Lembang memang terkenal dengan suasana asri dan sejuk. Berbagai tempat wisata di Lembang juga kebanyakan adalah wisata alam. Agar liburan lebih puas, kamu bisa menginap di Lembang. Ada banyak rekomendasi hotel di Lembang yang bisa kamu coba.
Nuansa hotel di Lembang tentu berbeda dengan hotel di kota besar metropolitan.
Apalagi hotel di Lembang kebanyakan menyajikan pemandangan alam yang sangat indah. Menginap di hotel Lembang, dijamin akan membuatmu betah berlama-lama di Lembang.
Kamu tidak perlu lagi bingung, menentukan hotel untuk menginap di sana, kami sudah merangkumnya menjadi rekomendasi yang wajib kamu coba.
Rekomendasi Hotel di Lembang Cocok untuk Honeymoon dan Keluarga
Seperti dikatakan di atas, ada banyak sekali pilihan hotel mewah yang ada di Lembang. Bahkan ada juga hotel dengan nuansa romantis.
Bagi kamu yang ingin bulan madu dengan bermalam di hotel Lembang, kamu bisa memilih salah satu dari rekomendasi di bawah ini:
1. Pesona Bamboe Lembang
Rekomendasi pertama ada hotel Pesona Bamboe Lembang. Hotel santai bergaya Bali yang satu ini lokasinya tidak jauh dari alun-alun Kota Lembang. Bahkan dari alun-alun kamu bisa berjalan kaki untuk sampai ke hotel ini.
Hotel ini menawarkan beberapa pilihan kamar terbaik. Salah satunya ada kamar hotel dengan interior bermaterial kayu. Kamarnya langsung menghadap ke kolam renang yang merupakan fasilitas hotel.
Selain itu, pelanggan juga akan diberi fasilitas berupa mesin pembuat kopi atau teh. Hotel ini sangat pas untuk kamu yang ingin nuansa tradisional namun tetap ada sentuhan modernnya.
Sangat cocok juga untuk kamu yang hobi minum kopi atau teh karena ada fasilitas mesin minumannya.
Lokasi: Jl. Raya Lembang No.227, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 388.000 – IDR 500.000
Pesan langsung di:
2. Green Forest Resort
Rekomendasi hotel di Lembang selanjutnya ada Green Forest Resort yang terletak di Sersan Bajuri, Bandung. Hotel ini punya sesuatu yang unik dibandingkan denga hotel lain yang ada di Lembang. Salah satu keunikannya adalah fasilitas chapel romantis yang umumnya digunakan saat pernikahan.
Setiap kamar hotelnya diberi fasilitas berupa tv, pengering rambut, ketel listrik, area tempat duduk dalam kamar, dan WiFi di seluruh sudut area hotel.
Beberapa kamar hotel di sini tidak menyediakan fasilitas AC. Meski begitu, udaranya tetap sejuk karena langsung berdekatan dengan alam.
Baca juga: The Great Asia Africa Lembang Bandung, Ulasan dan Harga Tiket Terbaru
Pemandangan di luar jendela hotel juga langsung menghadap ke alam yang hijau nan luas, sehingga akan menambah kesan romantis dan indah. Hotel ini juga menyediakan joging track dan kolam renang.
Pilihan room: Glamping Cottage, Deluxe, Twin dan Suite Royale.
Lokasi: Jl. Sersan Bajuri No.102, Cihideung, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 654.000 – IDR 1800.000
Pesan langsung di:
3. The Lodge Maribaya
Bisa dibilang, hotel yang satu ini tampak seperti bukan hotel. Bagaimana tidak, hotel ini dibuat dengan nuansa perkemahan.
Setiap kamarnya adalah tenda-tenda yang nyaman dan berjajar rapi. Ada tempat duduk empuk juga di bagian luar tenda atau kamarnya.
Selain menyediakan tempat tidur yang nyaman, hotel ini juga menyediakan paket sarapan dan makan malam untuk kamu yang ingin lebih praktis. Tak hanya itu, pihak hotel juga melayani kegiatan trecking ke Hutan Pinus yang ada di dekat hotel.
Biasanya trecking ini dilakukan di pagi hari. Sedangkan di sore harinya, pelanggan juga bisa bermain panahan bersama ahlinya yang sudah disediakan oleh hotel.
Hotel The Lodge Maribaya ini memang sangat cocok untuk kamu yang suka nuansa petualangan.
Lokasi hotel ini tepatnya ada di Cibodas Lembang, Bandung. Karena fasilitas dan nuansa hotel yang diberikan cukup unik, harga tiap malamnya dibandrol dengan sangat terjangkau.
Kamu bisa dapatkan satu kamar dengan harga di bawah 500 ribu rupiah saja.
Lokasi: Jalan Maribaya No. 149/252 RT. 03 / RW. 15 Babakan, Gentong, Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 359.000 – IDR 650.000
Pesan langsung di:
4. Imah Seniman
Imah Seniman tidak hanya menawarkan penginapan villa untuk para wisatawan. Imah Seniman ini juga memiliki hotel yang berdesain unik sebagai lokasi penginapan yang nyaman. Desain hotelnya punya atap yang dibuat dengan material jerami.
Beberapa bagian bangunannya juga didominasi dengan material kayu. Meski begitu bangunan ini cukup kuat, jadi kamu tak perlu khawatir akan roboh. Terdapat fasilitas kolam renang untuk kamu yang hobi renang.
Selain itu tiap kamar hotelnya juga dilengkapi dengan fasilitas tv, kamar mandi, dan mesin pembuat kopi atau teh.
Sedangkan fasilitas umum untuk semua penyewa hotel ada galery seni, layanan spa, area memancing, dan juga WiFi di setiap sudut hotel.
Lokasi hotel ini terbilang cukup strategis. Pasalnya lokasi hotel dekat wisata Tangkuban Perahu dan pemandian air panas Ciater.
Lingkungan di sekitar hotelnya juga dikelilingi dengan nuansa hijau yang sejuk dan asri.
Lokasi: Jl. Kolonel Masturi No. VIII, Gudangkahuripan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 400.000 – IDR 700.000
Pesan langsung di:
5. Lembang Asri Resort
Rekomendasi hotel di Lembang selanjutnya ada Lembang Asri Resort. Hotel yang satu ini bisa dibilang jauh dari keramaian, namun lokasinya tetap strategis dan dekat dengan beberapa tempat wisata di Lembang.
Desain hotel ini dibuat tradisional dengan dominasi material kayu. Namun tetap ada sentuhan nuansa modern pada beberapa titik bangunannya. Setiap kamar dilengkapi dengan ruang balkon dan mini bar.
Untuk fasilitas umum tiap kamarnya ada AC, sofa, tempat tidur yang nyaman, kamar mandi, dan akses WiFi.
Selain itu, penghuni hotel juga bisa menikmati fasilitas umum hotel seperti restoran hotel, penitipan bagasi, layanan wisata, penyewaan mobil, layanan binatu, bahkan ada juga layanan pijat.
Kamu hanya butuh waktu 30 menit untuk sampai ke hotel ini jika berangkat dari Kebun Teh Lembang.
Sedangkan jika berangkat dari Tangkuban Perahu, kamu butuh waktu setidaknya 45 menit saja untuk sampai hotel ini.
Lokasi: Jl. Kolonel Masturi No.KM, RW.4, Sukajaya, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 600.000 – IDR 1.500.000
Pesan langsung di:
6. SanGria Resort And Spa
Bagi kamu yang mencari nuansa hotel menakjubkan, kamu bisa pilih SanGria Resort And Spa. Hotel yang satu ini bangunannya ada di tepi tebing. Namun tak perlu khawatir, bangunan hotelnya sudah kokoh dan aman meski ada tepi tebing.
Karena dibangun di tepi tebing, maka tak heran jika hotel ini menyajikan pemandangan luar yang begitu indah dan menakjubkan.
Keindahan alamnya bisa kamu nikmati dari dalam kamar. Hotel ini juga menyediakan fasilitas balkon pribadi di setiap kamar dan juga TV.
Selain itu, di setiap kamar juga disediakan fasilitas mesin pembuat kopi atau teh. Untuk kamar mandi pribadinya juga disediakan shower air panas agar penginap bisa mandi air hangat selama di sini.
Fasilitas yang tidak boleh terlupakan di sini adalah WiFi di segala sudut hotel.
Uniknya lagi, hotel ini juga punya layanan khusus untuk penginap yang ingin melakukan kegiatan hiking atau trail. Penginap bisa mengatur jadwal dengan pihak hotel untuk melakukan perjalanan menantang ini.
Lokasi: Jl. Hortikultura No.88, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 700.000 – IDR 1.000.000
Pesan langsung di:
7. Gumilang Regency Hotel
Rekomendasi hotel di Lembang selanjutnya adalah Terletak di jalan perumahan, hotel santai ini berjarak 6 km dari Floating Market Lembang Bandung dan 5 km dari taman hiburan Kampung Gajah Wonderland.
Hotel ini berjarak 9 km dari Bandara Internasional Husein Sastranegara.
Kamar-kamar modern dan minimalis ini menyediakan Wi-Fi gratis, TV layar datar, serta pembuat teh dan kopi.
Kamar-kamar di kelas yang lebih tinggi dilengkapi kulkas mini, brankas ukuran laptop, dan area duduk, ditambah balkon atau teras. Suite yang luas memiliki dapur kecil. Semua kamar menawarkan pemandangan taman atau kolam renang.
Parkir gratis, begitu juga dengan sarapan yang disajikan di restoran kasual. Fasilitas lainnya meliputi bar, teras, dan gym, plus kolam renang outdoor, taman bermain anak-anak, dan taman.
Pesan langsung di:
Lokasi: Jl. Dr. Setiabudi No.323-325, Isola, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40154t
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 250.000 – IDR 1.000.000
Pesan langsung di:
8. Vila Air Natural Resort
Rekomendasi hotel di Lembang selanjutnya adalah Vila Air Natural Resort. Resort ini berjarak 2 km dari Air Terjun Cimahi, 8 km dari Observatorium Bosscha, dan 10 km dari gunung berapi Tangkuban Perahu.
Terdiri dari dua lantai dengan konsep modern dan nyaman ini dikelilingi taman ala Zen. Vila ini memiliki tembok kayu, langit-langit melengkung, jendela setinggi langit-langit, serta balkon dan beranda dengan pemandangan gunung.
Untuk fasilitas hotel meliputi kolam renang outdoor, spa, dan restoran terbuka di bawah pergola kayu.
Ada juga lapangan tenis dan basket, serta kafe dengan pemandangan gunung. Wisata berkuda, jalan-jalan, dan mendaki dapat disiapkan hanya untuk tamu.
Lokasi: Kompleks Vila Istana Bunga, Jl. Kolonel Masturi No.KM. 09, Karyawangi, Kec. Parongpong.
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 1000.000 – IDR 2000.000
Pesan langsung di:
9. Sindang Reret Cikole
Berada di properti taman, hotel casual ini berjarak 6 km dari Air Terjun Curug Maribaya, 7 km dari Floating Market Lembang, dan 19 km dari Bandara Internasional Husein Sastranegara.
Kamar kasual bernuansa hangat (semua dengan jalan masuk eksterior) menawarkan Wi-Fi gratis, TV layar datar, dan area tempat duduk pribadi.
Untuk Suite room, memiliki area keluarga terpisah. Sehingga akan sangat cocok untuk keluarga yang hendak berlibur di Lembang.
Lokasi: Jl. Cibedug No.KM 22, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391iri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 550.000 – IDR 1.000.000
Pesan langsung di:
10. The Gaia Hotel Bandung (Super Romantis Hotel)
Hotel yang satu ini masuk dalam kategori hotel super mewah. Lokasinya yang hanya 10km dari Farm House susu Lembang.
Hotel yang masih tergolong baru ini menonjolkan desain yang futuristic. Membat siapa saja betah untuk tinggal berlama-lama.
Kamu juga bisa menikmati kolam renang yang super cantik di hotel ini. Berbagai fasilitas dan aktivitas, selalu ada sesuatu untuk Kamu lihat, lakukan, dan nikmati selama kamu menginap di sini.
Dari Fitness Center, pool, kegiatan outdoor, aktivitas untuk anak-anak, spa, beserta fasilitas bisnis yang lengkap – semua kebutuhanmu akan terpenuhi.
The Gaia Hotel Bandung memiliki 280 kamar, dimulai dari yang ruang Deluxe hingga Suite yang mewah.
Setiap kamar dilengkapi dengan TV layer datar bersaluran kabel, pembuat kopi/teh dengan biji kopi yang dipanggang di Inspira Roasters, beserta teras dengan pemandangan yang menyejukkan.
Kamar mandi memiliki perlengkapan mandi yang komplit termasuk shower dan pengering rambut.
The Gaia Hotel Bandung juga menawarkan bermacam pilihan kuliner, termasuk hidangan internasional di Semeja Asian Kitchen dan masakan Jepang kontemporer di Monomono.
Setelah hari yang panjang, nikmatilah minuman yang segar dengan pemandangan yang Indah di Inspira Roasters café, komplit dengan in-house roastery.
Lokasi: Jl. Dr. Setiabudi No.430, Ledeng, Kec. Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40143
Maps: View
Kisaran Harga: IDR 2.000.000 – IDR 4.000.000
Pesan langsung di:
Berlibur ke Lembang memang tidak puas rasanya jika hanya sehari saja. Pasalnya ada banyak sekali tempat wisata yang sangat disayangkan untuk dilewatkan ketika ada di Lembang.
Jika kamu adalah pendatang yang tidak punya saudara di Lembang, tempat penginapan seperti hotel ini memang adalah pilihan yang tepat.
Berbagai rekomendasi hotel di Lembang yang sudah disebutkan di atas, bisa jadi acuan atau pilihan untuk kamu yang ingin liburan ke Lembang untuk beberapa hari.
Beberapa hotel tersebut dilengkapi dengan fasilitas memuaskan. Semakin lengkap fasilitasnya, semakin mahal juga harganya.
Maka kamu bisa mulai menimbang-nimbang untuk menyesuaikan dengan budget yang kamu miliki.