10 Rekomendasi Resort di Puncak Terbaik dan View Indah

Cukup banyak resort di Puncak yang menawarkan view indah kepada wisatawan, baik lokal maupun manca negara.

Tidak heran, pasalnya salah satu destinasi wisata unggulan di Bogor ini memang dikelilingi dengan pemandangan alam terbaik.

Selain lokasinya yang dingin karena dikelilingi hutan, pemandangan gunung juga bisa langsung dinikmati dari kamar resort.

Jika kamu juga sedang merencanakan liburan ke Bogor, berikut ini beberapa rekomendasi resort di Puncak terbaik dengan view indah.

Rekomendasi Resort di Puncak

Berikut rekomendasi resort di Puncak terbaik dan view indah yang bisa kamu coba untuk mendapatkan pengalaman liburan yang berkesan.

1. Pesona Alam Resort

Pesona Alam Resort

Pesona Alam Resort & Spa adalah salah satu rekomendasi resort di Puncak. Lokasinya terletak di puncak bukit dengan pemandangan gunung dan hanya berjarak 2 km dari Taman Safari Cisarua.

Resor bergaya modern sekelas hotel bintang 4 ini menyediakan kamar dengan balkon berfasilitas lengkap, mulai dari WiFi, TV layar datar, brankas, kulkas mini, dan coffee maker.

Jika memilih villa dengan beberapa kamar tidur, akan ada ruang tamu, ruang makan, dan dapur serta balkon yang menghadap pemandangan gunung langsung.

Fasilitas umum lainnya yang bisa dinikmati meliputi restoran luas dengan pemandangan indah, infinity pool, gym, spa, dan karaoke.

Resort ini juga termasuk kids friendly karena memiliki kolam renang air hangat untuk anak, playground indoor dan outdoor, trampolin, mini soccer field, mini golf, serta mini zoo.

Lingkungan sekitar hotel yang dikelilingi hutan pinus juga menyediakan jalur bersepeda dan jogging.

  • Alamat       : Jl. Taman Safari No.101 A, Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 800.000-an / malam

2. Le Eminence Puncak Resort

Le Eminence Puncak  Resort

Jika ingin menginap di resort bintang 5 di lereng bukit berhutan yang menghadap ke hamparan sawah, Le Eminence Puncak Hotel Convention & Resort akan sangat sesuai.

Resort kelas atas yang dekat dengan tepi sungai ini hanya berjarak 1 kilometer dari Jalan Raya, 12 km dari kebun raya Taman Bunga Nusantara, dan 5 km dari Istana Cipanas.

Le Eminence menyediakan kamar santai bernuansa cerah yang dilengkapi fasilitas WiFi gratis, TV layar datar, dan minibar.

Sedangkan untuk tipe Suite, ada area duduk dengan pemandangan hutan dan fasilitas dapur kecil, ruang keluarga terpisah, serta private pool.

Resort juga memiliki fasilitas umum berupa restoran dan bar, spa, kolam renang outdoor, gym, ruang bermain, serta ruang pertemuan.

Jika bosan berolahraga di dalam ruangan, resort juga menawarkan aktivitas di luar dengan menyediakan jalur joging.

  • Alamat       : Jl. Raya Hanjawar No.19 Ciloto, Palasari, Kec. Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 1.100.000-an / malam

3. Puncak Pass Resort

Puncak Pass Resort

Meski tergolong hotel bintang 3, tetapi Puncak Pass Resort juga menjadi salah satu resort recommended di Puncak, Bogor.

Dibangun di lahan seluas 5 hektar di lereng Puncak, resor berkonsep bungalo ini hanya berjarak 9 km dari Istana Cipanas dan 14 km dari air terjun Curug 7 Cilember.

Setiap kamar di bungalo dilengkapi fasilitas TV kabel dan WiFi gratis. Bahkan untuk kamar di kelas yang lebih tinggi ada minibar, teras, dan perapian, serta ruang keluarga terpisah.

Fasilitas lain yang bisa dinikmati diantaranya restoran, kolam renang outdoor, area bermain untuk anak-anak, ruang pertemuan tersedia, dan spa.

  • Alamat       : Jl. Raya Puncak KM. 90, Sindanglaya, Cianjur, Tugu Selatan, Cisarua, Tugu Sel., Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 890.000-an / malam

4. Grand ASTON Puncak Resort

Grand ASTON Puncak Resort

Grand ASTON Puncak Hotel & Resort merupakan hotel trendi yang cukup dekat dari Little Venice Kota Bunga, Kebun Raya Cibodas, dan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.

Hotel bintang 5 ini terletak di lahan subur dan dikelilingi perbukitan dengan pilihan kamar elegan yang menawarkan fasilitas TV, WiFi, kulkas mini, coffee maker serta balkon dengan pemandangan.

Fasilitas umum lainnya terdiri dari ruang pertemuan, restoran terbuka, ballroom, kolam renang outdoor, ruang olahraga dan spa.

  • Alamat       : Jl. Raya Puncak – Gadog No.54, Ciloto, Kec. Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 1.300.000-an / malam

5. Pullman Ciawi Vimala Hills Resort

Pullman Ciawi Vimala Hills Resort

Hotel mewah dengan pemandangan pegunungan akan sangat sesuai untuk mendefinisikan Pullman Ciawi Vimala Hills Resort Spa & Convention.

Resort yang terletak di lahan rindang seluas 10 hektar ini berjarak 11 km dari stasiun kereta Batutulis dan 9 km dari Taman Wisata Matahari.

Kamar yang disediakan cukup luas dan dilengkapi dengan furnitur elegan beserta fasilitas WiFi gratis, smart TV, balkon, kulkas mini, serta coffee maker.

Jika ingin bersantap, ada 3 pilihan restoran modern dan 2 bar yang disediakan. Namun, kmau harus mengeluarkan budget tambahan untuk sarapan di sini.

Di resort ini juga terdapat kolam renang outdoor, spa, sauna, dan gym, ruang pertemuan, dan ruang bermain untuk anak-anak.

Jangan takut bosan sebab pihak resort menyediakan persewaan sepeda gratis untuk tamu dan aktivitas berkuda.

  • Alamat       : Puncak Rd, Gadog, Megamendung, Bogor Regency, West Java
  • Tarif           : mulai dari Rp 1.600.000-an / malam

6. Jambuluwuk Resort Puncak

Jambuluwuk Resort Puncak

Jambuluwuk Convention Hall & Resort Puncak dibangun dengan konsep villa bintang 5 yang merepresentasikan nama kota kota di Indonesia.

Resort yang tenang dengan tarif terjangkau ini hanya berjarak 12 km dari monumen Batutulis dan 15 km dari air terjun di Sentul Paradise Park.

Vila tradisional dengan 3 dan 4 kamar tidur dilengkapi WiFi gratis, TV layar datar, AC, dapur kecil, dan balkon yang menghadap pemandangan hutan serta kamar di tepi kolam renang.

Selain restoran dan kafe, fasilitas lainnya meliputi kolam renang outdoor, kolam renang anak-anak, flying fox, kolam pemancingan, serta lapangan tenis dan bulu tangkis.

  • Alamat       :Jl. Tapos Lbc No.63, Jambu Luwuk, Kec. Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 600.000-an / malam

7. Novus Giri Puncak Resort

Novus Giri Puncak Resort

Novus Giri Puncak Resort & Spa merupakan resort sekelas hotel bintang 4 yang dikelilingi oleh taman tropis serta cukup dekat dari Istana Cipanas dan taman Wisata Agro Inkarla.

Kamar mewah yang disediakan dilengkapi balkon dengan pemandangan taman dan fasilitas TV layar datar, meja, serta tea & coffee maker.

Untuk kamar tipe Suite, ada area duduk dan minibar serta kolam berendam pribadi dengan layanan kamar 24 jam.

Fasilitas umum lainnya meliputi restoran santai, bar tepi kolam renang, spa, kolam renang outdoor, lapangan tenis, galeri seni, dan taman bermain anak-anak.

  • Alamat       : Jl. Sindanglaya Raya No.180, Sindangjaya, Kec. Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 1.200.000-an / malam

8. JSI Resort Megamendung

JSI Resort Megamendung

JSI Resort Megamendung akan sangat cocok untuk kamu yang menyukai konsep cottage dengan bangunan kabin atau pondok kayu.

Sesuai dengan konsep bangunannya, resort bintang 4 ini terletak di area rindang yang berjarak 8 km dari Taman Wisata Matahari, 8 km dari Curug 7 Cilember, dan 7 menit berjalan kaki dari stasiun bus terdekat.

Cottage modern dengan 1 dan 2 kamar tidur ini memiliki dapur kecil, ruang keluarga, kulkas, minibar, dan balkon.

Setiap kamar semakin nyaman dengan fasilitas TV layar datar, coffee maker, kamar mandi dalam, dan pemandangan hutan atau sungai.

Resort ini juga menyediakan fasilitas kolam renang outdoor, taman bermain anak-anak, gym, spa, sauna, hingga massage.

Selain itu, jangan lewatkan aktivitas petualangan seperti paintball, berkendara off-road, dan mengendarai ATV yang ditawarkan resort.

  • Alamat       : Jl. Cikopo Sel. No.KM. 5, Sukagalih, Kec. Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 800.000-an / malam

9. The Botanica Sanctuary

The Botanica Sanctuary

The Botanica Sanctuary adalah hotel bintang 5 mewah yang terletak di lingkungan rindang yang cukup dekat dengan Taman Safari Indonesia.

Kamar indah penuh warna dengan balkon dilengkapi fasilitas TV layar datar, AC, WiFi, minibar, dan coffee maker.

Beberapa kamar bahkan menawarkan view gunung, tempat tidur sofa, kulkas mini, dan kamar tidur loteng serta ruang tamu terpisah.

Fasilitas umum lain yang bisa dinikmati meliputi infinity pool di rooftop, bak mandi air panas, restoran, spa, sauna, massage, dan gym.

  • Alamat       : Jl. Taman Safari No.101, Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 1.400.000-an / malam

10. Amaryllis Boutique Resort

Amaryllis Boutique Resort

Rekomendasi selanjutnya adalah Amaryllis Boutique Resort, hotel bintang 5 yang menawarkan pemandangan langsung ke Gunung Pangrango.

Kamar santai yang luas dengan teras dilengkapi furniture elegan, TV layar datar, akses WiFi gratis, brankas, serta fasilitas coffee maker.

Selain fasilitas dalam kamar, resort juga menyediakan restoran outdoor yang menghadap ke taman, paviliun kaca, kolam koi, gym, spa, kolam renang, pemanggang BBQ, ruang musik, dan lounge

  • Alamat       : Jl. Raya Taman Safari, Tugu Sel., Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
  • Tarif           : mulai dari Rp 2.500.00-an / malam

Itulah tadi beberapa rekomendasi resort di Puncak terbaik dan view indah kamu pertimbangkan untuk menginap saat momen liburan.

Selain itu, kamu juga bisa menemukan resort di Puncak terdekat lainnya melalui pencarian online yang mudah dijalankan hanya menggunakan HP.

SHARE:

SEO Specialist di bidangnya. Mempunyai team yang punya pengalaman sebagai akademisi maupun praktisi.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste