Vitra Tirta Raya Waterboom: Fasilitas, Harga Tiket Masuk, Jam Buka

Vitra Tirta Raya Waterboom merupakan kolam renang di Aceh yang tidak kalah menjadi favorit msayarakat sekitar dan wisatawan.

Berada di kawasan Kota Langsa, kolam renang yang didukung fasilitas waterboom ini menawarkan beragam keseruan untuk mengisi momen liburan dengan pengalaman berkesan.

Nah, jika kamu juga tertarik untuk berkunjung, berikut ini ulasan tentang Vitra Tirta Raya Waterboom yang meliputi fasilitas, harga tiket masuk, jam buka, dan lokasi.

Sekilas Tentang Vitra Tirta Raya Waterboom

Vitra Tirta Raya Waterboom adalah kolam renang di Kota Langsa, Aceh yang menggabungkan konsep dan olahraga sekaligus.

Kolam renang ini menyediakan sarana rekreasi dan dukungan berbagai fasilitas umum lainnya yang membuat pengunjung merasa betah berlama-lama di sini.

Di bangun di atas lahan seluas empat hektar, Waterboom Vitra Tirta Raya bahkan memiliki wahana permainan air yang lengkap dan berstandar internasional.

Fasilitas Vitra Tirta Raya Waterboom

Fasilitas Vitra Tirta Raya Waterboom

Fasilitas Vitra Tirta Raya Waterboom antara lain kolam renang, wahana permainan air, hingga fasilitas umum lainnya untuk mendukung kenyamanan pengunjung.

Untuk fasilitas kolam renang sendiri terbagi dalam tiga area di mana dua kolam di antaranya diperuntukkan bagi anak-anak dan satu kolam lain untuk orang dewasa.

Kolam renang yang ada juga memiliki ukuran dan desain wahana yang unik, termasuk mini waterslide hingga lintasan perosotan yang cukup tinggi.

Selain itu, Kolam Renang Vitra Tirta Raya Aceh juga menyediakan fasilitas umum pendukung yang cukup lengkap.

Mulai dari food court yang menjajakan aneka makanan dan minuman dengan harga terjangkau, live music saat akhir pekan, playground, musala, hingga area parkir yang luas.

Jika pengunjung merasa lelah, disediakan tempat beristirahat yang nyaman dengan dikelilingi banyak pohon rindang yang menambah nuansa teduh.

Selain itu, tempat wisata air ini juga memiliki fasilitas convention hall yang bisa disewa oleh umum untuk menggelar berbagai acara seperti resepsi pernikahan.

Harga Tiket Masuk Vitra Tirta Raya Waterboom

Harga tiket masuk Vitra Tirta Raya Waterboom yaitu Rp 15.000 per orang ada hari Senin – Kamis dan Rp 20.000 per orang saat akhir pekan.

Namun, khusus waktu kunjungan di hari raya pengunjung akan dikenakan biaya masuk kolam renang sebesar Rp 25.000 per orang.

Tarif Waterboom Vitra Tirta Raya Aceh ini tergolong masih sangat terjangkau, terlebih bagi anak-anak berusia di bawah satu tahun bisa masuk secara gratis.

Jam Buka Vitra Tirta Raya Waterboom

Jam buka Vitra Tirta Raya Waterboom mulai dari pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 18.00 WIB setiap hari, termasuk akhir pekan dan hari libur nasional.

Hanya saja, pengelola memberlakukan aturan di mana kolam renang akan tutup setiap hari Jumat hingga pengunjung harus menunda kunjungan di hari tersebut.

Lokasi Vitra Tirta Raya Waterboom

Lokasi Vitra Tirta Raya Waterboom terletak di Jalan TM Bahrum Paya Bujok Teungoh, Kecamatan Langsa Barat, Kota Langsa, Aceh.

Berada tidak jauh dari pusat Kota Langsa, lokasi kolam renang ini hanya sekitar 4 kilometer atau kurang lebih membutuhkan waktu tempuh selama 7 – 8 menit.

Dari Masjid Raya Langsa Kota atau Mesjid Agung Darul Fallah, ambil jalur ke arah tenggara di Jalan Jenderal Ahmad Yani/Jalan Lintas Sumatra.

Kemudian, belok kiri menuju Jalan Teuku Umar dan lanjutkan arah perjalanan dengan belok kanan ke arah Jalan Teuku Moh. Zein.

Di persimpangan Jalan Syiah Kuala, ambil belokan ke kiri dan lanjutkan untuk belok kanan menuju Jalan Rel Kereta Api yang searah dengan kafe Pos Kupi yang populer.

Setelah sampai di persimpangan Jalan TM Bahrum, silakan belok ke kanan dan ikuti jalur jalan ini hingga sampai ke lokasi kolam renang yang ada di sisi kiri jalan.

Jika masih merasa bingung dengan rute ini, kamu bisa menggunakan fitur Google Maps atau aplikasi penunjuk jalan sejenisnya untuk mendapat panduan arah terbaik.

Itulah tadi ulasan tentang Vitra Tirta Raya Waterboom yang meliputi fasilitas, harga tiket masuk, jam buka, dan lokasi yang sudah kami rangkum untuk dijadikan panduan umum.

Pastikan untuk berkunjung bersama teman maupun keluarga dan nikmati momen rekreasi seru di Vitra Tirta Raya Waterboom.

SHARE:

SEO Specialist di bidangnya. Mempunyai team yang punya pengalaman sebagai akademisi maupun praktisi.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste