Struktur Surat Lamaran Pekerjaan yang Baik dan Benar

Bagi kebanyakan orang, setelah menyelesaikan pendidikannya, maka bekerja di sebuah perusahaan adalah tujuan selanjutnya. Untuk mendapatkan pekerjaan di perusahaan impian, menulis surat lamaran pekerjaan yang baik dan benar adalah suatu keharusan.

Apakah kamu berencana melamar pekerjaan juga? Kalau begitu kamu perlu nih menyimak ulasan mengenai struktur surat lamaran pekerjaan yang tepat berikut ini.

Apa Itu Surat Lamaran Pekerjaan

struktur surat lamaran pekerjaan

Sesuai namanya, surat lamaran kerja adalah surat yang kamu tulis untuk keperluan permohonan kerja di sebuah perusahaan atau instansi. Surat lamaran kerja yang baik dapat memperbesar peluang berkas lamaran kamu untuk diproses menuju tahap rekrutmen selanjutnya.

Penulisan surat lamaran tidak hanya harus rapi sesuai kaidah bahasa, tetapi juga memuat semua informasi penting dan disusun dalam struktur yang benar. Cara kamu menulis surat lamaran akan jadi kesan pertama perusahaan yang kamu incar.

 Jika curriculum vitae memuat riwayat hidup pelamar, surat lamaran akan menunjukkan motivasi dan karakter kamu untuk melamar ke perusahaan tersebut. Secara sederhana, surat lamaran kerja bisa jadi kata perkenalan pertamamu pada calon perusahaan tempatmu bekerja.

Struktur Surat Lamaran Pekerjaan

lamaran2

Untuk membuat surat lamaran kerja yang baik, kamu harus mencantumkan struktur surat lamaran pekerjaan berikut ini.

1. Tempat dan Tanggal

Sama seperti jenis surat lainnya, hal pertama yang harus kamu cantumkan adalah tempat dan tanggal penulisan surat tersebut. Tempat dan tanggal surat ini dapat kamu cantumkan di pojok kanan atas surat dan tidak perlu diakhiri dengan titik karena bukan merupakan kalimat.

  • Contoh: Padang. 17 Februari 2023

2. Hal dan Lampiran

Bagian hal dan lampiran akan kamu tulis pada baris selanjutnya di pojok kiri atas. Bagian hal diisi dengan “Lamaran Pekerjaan”, dan bagian lampiran kamu isi dengan angka yang menyatakan jumlah dokumen yang kamu lampirkan bersama surat tersebut.

  • Contoh:

Hal: Lamaran Pekerjaan

Lampiran: 4

3. Tujuan dan Alamat Surat

Setelah kamu menuliskan hal dan lampiran, pada baris selanjutnya kamu harus mencantumkan tujuan dan alamat surat lamaran tersebut. Biasanya kamu tidak perlu menggunakan kata sapa Bapak atau Ibu seperti pada surat pribadi. Tapi kamu harus mencantumkan jabatan penerima surat tersebut.

Saat menulis alamat surat, pastikan tidak lebih dari 3 baris dan tidak diakhiri dengan titik. Jangan menyingkat nama jalan dan alamat.

  • Contoh:

Yth. Manajer PT Repository.id

Jalan Maluku No. 12

Jakarta

4. Salam Pembuka

Sebelum kamu menuliskan bagian isi, kamu harus menyertakan salam pembuka terlebih dahulu. Salam yang umum digunakan dalam struktur surat lamaran pekerjaan adalah “Dengan hormat,”. Jangan lupa untuk menambahkan koma setelah salam pembuka.

  • Contoh:

Dengan hormat,

5. Alinea Pembuka

Dalam alinea pembuka, kamu harus menyebutkan posisi yang ingin kamu lamar dan dari mana sumber informasi lowongan pekerjaan itu kamu dapatkan. Saat menulis mulai dari  bagian ini, pastikan kamu selalu menggunakan bahasa formal dan kaidah bahasa yang baik dan benar.

  • Contoh:

Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari laman resmi PT. JAYA pada tanggal 10 Januari 2023, bahwa PT. JAYA sedang membuka lowongan kerja untuk posisi software engineer, maka melalui surat ini saya ingin mengajukan diri untuk posisi tersebut.

6. Isi

Setelah menulis alinea pembuka, maka struktur surat lamaran pekerjaan berikutnya adalah bagian isi yang terdiri dari:

  • Identitas

Pada bagian ini, kamu harus mencantumkan identitas dasar yang kamu miliki seperti nama lengkap, tempat tanggal lahir, alamat, nomor ponsel, dan bisa juga ditambahkan pendidikan terakhir.

  • Isi

Pada bagian isi ini, kamu harus menjelaskan secara ringkas kenapa kamu tertarik pada pekerjaan tersebut dan kenapa kamu layak dipertimbangkan untuk mengisi posisi itu. Sebutkan kemampuanmu yang sejalan dengan jenis pekerjaan yang dilamar.

Contoh: 

Saya sangat tertarik dengan dunia anak-anak dan saya punya pengalaman selama 2 tahun sebelumnya menjadi editor buku anak. Sebelumnya saya juga pernah terlibat dengan proyek penulisan buku Kemendikbud. Saya juga bisa bekerja dengan baik secara mandiri maupun dalam tim.

  • Berkas

Pada bagian berkas ini sebutkan semua berkas yang kamu lampirkan bersama surat lamaran kerja. Misal kamu melampirkan CV, SKCK, atau ijazah. Bagi kamu yang sudah pernah bekerja sebelumnya, ada baiknya kamu juga melampirkan surat referensi dari perusahaan tempat kamu bekerja sebelumnya.

Surat referensi kerja ini akan jadi daya tarik bagi recruiter terutama bagi kamu yang melamar posisi yang sama dengan sebelumnya. Buat kamu yang baru lulus, tidak perlu kecil hati, kamu bisa melampirkan sertifikat-sertifikat keahlian atau kursus yang sejalan dengan posisi yang kamu lamar.

7. Penutup

Pada bagian penutup ini kamu bisa menulis harapan kamu agar diterima untuk mengisi posisi yang kamu lamar. Namun perlu kamu perhatikan, saat menulis kalimat penutup ini jangan menggunakan kalimat yang terlalu berlebihan. Hal ini supaya kamu tidak terlihat terlalu putus asa untuk mendapatkan pekerjaan.

  • Contoh:

Demikian surat lamaran kerja ini saya sampaikan, saya berharap mendapatkan kesempatan untuk bergabung ke perusahaan ini. Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.

8. Tanda Tangan dan Nama

Setelah selesai menulis semua  struktur surat lamaran pekerjaan, kamu bisa membubuhkan tanda tangan dan nama terang. Tuliskan juga kata penutup “Hormat Saya,” sebelum menuliskan tanda tangan.

  • Contoh:

Hormat Saya,

TTD

Riri

Cara Membuat Lamaran Surat Kerja Yang  Baik

struktur surat lamaran pekerjaan
67364270 – job application hiring document form concept

Dalam membuat surat lamaran kerja yang baik kamu harus lakukan hal-hal berikut ini:

  • Tulis semua komponen penting dalam  struktur surat lamaran pekerjaan. Hal ini termasuk di dalamnya informasi-informasi mendasar tentang diri dan kualifikasi yang kamu miliki.
  • Cantumkan keahlian, pengalaman, dan prestasi kerja. Hal-hal ini akan membantu recruiter untuk memisahkan pelamar yang layak diteruskan ke tahap selanjutnya dengan yang tidak. Tapi saat menuliskan hal-hal ini, sebutkan yang penting-penting saja agar tidak membuat surat terlihat sesak.
  • Desain surat lamaran pekerjaan dengan tampilan yang rapi dan menarik. Manusia pada dasarnya adalah makhluk visual. Susun tampilan surat lamaran kerjamu dengan tata letak yang menarik, tetapi tetap mudah dibaca dan terlihat rapi. Hal ini akan membantu recruiter untuk mengingat dan menandai berkasmu.
  • Cek dengan baik sebelum dikirimkan. Baik surat elektronik maupun surat yang dicetak, pastikan kamu mengeceknya dengan baik sebelum mengirimkannya pada perusahaan. Jangan sampai ternyata ada saltik atau penggunaan tanda baca dan ejaan yang salah.
  • Jangan gunakan kalimat tidak baku. Surat lamaran kerja adalah surat formal yang membutuhkan bahasa profesional. Jangan sampai kamu menggunakan kata-kata tidak baku atau slang di dalam suratmu. Kamu bisa mengecek kata yang akan kamu gunakan di dalam KBBI jika kamu ragu-ragu.

Contoh Surat Lamaran Kerja

lamaran4

Nah, setelah membaca ulasan mengenai struktur surat lamaran pekerjaan di atas apakah kamu sudah terbayang akan seperti apa surat lamaran kerja yang akan kamu tulis? Jika kamu masih bingung, kamu bisa menggunakan contoh surat lamaran kerja di bawah ini sebagai referensi.

Padang, 14 Februari 2023Hal: Lamaran PekerjaanLampiran: 5 Lembar
Kepada Yth,HRD PT Kaya Raya
              Jalan MongonsidiJakarta
Dengan Hormat,Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari laman resmi PT. Kaya Raya pada tanggal 10 Januari 2023, bahwa PT. Kaya Raya  sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Software Engineer, maka melalui surat ini saya ingin mengajukan diri untuk posisi tersebut.Berikut ini data diri saya:Nama: Ganesha Prameswari PutraTempat/Tgl lahir: Jakarta,19 Mei 1997Alamat: Jl Kayu Mas No 89 Kayu Tinggi, Jakarta TimurNomor ponsel: 089999999Saya memiliki pengalaman kerja sebagai Software Engineer selama 4 tahun. Saya memiliki keahlian pemrograman WEB maupun mobile yang baik  dan telah terbiasa dengan software development cycle. Selain itu, saya juga familiar dengan metode Scrum dan agile development.Sebagai bahan pertimbangan, bersama surat lamaran kerja ini saya melampirkan berkas-berkas sebagai berikut :1. Daftar Riwayat Hidup2. Fotokopi  KTP3. Fotokopi  Ijazah dan Transkrip Nilai Terakhir4. Surat Referensi Kerja5. Pas foto ukuran 3X4 (1 lembar)Demikian surat lamaran kerja ini saya sampaikan, saya berharap mendapatkan kesempatan untuk bergabung ke perusahaan ini. Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.


Hormat saya,
Ganesha Prameswari Putra

Untuk kamu yang baru lulus dan belum pernah memiliki pengalaman kerja, kamu bisa menggunakan contoh surat lamaran kerja berikut ini untuk referensi.

Padang, 14 Februari 2023Hal: Lamaran PekerjaanLampiran: 5 Lembar
Kepada Yth,HRD PT Kaya Raya
              Jalan MongonsidiJakarta
Dengan Hormat,Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari laman resmi PT. Kaya Raya pada tanggal 10 Januari 2023, bahwa PT. Kaya Raya  sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Quality Assurance, maka melalui surat ini saya ingin mengajukan diri untuk posisi tersebut.Berikut ini data diri saya:Nama: Arnabun LenggogeniTempat/Tgl lahir: Jakarta,19 Mei 2000Alamat: Jl Kayu Mas No 89 Kayu Tinggi, Jakarta TimurNomor ponsel: 089999999Saya merupakan fresh graduate dari Universitas Maju Bersama jurusan Ilmu Komputer dengan IPK 3,89. Saya memiliki pengalaman magang sebagai Quality Assurance sebelumnya di Laboratorium Informasi Universitas Maju Bersama  dan telah memahami dengan baik mengenai pengujian perangkat lunak secara black box maupun white box.Sebagai bahan pertimbangan, bersama surat lamaran kerja ini saya melampirkan berkas-berkas sebagai berikut :1. Daftar Riwayat Hidup2. Fotokopi KTP3. Fotokopi  Ijazah dan Transkrip Nilai Terakhir4. Fotokopi  Sertifikat Keahlian5. Pas foto ukuran 3X4 (1 lembar)Demikian surat lamaran kerja ini saya sampaikan, saya berharap mendapatkan kesempatan untuk bergabung ke perusahaan ini. Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.


Hormat saya,
Arnabun Lenggogeni

Nah itu dia ulasan mengenai struktur surat lamaran pekerjaan yang baik dan benar beserta contohnya. Untuk kamu yang sedang berjuang mencari pekerjaan, semoga dimudahkan kamu bisa diterima bekerja di perusahaan impianmu. 

Sedikit catatan tambahan, jika kamu mengirimkan surat lamaran melalui surat elektronik, lampirkan berkas yang berbentuk PDF agar lebih mudah dibaca oleh recruiter. Selain itu pastikan kamu tetap menuliskan kata pengantar di badan surat elektronik tersebut dan menggunakan subjek yang sesuai. 

Semoga beruntung!

SHARE:

Seorang penulis professional dan berpengalaman menulis konten lebih dari 10 tahun di salahsatu startup indonesia, pernah juga menulis di beberapa media online Indonesia.

Tinggalkan komentar

Konten dengan Hak Cipta Dilarang Copy-Paste