Yakin Diterima Kerja! 15 Contoh Daftar Riwayat Hidup & Cara Menulisnya

Daftar riwayat hidup adalah salah satu dokumen yang harus dipersiapkan oleh pelamar kerja saat akan melamar pekerjaan di sebuah perusahaan atau instansi. Dalam penulisannya, tentu kamu harus mengetahui apa saja poin-poin penting yang harus tercantum dalam dokumen tersebut.

Karena menjadi dokumen utama yang akan berfungsi untuk memperkenalkan profil singkat dan pengalaman yang dimiliki. Lantas, bagaimana contoh penulisannya yang benar?

Pengertian Daftar Riwayat Hidup

Daftar riwayat hidup atau CV merupakan sebuah dokumen yang berisi tentang data diri seseorang. Mulai dari data pribadi, pengalaman pendidikan, pengalaman kerja, pengalaman organisasi, keahlian, hingga kelebihan yang dimiliki.

Dokumen yang satu ini dibutuhkan saat akan melamar sebuah pekerjaan, organisasi, maupun kegiatan volunteer. Umumnya, CV ditulis maksimal dua halaman. Akan tetapi, agar terlihat lebih efektif, sebaiknya cukup satu halaman saja.

Berdasarkan dari jenis penulisannya, terdapat dua cara menulis riwayat hidup yang bisa dilakukan, yaitu dengan cara ditulis tangan atau diketik. Adapun untuk riwayat hidup yang diketik, biasanya akan dibagikan dalam bentuk soft file dengan format PDF atau DOCX.

Sedangkan untuk riwayat hidup yang ditulis tangan akan dikirimkan langsung ke perusahaan atau instansi yang dituju melalui pos ataupun dengan scan dan kemudian dikirim melalui email.

Selain itu, riwayat hidup yang ditulis dalam bentuk tulisan tangan juga harus membubuhkan tanda tangan basah pihak pelamar. Hal ini menjadi penting, karena dapat menunjukkan kesungguhan seseorang dalam melamar posisi tersebut.

Oleh karena itulah, saat akan melamar pekerjaan di sebuah perusahaan, sebaiknya kamu menuliskan riwayat hidup dengan teliti sesuai kualifikasi yang diminta pada posisi atau pekerjaan tersebut, ya.

Cara Membuat Daftar Riwayat Hidup

Dalam membuat daftar riwayat hidup, terdapat beberapa bagian yang harus ditulis dengan tepat. Berikut ini adalah panduan lengkap tentang cara membuat CV yang bisa disimak:

1. Menuliskan Data Diri dengan Lengkap dan Rinci

Langkah pertama dalam membuat CV adalah menuliskan data diri secara lengkap dan juga rinci. Bagian ini menjadi penting, karena nantinya akan memudahkan HRD untuk mengetahui identitas kamu.

Adapun data diri yang bisa ditulis, antara lain nama lengkap, tempat tanggal lahir, alamat, status, hingga kontak yang dapat dihubungi.

Akan tetapi, terdapat beberapa lowongan pekerjaan yang juga membutuhkan data diri tambahan, seperti berat badan, tinggi badan, dan sebagainya. Oleh karena itulah, sebaiknya kamu memahami kualifikasi lowongan kerja yang diminta terlebih dahulu sebelum membuat riwayat hidup.

2. Menuliskan Riwayat Pendidikan

Bagian selanjutnya yang harus kamu tulis adalah riwayat pendidikan, baik itu pendidikan formal maupun non formal. Umumnya, penulisan riwayat pendidikan ini diisi dengan nama lembaga pendidikan yang ditempuh beserta tahun awal dan tahun selesainya.

Kemudian, penulisannya juga harus ditulis dari yang paling rendah ke yang paling tinggi. Akan tetapi, ada beberapa lowongan pekerjaan yang hanya memintamu untuk menunjukkan pendidikan terakhir yang ditempuh saja.

Jika kamu hanya menuliskan riwayat pendidikan terakhir, maka bisa juga menambahkan penjelasan singkat terkait dengan kegiatan atau judul tugas akhir yang sesuai dengan posisi yang akan kamu lamar. Dengan begitu, HRD bisa mempunyai gambaran yang lebih jelas terkait dengan profilmu.

3. Pengalaman Organisasi atau Volunteer

Jika kamu memiliki pengalaman di sebuah organisasi atau volunteer, maka bisa mencantumkannya di daftar riwayat hidup. Adapun penulisan bagian pengalaman organisasi atau volunteer ini bisa disusun berdasarkan informasi dari pengalaman terbaru hingga yang terlama.

Selain itu, sebaiknya kamu hanya menuliskan pengalaman organisasi atau volunteer yang berkaitan langsung dengan posisi yang akan dilamar. Sedangkan jika selama sekolah atau kuliah, kamu tidak punya pengalaman tersebut, maka cukup kosongkan bagian ini.

4. Pengalaman Kerja

Bagian riwayat hidup selanjutnya yang tak kalah penting untuk dicantumkan adalah pengalaman kerja. Khususnya jika kamu memang sudah memiliki pengalaman bekerja di sebuah perusahaan atau instansi.

Pengalaman kerja tersebut bisa ditulis dari pengalaman terbaru hingga terlama. Jangan lupa juga untuk mencantumkan jabatan pekerjaan, masa waktu kerja, dan juga penjelasan singkat terkait dengan pekerjaan yang dilakukan.

Namun, jika kamu adalah seorang fresh graduate dan belum punya pengalaman kerja, bisa menggantinya dengan pengalaman magang atau praktik kerja lapangan. Beri juga penjelasan singkat terkait dengan tugas pekerjaanmu secara jelas.

5. Prestasi dan Penghargaan

Agar riwayat hidup yang kamu tulis bisa mendapat poin lebih dari HRD, maka jangan lupa untuk menuliskan prestasi dan penghargaan yang pernah diperoleh. Prestasi dan penghargaan tersebut bisa mendukung lamaran yang kamu ajukan ke perusahaan.

Apalagi jika prestasi dan penghargaan tersebut memang berkaitan dengan posisi pekerjaan yang dilamar.

6. Keahlian

Selain pengalaman serta prestasi dan keahlian, dalam membuat daftar riwayat hidup kamu juga perlu menuliskan keahlian yang dimiliki. Akan tetapi, perlu diingat juga bahwa keahlian yang dicantumkan harus sesuai dengan posisi yang dilamar. Tujuannya sudah pasti untuk mendukung penilaianmu di mata HRD.

Adapun yang dimaksud dengan keahlian di sini bisa berupa soft skill maupun hard skill sesuai dengan persyaratan dan kualifikasi yang diminta oleh pihak perusahaan. Misalnya seperti keahlian berbahasa asing tertentu.

Beberapa contoh keahlian yang bisa kamu tuliskan ke dalam CV antara lain Ms. Office, MathLab, CorelDraw, MySQL, Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, Adobe Lightroom, Adobe InDesign, dan Google Suite.

Contoh Daftar Riwayat Hidup

Berikut ini adalah 15 contoh CV dengan struktur yang benar dan bisa kamu gunakan sebagai referensi saat membuat dokumen lamaran kerja:

1. CV dalam Bahasa Inggris

Lady Essel M. Pecson

Registered Nurse License No. 0530857

Al Haidus Building Old Ghanim Umghwalina Doha Qatar

Mobile No: 77888637 Tel. home. 44423552

E-mail: lady_pecson@yahoo.com

Objective

Seeking a position that can provide a steady growth and learning opportunity to practice my profession and practical experience extensively.

Work Experience

Receptionist/Guest Service Agent/Front Desk Clerk

Hotel Stotsenberg

Gil Puyat, Andres Soriano Avenue Clark Special Economic Zone Pampanga Philippines

December 10, 2008 – December 15, 2009

Job Description

  • Answer telephone, screen, and direct calls
  • Take and relay messages
  • Provide information to callers
  • Greet persons entering organization
  • Direct persons to correct destination
  • Deal with queries from public and customers
  • Ensures knowledge of staff movements in and out of organization
  • General administrative and clerical support
  • Prepare letters and documents
  • Receive and sort mail and deliveries
  • Tidy and maintain the reception area

Volunteer Nurse

Angeles University Foundation Medical Center

Medical-Surgical Ward, Pediatric Ward, Ob-Gyne Ward Operating/Delivery Room

November 16, 2009 – September 15, 2010

Job Description

  • Visits the patients a day prior to surgery. Assesses emotional readiness for surgery. Reports any unusual observations.
  • Provides psychological support and reassurance.
  • Receives patients for surgery. Checks identity and pre-op checklist.
  • Checks the types of scheduled operation and the performing surgeon.
  • Coordinates with the head nurse or charge nurse on the decking of assistance to the operations. Prepares as scheduled.
  • Coordinates with surgeon for any preferences in instruments to be used, supplies, and equipment needed.

2. Daftar Riwayat Hidup Lengkap

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

INFORMASI PRIBADI

Nama: Ardian Saksono Ajie, S.T.

Jenis Kelamin: Laki-Laki

Agama: Islam

Tempat Lahir: Lampung

Tanggal Lahir: 20 November 1992

Kewarganegaraan: Indonesia

Nomor handphone: +6285290014442

Alamat email: hsarsaiena@gmail.com

RINGKASAN

  • Lulusan Program Studi Teknik Lingkungan dengan IPK 3.62 (Skala 4,00)
  • Memiliki pengalaman sebagai asisten laboratorium Biologi Lingkungan dan Ilmu Tanah
  • Biasa mengoperasikan program ArcView dan CorelDraw
  • Memiliki pengalaman Kerja Praktik Pengelolaan Lingkungan pada saat Reklamasi di PT. Bukit Asam (Persero) Tbk. Tanjung Enim, Muara Enim, Sumatera Selatan
  • Mampu bekerja sama dengan baik, cepat tanggap terhadap permasalahan

PENDIDIKAN FORMAL

2010-2015: Program Studi Teknik Lingkungan, Fakultas Teknologi Mineral, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta

2007-2010: SMA Negeri 1 Sarolangun

2004-2007: SMP Negeri 4 Sarolangun

2001-2004: SDN 113 Kota Jambi

1998-2001: SDN 01 Tulang Bawang, Lampung

SEMINAR/WORKSHOP

2012: Lingkungan Sahabat Pertambangan

2012: Penanganan Limbah Nuklir Berwawasan Lingkungan

2013: Menjadi Entrepreneur Muda dan Mandiri

2014: Konservasi Bahan Galian Pertambangan Batubara

PENGALAMAN ORGANISASI

2010: Anggota Marching Band UPN “Veteran” Yogyakarta

2012: Ketua Divisi PSDI Bi’atun Sholih Teknik Lingkungan

2013: Anggota Divisi PSDI Keluarga Mahasiswa Islam (KMI) 

2013: Ketua Divisi Humas PAI UPN “Veteran” Yogyakarta

2013: Ketua Umum Bi’atun Sholih Teknik Lingkungan

2014: Ketua Divisi Humas PAI UPN “Veteran” Yogyakarta

3. CV untuk Fresh Graduate

CURRICULUM VITAE

Data Pribadi

Nama: Mirwan Choky

Tempat, Tanggal Lahir: Kedaburapat, 24 Februari 2010

Jenis Kelamin: Pria

Agama: Islam

Kewarganegaraan: Indonesia

Alamat: Jl. Swakarta, Kelurahan Tuah Karya, Kecamatan Tampan, Panam, Pekanbaru

No. HP: 085265472921

Latar Belakang Pendidikan

A. Pendidikan Formal

1996-2002: SD Negeri 031 Kedaburapat

2002-2005: MTs Raudhatut Thalibin Kedaburapat

2005-2008: SMA 3 Rangsang Barat

2008-2014: S1 Bahasa Inggris FKIP Universitas Riau

B. Pendidikan Non Formal

2007: Kursus Komputer (MS. Office) di Widyaloka, Selatpanjang

Kemampuan

  • Kemampuan berbahasa Inggris aktif
  • Kemampuan komputer:
  1. MS. Office (MS. Word, MS. Excel, MS PowerPoint)
  2. Desain Grafis (Photoshop, Adobe Premiere, Windows Movie Maker)
  3. Internet dan Blogging (situs pribadi: www.mirwans.com)

Pengalaman Organisasi

2009-2010: Anggota Divisi Creative and Pers di LSI Al-Maidan FKIP UR

2010-2011: Co Divisi Creative and Pers di LSI Al-Maidan FKIP UR

2010-2011: Anggota Divisi Human Relation and Information di English Department Student Association FKIP UR

2011-2012: CO Divisi Human Relation and Information di English Department Student Association FKIP UR

2011-212: Anggota Divisi Humas di UKMI Ar-Royyan UR

2012:2013: Co Divisi Humas di UKMI Ar-Royyan UR

4. Daftar Riwayat Hidup untuk Fresh Graduate SMA

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

DATA PRIBADI

Nama: Adi Nugroho

Tempat & Tanggal Lahir: Bandung, 11 Juli 1990

Alamat: Jalan Pangeran Antasari No. 120, RT 01 RW 03, Bandung

Jenis Kelamin: Laki-Laki

Agama: Islam

Kewarganegaraan: Indonesia

Status: Belum Menikah

No. HP: 08512345678

Email: adinugroho@gmai.com

PENDIDIKAN FORMAL

1998-2001: SD Negeri 110 Bandung

2001-2004: SMP Merdeka bandung

2004-2007: SMA Negeri 8 Bandung

PENGALAMAN ORGANISASI

  • Menjadi Ketua Pramuka SMP Merdeka Bandung
  • Menjadi Anggota OSIS SMA Negeri 8 Bandung

KEAHLIAN KHUSUS

  • Mampu mengoperasikan komputer (Ms. Office, S. Excel, Admin)
  • Desain Grafis (CorelDraw dan Photoshop)

5. CV untuk SPG

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Bahwa yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: Sitta Haerunnisa

Umur: 19 tahun

Tempat/Tanggal Lahir: Jakarta, 21 Januari 1990

Kewarganegaraan: Indonesia

Agama: Islam

Alamat: Jl. Maulana Hasanudin No. 18 RT 03/ RW 02 Ds. Aweh Kalanganyar Lebak – Banten

HP: 085695991363 / 087772901840

Riwayat Pendidikan

  • Tamatan SD Negeri Aweh Rangkasbitung (1997-2003)
  • Tamatan SLTP Islam PB Soedirman Jakarta (2003-2006)
  • Tamatan MA Al-Idrus Rangkasbitung (2006-2009)

Pengalaman Kerja

  • SPG HP Nexian DMG Enterprise Metrotech Jakarta
  • SPG Indofood Jakarta 2008

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenarnya.

Hormat Saya,

Sitta Haerunnisa

6. CV dengan Pengalaman Lengkap

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

IDENTITAS

Nama Lengkap dan Gelar: Dr. H. Supandi, S.H., M. Hum.

Tempat Tanggal Lahir: Tembung, 17 September 1952

Jenis Kelamin: Laki-Laki

Agama: Islam

Fakultas / Program Studi: Hukum / Doktor Ilmu Hukum

Pekerjaan / Jabatan Sekarang: Hakim Tinggi / Kepala Pusdiklat Teknis Peradilan Mahkamah Agung RI

NIP: 040044872 / 19520917 198303 1 002

Pangkat / Golongan: Pembina Utama Madya (IV/D)

Nama Orang Tua:
a. Ayah: H. Ngadimun (almarhum)
b. Ibu: Hj. Ngadinem (almarhumah)

Status: Kawin tahun 1977

Istri: Hj. Ema Sofia

Anak:
a. dr. Dimas Sri Utami
b. Ari Tri Wahyuni, S.H.
c. M. Galih Supanjir, S.Ked.
d. Iman Arif Sulthantio

Alamat:
a. Rumah: KAV PTB DKI BLOK A9 No. 13 RT 003 RW 04 Pondok Kelapa III, Telp (021) 8648970, Jakarta Timur (13450)
b. Kantor: Pusdiklat Mahkamah Agung RI, Jln. Cikopo Selatan, Megamendung, Kab. Bogor

RIWAYAT PENDIDIKAN

  • Sekolah Rakyat Negeri 1 Saentis (Sumut), tamat tahun 1964
  • Sekolah Menengah Pertama (SMP) PAB Saentis, tamat tahun 1967
  • Sekolah Teknologi Menengah (STM) Negeri II Medan, tamat tahun 1970
  • Khalsa English Course Medan, tingkat Intermediate, tahun 1970
  • Akademi Penerbangan/LPPU, Curug Tangerang, tamat tahun 1972
  • Fakultas Hukum USU, tamat tahun 1981
  • Pelatihan Calon Hakim Peradilan Umum, tahun 1983
  • Pelatihan Calon Hakim Peradilan Tata Usaha Negara, tahun 1996
  • Pascasarjana (S2) Ilmu Hukum, USU, tamat tahun 2001
  • Program Doktor (S3) Ilmu Hukum, USU, tamat tanggal 25 November 2005 dengan disertasi berjudul: KEPATUHAN PEJABAT DALAM MELAKSANAKAN PUTUSAN PENGADILAN TATA USAHA NEGARA DI MEDAN

RIWAYAT PEKERJAAN

  • Tahun 1973-1980: Tenaga Teknis Keselamatan Penerbangan Pelabuhan Udara Polonia Medan
  • Tahun 1980-1983: Staf Perizinan dan Pengendalian Angkatan Udara, Kantor Wilayah I Ditjen Perhubungan Udara Medan
  • Tahun 1983-1985: Calon Hakim di Pengadilan Negeri Medan
  • Tahun 1985-1990: Hakim Pengadilan Negeri Sabang, Dista Aceh
  • Tahun 1990-1996: Hakim Pengadilan Negeri Kualasimpang, Dista Aceh

7. Contoh CV Singkat

CURRICULUM VITAE

Data Pribadi

Nama: Septian Pranata

Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 27 September 1993

Jenis Kelamin: Laki-Laki

Alamat: BTN Leuwiliang Permai RT 03 RW 01 Kecamatan Leuwiliang, Kelurahan Leuwiliang, Kabupaten Bogor

Status: Menikah

Agama: Islam

Kewarganegaraan: Indonesia

No HP: 081806243329

Riwayat Pendidikan

2000-2006: SDN Hegarsari II

2006-2009: MTs Negeri Babakan Sima

2009-2011: MAN Leuwiliang

Pengalaman Kerja

April 2012 – Desember 2014: PT Trichem Jaya

Januari 2015 – Desember 2017: PT Mitra Bakti UT

8. Contoh Daftar Riwayat Hidup

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

DATA PRIBADI

Nama: Satrio Anggoro Persada Ginting

Jenis Kelamin: Laki – laki

Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 13 Desember 1990

Kewarganegaraan: Indonesia

Status Perkawinan: Belum Menikah

Agama: Kristen

Kesehatan: Sangat Baik

Alamat Lengkap: Jl. Cempaka Putih, Pasar Raya No.73

Nomor Telepon: 0812 0808 4567

Pendidikan Formal

  • 1998 – 2001: SDN 09 Cempaka Putih
  • 2001 – 2004: SMPN 1 Jakarta
  • 2004 – 2007: SMA Matraman Jakarta
  • 2007 – 2014: Program S1 Manajemen di Universitas Nasional

PENGALAMAN KERJA

  • Bekerja di PT. Mencari Cinta Sejati Sebagai Verifikator Kartu Kredit Januari 2010 – Desember 2010
  • Bekerja di PT. Skizo Sejahtera sebagai Head Marketing Desember 2009 – Juli 2011
  • Bekerja di PT. Anugrah Sentosa Jakarta sebagai Top Leader Agustus 2013 – Februari 2015
  • Bekerja di PT. Agus Sejahtera sebagai Administrasi Maret 2016 – Sekarang

PRESTASI

  • Juara 1 Futsal Piala Gubernur (2011)
  • Juara 1 Futsal Antar Mahasiswa Nasional USU (2014)

Demikian Daftar Riwayat Hidup ini saya buat dengan sesungguhnya.

Hormat saya,

Satrio Anggoro Persada Ginting

9. Contoh CV untuk Posisi Copywriter

CURRICULUM VITAE

DATA PRIBADI

Nama: Muhammad Alfian

Jenis Kelamin: Laki-laki

Tempat Tanggal Lahir: Jakarta, 21 Maret 1992

Kesehatan: Sangat Baik

Kewarganegaraan: Indonesia

Status Perkawinan: Belum Menikah

Agama: Islam

Alamat Lengkap: Jl. Nawi No. 13 Cilandak, Jakarta

Nomor Telepon: 0812 8978 8900

PENDIDIKAN FORMAL

  • 1999 – 2005: SDN 10 Cilandak
  • 2005 – 2008: SMPN 57 Jakarta
  • 2008 – 2011: SMA 70 Jakarta
  • 2011 – 2015: S1-Universitas Nasional (Teknik Informatika)

PENGALAMAN KERJA

  • Bekerja di PT. Babayo Jaya Jakarta Sebagai Copywriter Januari 2010 – Desember 2011
  • Bekerja di PT. Mencari Cinta – Jakarta Sebagai Copywriter Mei 2011 – Februari 2012
  • Bekerja di PT. Mama Sebagai Editor Artikel Agustus 2012 – Januari 2014

PRESTASI

  • Persija U-17 (2007)
  • Juara Liga Antar Kota Jakarta ( 2008 – 2009 )
  • Seleksi Nasional PON Jakarta ( 2009 – 2011 )
  • Juara SSB se-Indonesia ( 2005 – 2006 )
  • Juara Olimpiade Sains se-Jakarta (2004)

Demikian ini CV saya tuangkan dengan benar sesungguhnya.

Jakarta, 17 Agustus 2018.

Hormat saya,

Muhammad Alfian

10. Daftar Riwayat Hidup untuk Posisi HR

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

DATA PRIBADI

Nama Lengkap: Dina Noviana

Tempat & tanggal lahir: Tangerang, 24 Mei 1990

Alamat: Jl. Kedondong, Kota Tangerang, Banten

Jenis Kelamin: Perempuan

Status Perkawinan: Belum Menikah

Agama: Islam

No Telp: 0811 8877 1290

Email: Dinanoviana@gmail.com

Pendidikan Formal

  • 1996 – 2002: SDN 1 Tangerang
  • 2005 – 2005: SMPN 3 Tangerang
  • 2005 – 2008: SMAN 10 Tangerang
  • 2008 – 2013: UIN Jakarta

Pendidikan Informal

  • 2015: Kursus Teater
  • 2015: Kursus Bahasa Inggris
  • 2017: Kursus Kebangsaan

Pengalaman Kerja

2015-2016: Bekerja Di PT. Fusion Sebagai HR

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan cukup singkat dan padat sesuai dengan riwayat hidup saya sendiri. Sekilas tujuan dari penulisan riwayat hidup ini adalah sebagai data tambahan untuk meneliti lamaran kerja yang saya ajukan. Atas perhatian dan kerjasamanya, saya ucapkan terima kasih.

Tangerang, 25 Januari 2017

Dina Noviana

11. CV untuk Fresh Graduate Tanpa Pengalaman

CURRICULUM VITAE

Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama: Ikra Meldian

Jenis Kelamin: Laki-Laki

Tempat Tanggal Lahir: Solo, 15 Januari 1983

Status: Belum Kawin

Alamat: Jl. Pahlawan No 19 Solo

Kewarganegaraan: Indonesia

Agama: Islam

Nomor Handphone: 0811 4233 1955

Email: IkraMeldian@gmail.com

Pendidikan

  • SDN 3 Solo 1991 – 1997
  • SMPN 11 Solo 1997 – 2000
  • SMA N 7 Solo 2000 – 2003
  • Universitas Solo (Ekonomi) 2003 – 2007

Pengalaman Organisasi

Ketua badan eksekutif mahasiswa (BEM) di Universitas Solo dari tahun 2003 – 2006.

Minat dan Keahlian

  • Mampu berkomunikasi dengan baik
  • Menguasai ilmu marketing
  • Suka menulis

Hormat saya,

Ikra Meldian

12. Daftar Riwayat Hidup untuk Posisi Marketing

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

DATA PRIBADI

Nama: Kinanti Aflaha Nissa

Jenis Kelamin: Perempuan

Tempat Tanggal Lahir: Sumedang, 11 Januari 1992

Kesehatan: Sangat Baik

Kewarganegaraan: Indonesia

Status Perkawinan: Belum Menikah

Agama: Islam

Alamat Lengkap: Jl. Cokroaminoto No 11 RT 2 RW 8 Sumedang

Nomor Telepon: 0812 8976 7865

PENDIDIKAN FORMAL

  • 1999 – 2005: SDN 10 Sumedang
  • 2005 – 2008: SMPN 5 Sumedang
  • 2008 – 2011: SMA PAB 11 Sumedang
  • 2011 – 2015: S1-Universitas Islam Negeri Sumedang(Teknik Informatika)

PENGALAMAN KERJA

  • Bekerja di PT. Informatika Yai Sumedang Sebagai Digital Marketing Januari 2010 – Desember 2011
  • Bekerja di PT. Musim Mas – Sumedang Sebagai Marketing Mei 2011 – Februari 2012
  • Bekerja di PT. Mencari Cinta Sejati Sebagai Teknisi Komputer Agustus 2012 – Januari 2014

PRESTASI

  • PS Sumedang u-17 (2007)
  • Juara Lomba Komputer se Sumedang (2008 – 2009)
  • Seleksi Nasional PON Sumedang (2009 – 2011)
  • Juara Futsal Kota Sumedang (2005 – 2006)
  • Juara Olimpiade Sains se-Sumedang (2004)

Demikian Ini Daftar Riwayat Hidup saya buat dengan benar sesungguhnya.

Sumedang, 22 September 2018

Hormat saya,

Kinanti Aflaha Nisaa

13. CV untuk Posisi Sales

CURRICULUM VITAE

DATA PRIBADI

Nama: Saleh Nur Shaifullah

Jenis Kelamin: Laki-laki

Tempat & tanggal Lahir: Jember, 15 Agustus 1990

Alamat: Jl. Kemang Raya No.77, Jakarta Selatan

No. HP: 0822 8999 7070

Agama: Islam

Kewarganegaraan: Indonesia

Status: Menikah

Email: Salehnur@gmail.com

PENDIDIKAN FORMAL

  • SD Negeri 1 Jember
  • SMP Negeri 10 Jember
  • SMA Negeri 15 Jember

PENGALAMAN KERJA

  • ALFAMART jabatan Sales Executive
  • OXYGEN jabatan Salesman
  • MITRA INDOMARET jabatan Head Marketing

Demikian CV ini saya buat dengan sungguh-sungguh.

Hormat saya,

Saleh Nur Shaifullah

14. Daftar Riwayat Hidup Bahasa Inggris

CURRICULUM VITAE

Name: Wessy Atma Diredja

Place & Date of Birth: Jakarta, 1 April 1981

Address: Citra Gran Estate Block A2-23 Jakarta – Indonesia

Phone Number: 021-1234567

Status: Single

Background of Studies: S1 English Dept of Ridha’s University Malang (Graduated in 2005)

Working Experiences: As a secretary for the Director of PT Madju Djaya, Tangerang (2005-now)

Reference: Mr. David Chiang (The Director of PT Madju Djaya)

Skills: Familiar with MS Office and internet, able to teach young learners, work in a team, and work under pressure

Languages: Bahasa Indonesia – Native; English – Very Good

15. CV untuk Posisi Guru

CURRICULUM VITAE

Rahmat Yuniko, S.Pd

Jl. Langsep No. 2A Kertosono Nganjuk Jawa Timur 64314

Nomor Telepon: 021-23232399

Alamat E-mail: rahmat@certoz.com

Tujuan Berkarier 

Sebuah posisi yang sangat menantang di area mengajar bahasa Inggris untuk pemula

Data Pribadi

Tanggal Lahir: 26 Juni 1981

Jenis Kelamin: Laki-Laki

Status: Belum Menikah

Agama: Islam

Kewarganegaraan: Indonesia

Kepribadian: Bermotivasi tinggi, mudah bergaul, mampu bekerja dalam tim dan di bawah tekanan

Latar Belakang Pendidikan: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (Sarjana) Universitas Ridha, Malang

Pengalaman Kerja

a. Sebagai guru bahasa Inggris untuk Ridha English Course (2002-2003)

  • Mengajar bahasa Inggris untuk siswa-siswa SD
  • Mengajar bahasa Inggris untuk karyawan PT Mona

b. Sebagai Sekretaris Direktur PT Madju Djaya (2005-Sekarang)

  • Mengatur pertemuan dan jadwal-jadwal untuk Mr. David Chiang (Direktur PT Madju Djaya)
  • Mewakili Mr. David Chiang jika berhalangan hadir pada suatu acara/pertemuan

Seminar dan Pelatihan

  • Teaching English for Young Learners
  • Making inexpensive teaching aids
  • How to be a good secretary

Sudah Paham Cara Membuat Daftar Riwayat Hidup yang Benar?

Demikian penjelasan singkat tentang daftar riwayat hidup yang wajib dipahami oleh para pencari kerja, baik bagi fresh graduates maupun yang sudah berpengalaman. Semoga ulasan tentang CV di atas bermanfaat untukmu, ya.

Share:

Leave a Comment

You cannot copy content of this page