4 Serum MS Glow Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat, Wajib Coba

Jika kamu masih bingung dengan produk serum MS Glow untuk menghilangkan bekas jerawat, artinya kamu beruntung. Karena kamu akan mengetahuinya lewat artikel berikut ini.

Ketika masalah jerawat kamu sudah hilang. Berarti, tugas selanjutnya adalah menghilangkan bekas jerawat mulai dari noda atau flek hitam di wajah.

Kalau kamu bingung menentukan produk apa yang akan dibeli, maka MS Glow adalah satu satu produk terbaik yang bisa kamu gunakan.

Buat kamu yang belum kenal sama MS Glow, brand ini merupakan brand lokal yang didirikan tahun 2013 hasil kolaborasi dua sahabat yakni Shandy Purnamasari dan Maharani Kemala. MS Glow hadir dengan rangkaian perawatan wajah yang lengkap, juga kosmetik dan bodycare.

Masalah keamanan, tidak perlu khawatir karena semua produk mereka sudah mendapat sertifikat BPOM. Selain ampuh mengatasi berbagai problem kulit, produk MS Glow juga minim efek samping. Produk-produk mereka juga bisa dibilang cukup terjangkau sehingga banyak diincar semua kalangan.

Rekomendasi Serum MS Glow Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Nah khusus untuk perawatan menghilangkan bekas jerawat, serum MS Glow tentunya sudah banyak digunakan. Berikut beberapa rekomendari serum MS Glow terbaik buat kamu.

1. Luminous Glow Serum MS Glow

serum MS Glow untuk menghilangkan bekas jerawat

Serum MS Glow untuk menghilangkan bekas jerawat yang pertama adalah Luminous Glow. Luminous glow serum adalah salah satu serum premium dan banyak disukai para konsumen MS Glow.

Serum MS Glow premium ini cocok buat kamu yang ingin menghilangkan bekas jerawat karena kandungan whitening agentnya membuat kulit kamu tampak putih dan cerah alami secara cepat.

Selain itu, serum satu ini juga cukup efektif memudarkan noda atau flek hitam pada wajah serta meningkatkan tone wajah kamu. Kandungan pada serum ini mampu menjangkau lapisan dermis kulit dan meningkatkan manfaat cream yang kamu gunakan sehingga hasilnya lebih maksimal.

Namun, pastikan bahwa wajah kamu sudah tidak berjerawat ya. Serum ini berbahan dasar air sehingga penyerapan nutrisi dalam kulit dapat diproses lebih cepat dan mudah.

Berkat formulasi khusus dengan teknologi nano white, betaglucan, dan chromabright, flek hitam akan memudar dengan cepat dan wajah jadi lebih glowing.

Nano white dalam serum ini berfungsi sebagai penetrasi serum dan menguncinya di dalam kulit sehingga melanin yang menyebabkan kulit kusam pun terhambat. Sedangkan Chromabright bermanfaat menyamarkan noda hitam dan flek serta meningkatkan fungsi bahan aktif whitening di dalam serum.

Dengan empat minggu pemakaian secara rutin, wajah kamu akan tampak lebih cerah, putih, bersinar, dan juga sehat. Gunakan serum ini sebelum menggunakan Whitening Day Cream dan Nightcream.

Baca juga: 10 Skincare untuk Mengecilkan Pori Pori dan Menghilangkan Bekas Jerawat

2. MS Glow Peeling Serum

Peeling Serum MS Glow

Jika Luminous glow serum tidak cocok dipakai untuk wajah yang masih berjerawat, MS Glow Peeling serum ini aman digunakan pada wajah sensitif maupun berjerawat.

Berfungsi sebagai eksfoliasi alami dari dalam, serum MS Glow ini mampu menghilangkan sel kulit mati, menghilangkan jerawat dan bekas jerawat, membuat wajah tampak lebih cerah, dan menjaga kelembapan kulit.

Teksturnya sangat ringan, tidak lengket, dan mudah diserap di kulit sehingga kamu bisa menggunakannya kapan pun. Karena kemasannya pun cukup praktis, serum ini bisa dibawa kemana saja dan cukup mudah saat penggunaannya.

Kandungan utama dalam MS Glow Peeling Serum adalah Manuka Honey, Yeast Extract, Kefir Extract, Soy Amino Acid, Apple Steam Cell, dan Citrulin. Bahan-bahan alami tersebut kaya manfaat bagi Kesehatan kulit. Selain manfaat yang telah disebutkan tadi, pemakaian serum ini secara rutin juga berfungsi sebagai antiaging, mengecilkan pori-pori, merangsang produksi kolagen, mengurangi komedo, dan membuat wajah kamu lebih glowing.

Gunakan produk ini setelah menggunakan toner dari MS Glow. Satu hingga dua tetes dari pipet yang ada di kemasan sudah cukup digunakan secara merata di seluruh wajah. Gunakan peeling serum ini dua hingga tiga kali dalam seminggu. Kamu sudah bisa merasakan perubahannya dalam dua atau kali pemakaian lho.

Gunakan produk ini pada malam hari. Kamu juga bisa mengaplikasikannya pada bibir dan leher. Masalah bekas jerawat dan wajah kusam akan hilang berkat MS Glow Peeling Serum.

Baca juga: Ms Glow Men Untuk Jerawat, Ampuh Mengatasi Jerawat Hingga Bopeng

3. Dark Spot Serum

Dark spot serum ms glow untuk menghilangkan bekas jerawat

Dark Spot Serum Merupakan spot treatment untuk mengatasi dan memudarkan noda atau flet yang ada di wajah. Diperkaya dengan Melazero, Niacinamide, dan DNAura, adalah solusi yang tepat untuk kamu yang ingin memudarkan bekas jerawat.

Dark Spot Serum dapat digunakan setelah serum, dan sebelum day/night cream. Jangan lupa untuk memastikan bahwa Dark Spot Serum sudah meresap sempurna sebelum lanjut menggunakan skincare lainnya. Dan hanya gunakan pada area wajah yang terdapat flek atapun noda bekas jerawat.

4. Whitening Gold Serum

Whitening Gold Serum

Serum MS Glow untuk menghilangkan bekas jerawat selanjutnya adalah MS Glow Whitening Gold serum. Nama Gold pada serum ini karena serum ini memiliki kandungan emas sebanyak 99,9% sehingga mampu membuat wajah Kamu tampak lebih cerah dengan cepat.

Selain mencerahkan, serum ini juga memiliki kegunaan lain seperti menghilangkan flek hitam, menyamarkan noda pada wajah, mencegah penuaan dini, dan banyak manfaat lainnya. Gunakan serum ini setelah mengaplikasikan Whitening Day Cream atau Nightcream pada wajah.

Seperti produk-produk MS Glow lainnya, serum ini juga sudah mendapatkan sertifikasi dari BPOM dan sertifikat halal dari MUI. Selain itu, wanita hamil dan menyusui juga aman menggunakan Whitening Gold serum.

Kandungan MS Glow Whitening Gold Serum

Bahan-bahan aktif di dalam serum ini antara lain Butylene Glycol, Ethyl Ascirbic Acid, Centella Asiatica Extract, Niacinamide, Glycerin, Hamamelis Virginiana, ekstrak Jania Rubens, dan Aloe Barbadensis extract.

1. Butylene Glycol

Merupakan bahan yang berfungsi melarutkan bahan aktif dalam produk perawatan wajah sehingga bisa terserap secara sempurna di kulit secara merata. Bahan ini juga efektif membuat kulit wajahmu tampak cerah alami.

2. Ethyl Ascirbic Acid

Sama halnya dengan vitamin C, tapi dengan stabilitas yang lebih tinggi, bahan ini membantu menyamarkan flek hitam pada wajah dan merangsang pembentukan kolagen. Dibandingkan vitamin C, material ini lebih mudah menyerap ke dalam kulit.

3. Centella Asiatica Extract

Material satu ini sangat baik bagi Kesehatan wajah. Selain merangsang pembentukan sel baru dan meningkatkan kolagen, bahan ini juga membuat kulit terlihat cerah merata dan sehat.

4. Niacinamide

Niacinamide atau sering kali disebut Niacin memiliki fungsi yang sama dengan vitamin B3. Bahan ini menjaga Kesehatan kulitmu, mengatasi masalah jerawat, dan anti inflamasi.

5. Glycerin

Glycerin ini berguna untuk penyerapan oksigen sehingga kulitmu senantiasa lembab dan kenyal. Dengan kandungan glycerin, wajah pun tampak lebih cerah dan sehat.

6. Hamamelis Virginiana

Hamamelis Virginiana merupakan ekstrak tanaman. Fungsi utama bahan alami ini adalah menenangkan kulitmu yang sensitif dan mengatasi masalah peradangan.

7. Jania Rubens Extract

Ekstrak Jania Rubens ini juga adalah bahan alami yang mengandung banyak mineral baik bagi kulit. Selain menjaga kelembaban kulitmu, Jania Rubens Extract juga bagus sebagai anti aging dan mencerahkan kulit.

8. Aloe Barbadensis Extract

Bahan alami berikutnya adalah Aloe Barbadensis. Kandungan ini kaya akan kalsium, protein, vitamin C, vitamin A, dan vitamin E yang efektif melembabkan dan memanjakan.

Nah kalau kamu ingin memakai serum untuk menghilangkan flek hitam pada wajah, serum MS Glow Whitening Gold ini adalah satu rekomendasi yang terbaik. Karena aman dan halal, kamu tidak perlu khawatir masalah efek samping.

Jadi, buat kamu yang memiliki PR untuk menghilangkan bekas jerawat, Luminous glow serum, MS Glow Peeling serum, dan MS Glow Whitening Gold serum, adalah empat serum MS Glow yang bisa mengatasi masalah bekas jerawat.

Selain bekas jerawat hilang atau bopeng, wajah juga akan tampak lebih sehat, cerah, dan glowing.

Kamu sudah mengetahui serum MS Glow untuk menghilangkan bekas jerawat yang ampuh. Sampai pada tahap ini, produk mana yang hendak kamu coba?

SHARE:

Seorang lifestye enthusiast dan traveller Indonesia yang suka berbagi inspirasi melalui tulisan. Mari diskusi di kolom komentar ya...

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste