Apakah kamu mencari villa untuk keluarga? Berikut ini rekomendasi villa di Pangandaran yang bagus untuk keluarga dan ada kolam renang.
Pangandaran merupakan sebuah wilayah kabupaten di Provinsi Jawa Barat. Kota ini dikenal memiliki beberapa objek wisata yang menarik dikunjungi, salah satunya adalah Pantai Pangandaran.
Keindahan pantai Pangandaran menjadi daya tarik wisatawan untuk datang berlibur, baik dari wisatawan domestik maupun mancanegara.
Sehingga, akomodasi pun disekitar tempat wisata banyak dibangun untuk mengakomodir para wisatawan yang datang berlibur. Salah satu jenis akomodasi yang banyak dijumpai adalah villa.
Bagi kalian yang ingin berlibur ke Pangandaran dan mencari villa untuk rombongan keluarga, bisa memilih salah satu dari beberapa referensi villa yang sudah di himpun berikut ini.
Daftar ISI
Rekomendasi Villa di Pangandaran Untuk Keluarga
Berikut ini 7 rekomendasi villa di Pangandaran yang cocok untuk keluarga dan ada fasilitas kolam renangnya.
1. Villa De Residence
Villa De Residence adalah salah satu rekomendasi villa di Pangandaran yang cocok untuk keluarga. Akomodasi ini menyediakan tempat penginapan dengan kapasitas hingga 4-5 orang anggota keluarga.
Biaya sewa villa ini cukup terjangkau untuk rombongan hanya Rp 1.035.000 per malam. Di villa ini ada banyak pilihan tipe kamar yang tersedia dengan berbagai konsep dan fasilitas yang ditawarkan.
Villa ini sangat cocok untuk liburan keluarga karena dilengkapi dengan fasilitas kolam renang. Kamu bisa bersantai di kolam renang bersama dengan keluarga. Selain itu, lokasi villa ini lumayan dekat dengan tempat wisata, jika bosan di villa bisa mengunjungi tempat wisata pantai pangandaran.
Lokasi Villa De Residence terletak di Prembun, 02/13, Wonoharjo, Kec. Pangandaran, Kab. Pangandaran, Jawa Barat.
2. The Beach House Batukaras
The Beach House Batukaras adalah villa di Pangandaran yang cocok untuk liburan bersama keluarga atau rombongan. Villa ini bisa digunakan untuk rombongan dengan kapasitas hingga 10 orang.
Villa The Beach House Batukaras dilengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung seperti kolam renang, area piknik, ruang keluarga, dan ruang dapur. Untuk harga sewa yaitu Rp 3.610.000 per malam, walaupun terlihat mahal tetapi sangat sebanding dengan fasilitas yang didapatkan.
Alamat villa The Beach House Batukaras berada di Jl. Sanghiangkalang, Batukaras, Cijulang, Pangandaran, Jawa Barat. Lokasinya cukup dekat dengan tempat wisata alam Cukang Taneuh (Green Canyon).
3. Villa ElHayya Batukaras
Villa ElHayya Batukaras adalah sebuah villa yang bagus di Pangandaran karena dekat dengan tempat wisata. Akomodasi ini juga cocok untuk liburan keluarga karena dengan objek wisata alam Cukang Tanueh.
Lokasi villa ElHayya dengan tempat wisata Cukang Tanueh hanya berjarak kurang lebih 500 meter.
Harga sewa kamar di villa ElHayya hanya sekitar Rp 408.500 per malam. Tipe kamar yang tersedia yaitu Deluxe Superior yang bisa ditempati tidur untuk 2 orang anggota keluarga.
Selain fasilitas kamar, di villa ini juga terdapat fasilitas lainnya seperti kolam renang dan bar/kafe. Kamu bisa menikmati liburan dengan bersantai di kolam renang bersama dengan pasangan atau keluarga.
Alamat villa ElHayya Batukaras terletak di Jl. Pantai Indah, Batukaras, Cijulang, Pangandaran, Batu Karas, Pangandaran, Jawa Barat.
4. The Allure Villas
The Allure Villas merupakan villa di Pangandaran yang bagus dengan desain bangunan berkonsep modern dan bergaya tropikal. Lokasinya strategis dengan tempat rekreasi dan fasilitas umum, jarak satu kilometer lebih dari villa ada terminal Pangandaran dan Pantai Pangandaran.
Villa The Allure menyediakan kamar dengan kapasitas 2-6 orang anggota keluarga atau rombongan. Adapun harga sewa kamarnya mulai dari Rp 1.055.925 – Rp 2.942.150 per malam. Kamu bisa memilih kamar sesuai dengan kebutuhan atau anggota keluarga yang ingin bermalam.
Fasilitas yang dimiliki The Allure Villas cukup lengkap, ada kolam renang, restoran, area parkir, taman, area main anak, area piknik, dan fasilitas olahraga.
Lokasi The Allure Villas terletak di Kawasan Grand Pangandaran Kav. 15 Pangandaran, Jawa Barat.
Baca juga: 10 Rekomendasi Hotel di Pangandaran Terbaik
5. Karapyak Glamping & Lodges
Karapyak Glamping & Lodges adalah villa yang memiliki desain unik dan instgramable. Arsitektur bangunannya sebagian menggunakan bahan kayu dan menggunakan atap rumbia.
Suasana disekitar villa terasa teduh karena dikeliling dengan pohon kelapa. Lalu, didepan villa langsung menyajikan pemandangan yang indah dari pantai karapyak.
Selain itu, villa ini juga dilengkapi dengan beberapa fasilitas seperti kolam renang, bar/kafe, ruang umum, dan area taman yang bisa digunakan untuk bersantai.
Villa Karapyak Glamping & Lodges menyediakan kamar yang bisa menampung 2-6 orang tamu. Tipe kamar yang tersedia antara lain Guest house Quuen Bed, Guest House King, dan Glamping Village.
Harga menginap di Karapyak Glamping & Lodges berkisar Rp 717.250 – Rp 1.283.500 per melam lewat pemesanan via traveloka.com. Jika ingin menginap dengan jumlah anggota keluarga sebanyak 6 orang, maka bisa memilih tipe Guesthouse King.
Lokasi Karapyak Glamping & Lodges terletak di Dusun Bagolo Kolot Desa Bagolo Kecamatan Kalipucang, Pangandaran, Jawa Barat.
6. Holiday Beach Inn
Holiday Beach Inn merupakan akomodasi yang bagus di dekat Pantai Pangandaran. Akomodasi ini menyediakan kamar yang bisa menampung 2-5 orang. Tipe kamar yang tersedia diantaranya Superior, Deluxe, dan Suite A.
Biaya menginap di villa Holiday Beach Inn yaitu sekitar Rp 532.000 – Rp 840.000 per malam lewat pemesanan via traveloka. Fasilitas yang tersedia di villa Holiday Beach Inn antara lain kolam renang, kursi di tepi kolam, restoran, dan ruang santai.
Lokasi Holiday Beach Inn terletak di Jln. Bulak Laut No. 50, Pangandaran, Pantai Barat, Pangandaran, Jawa Barat.
7. Sunrise Beach Pangandaran
Jika kamu ingin berlibur dengan suasana Bali, maka tidak perlu jauh-jauh ke Bali. Kamu cukup datang berlibur dan menginap di Sunrise Beach Pangandaran.
Sunrise Beach Pangandaran adalah tempat penginapan atau villa di Pangandaran yang bagus untuk liburan keluarga. Lokasinya cukup strategis dari tempat wisata, dekat dengan Pantai Pangandaran dan Cagar Alam Pangandaran.
Selain dekat tempat wisat, akomodasi ini juga dilengkapi dengan fasilitas pendukung seperti kolam renang, restoran, kursi berjemur dan payung pantai di tepi kolam, dan ruang fungsional.
Adapun tipe kamar yang tersedi di villa Sunrise Beach antara lain tipe Standard, Super Deluxe, dan Family Villa Private Pool. Harga sewa kamar berkisar Rp 403.750 – Rp 1.159.000 per malam. Untuk kamar yang tersedia bisa menampung 2-6 orang.
Lokasi Sunrise Beach Pangandaran terletak di Jalan Kidang Pananjung 185 Pangandaran, Pantai Timur, Pangandaran, Jawa Barat.
Itulah rekomendasi 7 villa di Pangandaran yang cocok dijadikan tempat liburan keluarga. Karena selain biaya menginap yang ditawarkan relatif murah, juga memiliki fasilitas pendukung yang memadai seperti kolam rengan.
Selain itu, beberapa villa yang disebutkan diatas memiliki lokasi yang strategis dengan tempat wisata. Dimana salah satunya dekat dengan tempat wisata Pantai Pangandaran yang ramai dikunjungi wisatawan domestik hingga mancanegara.