Cukup banyak kolam renang di Kota Medan yang bisa kamu jadikan destinasi rekreasi air dan melatih keterampilan berenang, salah satunya Kolam Renang Tasbih.
Selain menyediakan kolam untuk semua kalangan, dukungan fasilitas di sini juga cukup memadai dan memenuhi kebutuhan pengunjung agar merasa nyaman.
Nah, jika kamu juga ingin berkunjung, simak ulasan tentang Kolam Renang Tasbih yang meliputi fasilitas, harga tiket masuk, jam operasional, dan lokasi berikut ini.
Daftar ISI
Sekilas Tentang Kolam Renang Tasbih
Kolam Renang Tasbih adalah salah satu kolam renang di Medan yang cocok dijadikan tujuan rekreasi bersama keluarga, terutama di akhir pekan.
Awalnya, kolam renang yang ada di dalam area perumahan ini diperkenalkan dengan nama Tasbi Swimming Pool.
Istilah ‘tasbi’ sendiri merupakan akronim dari nama kompleks perumahan yang menjadi lokasi kolam renang, yaitu Taman Setia Budi Indah.
Meski tidak terlalu luas, tetapi pengunjung bisa menikmati keseruan berenang dan bermain air di area kolam yang landai dengan kedalaman yang bervariasi.
Selain itu, fasilitas standar di Kolam Renang Tasbih Medan juga terbilang cukup nyaman dan bisa memenuhi kebutuhan pengunjung, baik untuk sanitasi maupun konsumsi.
Fasilitas di Kolam Renang Tasbih
Fasilitas di Kolam Renang Tasbih antara lain kolam renang, spot foto, serta fasilitas umum lainnya yang mendukung kenyamanan pengunjung.
1. Kolam Renang
Fasilitas utama Kolam Renang Tasbih berupa area kolam renang yang terbagi menjadi kolam dewasa dan kolam anak dengan kedalaman air berbeda-beda.
Area kolam utama diperuntukkan bagi pengunjung dewasa dan remaja yang sudah lebih terampil dalam berenang.
Bentuk kolamnya landai di mana area pinggir lebih dangkal dan semakin ke tengah akan semakin dalam.
Sedangkan untuk kolam anak yang memang relatif dangkal dan rata hanya memiliki kedalaman sekitar 40 centimeter hingga aman untuk bermain air bagi anak-anak dan balita.
Bagi pengunjung yang datang bersama rombongan keluarga, di sini juga disediakan area family pool untuk dipilih jika ingin lebih menikmati momen kebersamaan.
Selain itu, Tasbi Swimming Pool juga dilengkapi dengan wahana permainan air yang cukup menyenangkan, seperti perosotan dan air mancur.
2. Spot Foto
Kolam Renang Tasbih Medan juga menyediakan fasilitas spot foto bagi pengunjung untuk mengabadikan momen rekreasi.
Meski tidak ada spot khusus yang kekinian, tetapi pengunjung kolam renang bisa berburu foto menarik di area pancuran air hingga jembatan yang melintang di atas kolam.
3. Fasilitas Umum Lainnya
Untuk fasilitas umum lainnya meliputi kantin, kamar mandi, tempat duduk, gazebo, dan area parkir kendaraan yang teduh.
Kantin di Tasbih Swimming Pool menyediakan berbagai menu makanan, seperti nasi goreng, mi goreng hingga mi kuah serta aneka minuman hangat maupun dingin.
Meski tersedia kantin, tetapi pengunjung tetap diperbolehkan membawa makanan dan minuman dari luar.
Untuk kamar mandinya sendiri sudah dilengkapi dengan toilet dan bilik bilas yang digunakan untuk membersihkan tubuh selepas berenang.
Bagi pengunjung yang membawa kendaraan pribadi, area parkir yang disediakan pengelola juga cukup luas dan teduh karena terdapat pepohonan rindang di sekelilingnya.
Harga Tiket Masuk Kolam Renang Tasbih
Harga tiket masuk Kolam Renang Tasbih yaitu Rp 21.000 per orang pada hari biasa dan Rp 26.000 pada akhir pekan atau hari libur nasional.
Pengelola Kolam Renang Tasbih Medan juga menyediakan pendaftaran membership dengan tarif Rp 300.000 per bulan.
Selain itu, pengelola juga sering memberikan penawaran promo untuk paket anak sekolah, promo weekend, hingga paket family yang bisa didapatkan melalui loket.
Jam Operasional Kolam Renang Tasbih
Jam operasional Kolam Renang Tasbih mulai buka pada pukul 06.00 WIB sampai dengan pukul 19.00 WIB setiap hari.
Dengan durasi yang cukup panjang, pengunjung bisa menikmati aktivitas berenang dan semua fasilitas di kolam renang ini sampai puas.
Lokasi Kolam Renang Tasbih
Lokasi di Kolam Renang Tasbih terletak di Blok F Perumahan Taman Setia Budi (Tasbi), Kelurahan Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan, Sumatra Utara.
Untuk menjangkau lokasi kolam renang terbilang cukup mudah karena berada tidak jauh dari Universitas Sumatera Utara (USU) yang hanya berjarak sekitar 3 kilometer.
Dari USU, ambil jalur ke arah utara Jalan Almamater menuju Jalan Dr. Mansyur lalu belok kiri ke Jalan Setia Budi.
Kemudian, arahkan kendaraan untuk belok kanan ke Jalan Cactus Raya dan setelah itu belok kiri ke Jalan Canna Raya.
Lalu, ambil belokan ke kanan kembali menuju Jalan Chrysant VI dan lanjutkan dengan belok kiri ke Jalan Chrysant Raya hingga sampai ke lokasi tujuan.
Jika kesulitan menemukan area kolam renang, kamu bisa bertanya atau menggunakan Google Maps sebagai panduan arah terbaik.
Demikianlah ulasan tentang Kolam Renang Tasbih yang meliputi fasilitas, harga tiket masuk, jam operasional, dan lokasi yang kami rangkum sebagai gambaran umum.
Pastikan untuk mempersiapkan semua kebutuhan saat berkunjung ke Kolam Renang Tasbih bersama teman maupun keluarga.