5 Tips Booking Hotel di Bali Murah dan Nyaman

Liburan di Bali memang impian banyak orang. Ketika liburan, tentunya perlu booking hotel di Bali. Namun, tidak jarang banyak pengunjung mencari hotel yang lebih murah tetapi tetap nyaman. Untuk itu, simak 5 tips booking hotel di Bali yang nyaman tapi murah.

1. Tentukan Alokasi Budget

Sebelum liburan ke Bali, sangat disarankan untuk menentukan alokasi budget yang dimiliki agar liburan tetap nyaman tanpa risau soal dananya.

Menentukan budget yang akan dikeluarkan merupakan hal pertama yang perlu diketahui dalam tips booking hotel di Bali.

Jika budget yang dimiliki terbatas, sebaiknya pilihlah hotel yang sesuai kemampuan finansial tetapi nyaman ditempati.

Pengunjung bisa melihat review atau meminta rekomendasi teman terkait info hotel yang murah dan nyaman di dekat lokasi wisata tujuan.

Baca juga: 10 Restoran Fine Dining Seminyak Terbaik, ini Rekomendasinya

2. Tentukan Lokasi Hotel

Tips booking hotel di Bali ini merupakan bagian yang terpenting karena ini bergantung dari lokasi wisata yang dikunjungi. Sebaiknya cari lokasi hotel yang dekat atau berada di sekitaran di area wisata yang diinginkan.

Lokasi hotel yang strategis juga akan memudahkan mengakses fasilitas seperti tempat belanja, tempat souvenir, ATM, dan fasilitas umum lainnya. Selain itu, lokasi hotel yang dekat dengan tempat tujuan wisata akan menghemat budget pengunjung.

Kabupaten Badung merupakan salah satu lokasi wisata di Bali yang banyak lokasi hotelnya. Jadi, jika berwisata di Kuta, Nusa Dua, Seminyak, atau Legian maka booking hotel di Kabupaten Badung bisa menjadi opsi terbaik. Lokasi tersebut juga populer akan tempat wisata pantainya.

3. Update Promo Diskon

tips booking hotel di Bali

Saat ini telah banyak situs ataupun platform yang menyediakan beragam hotel yang bisa dipesan online dengan mudah. Tidak jarang, berbagai platform tersebut memberikan diskon atau promo baik dadakan atau dalam rangka merayakan hari libur besar.

Untuk mendapatkan diskon tersebut, memang perlu update secara berkala info tentang hotel di platform-platform tersebut. Namun, bisa juga dengan mengaktifkan notifikasi pemberitahuan dari platform tersebut melalui aplikasinya secara langsung.

Jadi, tidak akan tertinggal info jika ada info tentang diskon liburan atau booking hotel terutama di Bali. Tips booking hotel di Bali yang satu ini termasuk salah satu cara yang bergantung dari keberuntungan pengguna aplikasi. Tapi, dengan cara ini harga booking hotel jadi lebih murah.

Baca juga: 5 Hotel dengan Jacuzzi Pribadi di bali, Mewah!!!

4. Pilih Jenis Hotel dan Perhatikan Fasilitas Hotel

Untuk memilih jenis hotel yang akan dibooking, disarankan sesuai dengan dana yang dimiliki pengunjung. Jika budget-nya banyak, pilihan hotel mewah bisa menjadi opsi utama. Apalagi jika memang liburannya untuk pasangan tercinta, bisa memilih hotel dengan nuansa romantis pula.

Namun, tidak perlu khawatir jika budget terbatas karena bisa pula memilih hotel yang sederhana tetapi tetap murah. Saat ini juga banyak hotel dengan desain berupa kamar kost, homestay, atau bahkan berupa hotel kapsul. Meski tidak terlalu luas atau mewah, setidaknya nyaman ditinggali.

Di sisi lain, perlu diketahui pula fasilitas yang didapatkan seperti mendapat sarapan atau tidak, kamar mandi, dan benefit lainnya yang diperoleh. Dengan mengetahui fasilitas tersebut, setidaknya pengunjung bisa memutuskan hotel yang tepat untuk dibooking sesuai kebutuhan.

5. Survei Hotel

Setelah memikirkan soal budget, lokasi wisata yang dituju, dan jenis hotel yang akan dipilih, maka untuk memastikan kembali bisa dengan survei hotel.

Hal ini umum dilakukan untuk melihat harga dan fasilitas dari setiap hotel yang telah disurvei sehingga bisa dibandingkan satu sama lain.

Survei hotel bisa memberikan banyak referensi sehingga hotel yang dibooking sesuai kebutuhan, budget, dan selera pengunjung. Di sisi lain, bisa pula berdiskusi dengan pasangan, teman, atau keluarga dari hasil survei hotel tersebut.

Terakhirnya, sebaiknya segera booking hotel di Bali khususnya ketika sedang ada promo agar tidak kehabisan. Dengan begitu, maka liburan di Bali akan lebih tenang karena kebutuhan tempat tinggal telah terpenuhi. Demikian info tentang tips booking hotel di Bali yang bisa dicoba.

SHARE:

Seorang lifestye enthusiast dan traveller Indonesia yang suka berbagi inspirasi melalui tulisan. Mari diskusi di kolom komentar ya...

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste