimbang serta hindari produk yang memiliki kandungan alkohol tinggi.
Nah, agar tidak bingung dan salah dalam memilih produk basic skincare untuk kulit kering, simak 10 rekomendasi sabun cuci muka untuk kulit kering dalam ulasan berikut ini!
Daftar ISI
- Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering
- 1. Cetaphil Gentle Skin Cleanser
- 2. Somethinc Low pH Gentle Jelly Cleanser
- 3. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing
- 4. Low pH Good Morning Gel Cleanser by Cosrx
- 5. Laneige Foam Cleanser Moisture
- 6. Innisfree Olive Real Cleansing Foam
- 7. Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser
- 8. The Body Shop Vit E Gentle Facial Wash
- 9. Skintific 5X Ceramide Low pH Cleanser
- 10. Senka Perfect Whip
- Cara Memilih Sabun Cuci Muka
- Ciri-Ciri Kulit Wajah Kering
- Mana Produk Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering Andalanmu?
Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering
Mencuci wajah adalah tahap perawatan kulit yang tidak boleh kamu lewatkan. Sabun cuci muka sebagai salah satu produk basic skincare, wajib kamu gunakan untuk menghapus kotoran di wajah. Hanya saja, kamu harus pintar memilih produk mana yang cocok untuk kulit kering, seperti beberapa rekomendasi sabun berikut ini:
1. Cetaphil Gentle Skin Cleanser
Cetaphil menghadirkan produk sabun cuci muka untuk mengatasi segala permasalahan kulit, termasuk kulit kering dan bruntusan. Produk ini memiliki formula hypoallergenic yang sangat lembut dan pH yang seimbang, sehingga cocok untuk kulit sensitif.
Kamu bisa menggunakan sabun cuci muka ini hanya dengan mengelap muka, tanpa perlu membilas air setelah menggunakannya. Karena, produk ini tidak menghasilkan busa, sehingga cukup praktis ketika kamu gunakan. Harga Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini mulai dari Rp66.700,00.
2. Somethinc Low pH Gentle Jelly Cleanser
Produk sabun cuci muka dari Somethinc ini mengandung peppermint yang memberikan sensasi segar setelah mencuci wajah. Formulasi yang lembut akan melindungi kulitmu dari iritasi dan menjaganya tetap terhidrasi. Namun sayangnya, kandungan peppermint pada produk ini tidak cocok bagi kamu yang memiliki kulit sensitif, sebab dapat mengakibatkan iritas.
Nah, bagi kamu pemilik kulit wajah kering dan tidak sensitif, bisa membeli produk ini dengan harga relatif murah, yaitu sekitar Rp39.000,00 saja.
3. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing
Produk Hada Labo mengandung hyaluronic acid dan pH yang sesuai dengan pH kulit kering. Kandungan tersebut mampu menjaga kelembaban kulit dan cocok untuk permasalahan kulit kering dan kusam.
Selain itu, setelah kamu bilas, produk ini tidak akan meninggalkan efek licin pada wajah dan juga tidak beraroma. Harganya pun cukup murah, yaitu sekitar Rp25.000,00 saja.
4. Low pH Good Morning Gel Cleanser by Cosrx
Sabun cuci muka dari Cosrx ini sangat cocok untuk jenis kulit kering yang sensitif, karena memiliki kadar acid yang mirip dengan pH kulit dan bahan pelembab alami. Manfaat lainnya, yakni dapat mengangkat sel kulit mati dengan lembut dan menenangkan kulit wajah.
Kandungan tea tree juga baik untuk kulit berjerawat dengan skala ringan. Harganya mulai dari Rp59.000,00 dan bisa kamu beli melalui berbagai marketplace online.
5. Laneige Foam Cleanser Moisture
Sabun cuci muka untuk kulit kering dari Laneige ini mengandung multifruit BSC AHA serta vitamin E yang mampu meremajakan kulit dan membuat kulit terasa lebih kenyal.
Sabun cuci muka berbentuk foam ini cocok untuk kamu yang memiliki kulit wajah yang kering dan menginginkan hasil tidak kesat, setelah cuci muka. Harga produk ini cukup mahal, yakni mulai dari Rp305.000,00.
6. Innisfree Olive Real Cleansing Foam
Produk ini terbuat dari ekstrak minyak zaitun, antioksidan, dan vitamin yang mampu mengangkat kotoran dan riasan di wajah, serta dapat menjaga kelembaban kulit.
Kandungan glycerin di dalamnya juga mampu mengatasi permasalahan kulit kering, sehingga kulit tampak lebih halus dan terhidrasi. Jika tertarik menggunakan produk ini, kamu bisa membelinya dengan budget mulai dari Rp115.000,00.
7. Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser
Kandungan utama dalam produk Avoskin ini adalah hyaluronic acid, marula oil, kale extract, cactus extract, niacinamide, dan pentavitin. Seluruh kandungan tersebut mampu memberikan efek melembabkan dan mencerahkan kulit, serta menjaga skin barrier kamu dengan harga produk mulai dari Rp38.000,00 saja.
8. The Body Shop Vit E Gentle Facial Wash
Kandungan wheat germ oil yang diperkaya vitamin E dalam produk ini berguna untuk membersihkan, melembutkan, dan menyegarkan kulit wajah. Kandungan tersebut juga mampu membuat wajah menjadi lebih halus dan tidak kering, serta dapat mengatasi minyak berlebih pada kulit. Harganya mulai dari Rp125.000,00 saja.
9. Skintific 5X Ceramide Low pH Cleanser
Produk ini memiliki lima jenis ceramide dan bertekstur creamy yang tidak akan meninggalkan rasa kering di kulit setelah menggunakannya. Harganya mulai dari Rp119.000,00.
10. Senka Perfect Whip
Senka Perfect Whip merupakan produk sabun cuci muka yang diformulasikan khusus untuk membersihkan kotoran di wajah tanpa membuat kulit menjadi kering. Formula foam yang lembut, cocok untuk hampir semua jenis kulit, termasuk kulit kering dan sensitif dengan harga produk mulai dari Rp35.000,00.
Cara Memilih Sabun Cuci Muka
Penggunaan sabun cuci muka tidak hanya untuk membersihkan wajah saja, melainkan juga untuk merawat kulit wajah agar tetap sehat dan terhidrasi. Berikut ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan saat memilih sabun cuci muka untuk kulit kering:
1. Pilihlah Produk dengan Daya Pembersih yang Tidak Terlalu Kuat
Kamu sebaiknya menggunakan produk yang mengandung zat pembersih (surfaktan) berbahan dasar asam amino. Contohnya adalah kandungan potassium cocoyl glycinate dan sodium lauroyl methylaminopropionate.
2. Pastikan Kandungan Pelembabnya Sesuai dengan Masalah Kulit Kering
Sabun cuci muka untuk kulit kering biasanya mengandung zat aktif yang berperan untuk melembabkan kulit. Kandungan tersebut berupa hyaluronic acid, glycerin, ceramide, niacinamide, dan aloe vera.
a. Kandungan Hyaluronic Acid
Cocok untuk melembabkan kulit kering dan kusam, karena mampu menarik kelembaban dari air dan membawanya ke lapisan kulit teratas. Permasalahan kulit kusam akan teratasi ketika kulit sudah lembab dan terhidrasi dengan baik.
b. Kandungan Glycerin
Cocok untuk melembabkan kulit kering yang memiliki komedo dan berjerawat. Kandungan ini berperan sebagai anti-iritasi dan antibakteri, sehingga mengurangi timbulnya jerawat. Selain itu, glycerin juga bersifat non-comedogenic, sehingga tidak menyumbat pori-pori yang dapat memperparah komedo.
c. Kandungan Ceramide
Cocok untuk kulit kering yang cenderung sensitif. Keberadaan ceramide dalam sel kulit berperan untuk menguatkan skin barrier dan melindungi lapisan kulit dari kerusakan. Oleh sebab itu, sabun cuci muka yang mengandung ceramide, cocok digunakan untuk kulit kering yang cenderung sensitif.
d. Kandungan Niacinamide
Cocok untuk mengatasi kulit kering yang bruntusan dan ada noda hitam di wajah. Niacinamide memiliki kemampuan untuk memperbaiki tekstur kulit yang kasar dan bruntusan. Kemampuannya dalam merangsang produksi kolagen juga dapat mengurangi noda hitam bekas jerawat.
3. Pilihlah Produk yang Bertekstur Cream atau Gel
Produk yang mempunyai tekstur cream mampu membersihkan kulit dari kotoran tanpa menghilangkan kelembaban alami pada kulit. Produk ini juga dapat menghidrasi dan menjaga kelembaban kulit yang kering.
Sementara produk sabun cuci muka bertekstur gel, sangat cocok untuk kamu yang memiliki kulit kering dan sensitif. Tekstur gel ini cenderung lebih ringan dan lembut, sehingga tidak akan menyebabkan iritasi pada kulit kering yang sensitif.
Ciri-Ciri Kulit Wajah Kering
Pemilihan sabun cuci muka sangat dipengaruhi oleh jenis kulitmu. Kamu perlu mengetahui apa jenis kulitmu sebelum memilih sabun cuci muka untuk kulit kering. Perhatikan ciri-ciri dari kulit wajah kering berikut ini.
- Kulit cenderung kasar atau bersisik
- Terlihat pori-pori dan garis halus
- Timbul rasa gatal
- Rentan timbul noda hitam di wajah
- Kemerahan
- Mudah mengelupas atau iritasi
Apabila kamu mengalami berbagai kondisi yang sesuai dengan ciri-ciri kulit wajah di atas, maka dapat disimpulkan bahwa kulitmu termasuk jenis kulit wajah kering dan harus menggunakan sabun cuci muka untuk kulit kering. Hal ini bertujuan agar kondisi wajahmu tidak semakin parah dan tidak salah dalam memilih jenis sabun cuci muka.
Meski demikian, kulit wajah kering juga dapat disebabkan oleh banyak faktor lainnya, seperti genetik, efek obat-obatan, atau terpapar sinar UV secara langsung dalam jangka waktu yang lama.
Mana Produk Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering Andalanmu?
Demikian 10 rekomendasi sabun cuci muka untuk kulit kering serta kandungannya yang bisa kamu pilih. Kamu bisa mendapatkannya melalui official store dan berbagai marketplace online pilihanmu. Semoga membantu!