40 Kata Kata Ucapan Idul Adha Berisi Doa dan Penuh Makna

Membagikan kata-kata Idul Adha di sosial media merupakan salah satu cara yang menarik untuk merayakan hari raya penuh berkat. Anda bisa menyampaikan doa yang penuh makna untuk saudara maupun orang terdekat lainnya melalui ucapan ini. Ini adalah cara paling sederhana untuk mempererat silaturahmi dan saling mendoakan.

Apalagi setiap muslim dianjurkan untuk melakukan amalan penting seperti puasa, dzikir, dan berdoa. Selain itu, Anda tidak perlu bingung lagi untuk merangkai kata-kata. Cukup simak berbagai macam ucapan selamat hari raya Idul Adha di bawah ini untuk dijadikan sebagai contoh!

Kata-Kata Idul Adha

Sebagai seorang muslim, Idul Adha merupakan salah satu hari raya besar untuk meneladani pengorbanan nabi Ibrahim dan putranya. Anda bisa merayakannya dengan berbagi doa dan ucapan. Berikut ini beberapa kata-kata ucapan selamat Idul Adha yang bisa Anda gunakan untuk memeriahkan momen hari raya dengan penuh sukacita.

1. Ucapan Idul Adha 1

Berikut adalah contoh kata-kata Idul Adha bagian 1:

  1. Selamat Hari Raya Idul Adha. Semoga pengorbanan yang telah dilakukan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail selalu menjadi pengingat ketaqwaan kita kepada Allah SWT.
  2. Orang yang tidak bisa memaafkan adalah orang yang lemah, sebab hanya orang-orang yang kuat yang mampu memaafkan. Selamat Hari Raya Idul Adha!
  3. Selamat Idul Adha 1444 H. Mari rayakan hari yang suci dengan penuh rasa syukur atas segala nikmat dan rezeki yang Allah SWT berikan.
  4. Mari hiasi malam ini dengan Dzikir memuji Allah melalui Takbir. Lalu hiasi pagi hari dengan menunaikan shalat ied sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas karunia kebaikan dan kebahagiaan. Selamat merayakan Idul Adha.
  5. Indahnya kata maaf dapat membuat hati senang dan berbunga, maka saya sampaikan mohon maaf lahir dan batin. Selamat Idul Adha, semoga hari raya kali ini selalu dihiasi oleh momen yang berbunga-bunga juga.
  6. Sebelum fajar datang menerangi siang, sebelum matahari hilang tenggelam menjadi malam, di hari raya Idul Adha ini, izinkan kami mengucapkan selamat menjalankan ibadah qurban bagi yang melaksanakan. Semoga menjadi bekal keimanan dan ketaqwaan kita. Aamin.
  7. Semoga hari-harimu kelak dipenuhi kelezatan selezat daging kurban. Imanmu diberikan keteguhan seteguh Ismail. Dan hidupmu dipenuhi bimbingan layaknya Ibrahim. Selamat Hari Raya Idul Adha.
  8. Idul Adha adalah hari yang tepat untuk merenungkan perbuatan kita. Kita bisa memberikan kembali kepada orang miskin dan kekurangan. Semoga pengorbanan kita diterima oleh Allah. Selamat merayakan Idul Adha!
  9. Idul Adha tiba dengan membawa hikmah tentang pengorbanan dan kasih sayang. Selamat merayakan Hari Raya Kurban.
  10. Nabi Ibrahim adalah inspirasi bagi kita dalam merayakan momen Idul Adha ini. Keikhlasan hatinya diganti oleh Allah SWT dengan keberkahan yang luar biasa. Semoga kita semua bisa melakukan banyak hal baik sepanjang tahun ini. Selama Idul Adha!
  11. Semoga keikhlasan dan kebahagiaan menyertai langkah kita dalam beribadah kurban. Selamat Hari Raya Idul Kurban.
  12. Memaafkan kesalahan seseorang di masa lalu memanglah tidak mudah, namun masa depan yang penuh dengan persaudaraan bisa tercipta apabila kita saling memaafkan. Semoga di hari yang penuh kemenangan ini kita dapat saling memaafkan. Selamat Idul Adha!.
  13. Menyambung tali kasih, merangkai doa, dan memupuk rasa ikhlas. Semoga kita semua mendapatkan maaf yang seluas samudra atas segala khilaf. Selamat Idul Adha 1444 H. Semoga untaian maaf ini menjadi berkah.
  14. Selamat hari Raya Idul Adha. Semoga Allah senantiasa melimpahkan cinta kepada Nabi Ibrahim AS dan Nabi Muhammad SAW serta meningkatkan kekuatan iman dan taqwa kita kepada ALLAH SWT sampai akhir hayat.
  15. Semoga pengorbanan kita dalam tahun ini menjadi amalan ibadah yang ikhlas hanya kepada Allah SWT. Sebagai makhlukNya, saya memohon maaf jika pernah melakukan kesalahan. Semoga kita selalu dilapangkan rezeki dan keberkahan hidup.
  16. Idul Adha bukan hanya tentang hewan yang ingin kamu kurbankan, melainkan soal keikhlasan memohon ridho dari Allah SWT. Saya memohon maaf dengan penuh kerendahan hati. Semoga lebaran tahun ini menjadi pengingat kita agar selalu ikhlas dalam menjalankan ibadah di jalan Allah.
  17. Dalam semarak Idul Adha, marilah kita berbagi dan menyebarkan kebaikan. Selamat Hari Raya Idul Adha.
  18. Keikhlasan Nabi Ibrahim dalam berkurban adalah contoh mulia untuk umat manusia. Semoga kita selalu ikhlas dalam beribadah dan bertaqwa kepada Allah SWT. Selamat Idul Adha!
  19. Semarak Idul Adha mengingatkan kita tentang pentingnya berbagi dan berkorban. Selamat Hari Raya Kurban.
  20. Esensi Hari Raya Kurban tidak hanya tentang penyembelihan kambing atau sapi, tetapi juga tentang kerendahan hati dan keikhlasan. Itulah makna kurban yang sesungguhnya. Selamat hari raya Kurban!

2. Ucapan Idul Adha 2

Berikut kata-kata Idul Adha bagian selanjutnya:

  1. Hidup diibaratkan sebuah pencarian. Jadikanlah pencarian ini sebagai pencarian keimanan terhadap Allah SWT melalui pengorbanan harta untuk berbagi dengan sesama, agar mendapatkan keridhaan Allah semata. Selamat merayakan Hari Raya Kurban tahun 2023.
  2. Hari raya adalah momen penuh makna untuk saling bertemu dan berkumpul bersama keluarga. Selamat merayakan hari raya kurban tahun 2023. Semoga keberkahan senantiasa menyertai langkah kita semua di jalan Allah.
  3. Ketika sa’i adalah harapan dan putaran thawaf adalah gambaran penghambaan. Ketika wukuf menjadi wujud ketundukan dan lemparan jumrah adalah bentuk perjuangan. Bersama dengan gema takbir, Selamat Idul Adha 2023.
  4. Awali hari raya kurban dengan penuh kebahagiaan dan rasa syukur, sebagaimana seseorang yang begitu bahagia menerima pemberian darimu. Semoga kurbanmu mendapatkan keberkahan dari Allah SWT.
  5. Ya Allah, jadikanlah setiap helaan nafas kami sebagai bukti cinta kepada-Mu. Semoga pengorbanan yang kami lakukan mampu menjadi bukti keimanan kami untuk mendekati-Mu. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H.
  6. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah kita semua dan mengampuni dosa-dosa yang pernah diperbuat. Selamat Hari Raya Idul Adha.
  7. Idul Adha membawa pesan cinta dan pengorbanan. Selamat merayakan Idul Adha, semoga kita terus bertumbuh dalam kebaikan.
  8. Bukan menyembelih kambing atau sapi yang menjadi esensi dari Hari Raya Kurban, tetapi kerendahan hati dan keikhlasan untuk berbagi kepada sesama. Itulah makna Idul Adha yang sesungguhnya.
  9. Semoga Allah senantiasa memberikan kita rezeki dan kesehatan untuk bisa merayakan momen lebaran seperti hari ini. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H.
  10. Pada hari yang suci dan penuh kemenangan ini, marilah bersama-sama memperbaiki diri untuk menjadi manusia yang lebih baik. Semoga kita bisa saling memaafkan dan selalu mendapatkan keberkahan dari Allah. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H.
  11. Rasakan keajaiban di sekitar kita dan ketahuilah bahwa rahmat Allah selalu menyertai. Orang-orang yang baik tentu akan selalu dilimpahi dengan rasa syukur dan ikhlas. Selamat Idul Adha!
  12. Cinta sejati adalah sebuah keikhlasan dan pengorbanan, sebagaimana keikhlasan Nabi Ibrahim untuk menyembelih anaknya. Semoga Allah selalu mengampuni dosa kita. Selamat Idul Adha.
  13. Selamat merayakan hari raya kurban bersama keluarga dan kerabat. Semoga kisah Nabi Ibrahim dan putranya bisa menjadi teladan terbaik untuk kita.
  14. Hari raya Idul Adha adalah langkah untuk kita memahami esensi dari pengorbanan yang ikhlas karena cinta terhadap Allah SWT. selamat lebaran!
  15. Selamat hari raya idul adha 2023! Jangan lupa berbagi dengan tetangga dan kerabat untuk mendapatkan keutamaan Idul Adha.
  16. Dalam rangka menjaga keeratan tali silaturahmi, saya dan keluarga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H. Mohon maaf lahir dan batin.
  17. Awali pagi yang penuh berkah dengan mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H, mohon maaf lahir dan batin.
  18. Selamat Idul Adha 2023. Semoga hari yang penuh makna ini membuat kita untuk tetap menjaga keikhlasan dan kerendahan hati terhadap sesama.
  19. Tidak ada Hari Raya Idul Adha yang bermakna tanpa mengucapkan mohon maaf lahir dan batin. Mari lapangkan hati untuk saling memaafkan. Selamat Hari Raya Idul Adha 2023.
  20. Saya dan keluarga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1444 H. Semoga ketulusan hati dan keikhlasan dalam beribadah dan berkurban menjadi bukti cinta pada para Nabi-Nya.

Doa untuk Menyambut Hari Raya Idul Adha

Seperti yang Anda ketahui Nabi Muhammad SAW dan para sahabat merayakan hari raya Idul Adha dengan senantiasa berdzikir dan berdoa. Rasulullah akan memanjatkan doa untuk memohon kemudahaan dalam segala urusan.

Oleh sebab itu, tidak hanya kata-kata Idul Adha, Anda juga bisa memanjatkan doa untuk menyambut hari raya qurban. Memanjatkan doa ini juga akan membantu Anda dalam meningkatkan ibadah. Berikut adalah doa yang dapat Anda baca untuk menyambut hari raya kurban:

يَا حَيُّ يَ ا قَيُّومُ ، لا إِلَهَ إ ِلا أَنْتَ ، بِرَحْمَتِك َ أَسْتَغِيث ُ ، فَاكْفِن ِي شَأْنِي ك ُلَّهُ وَل ا تَكِلْنِي إِلَى نَفْسِ ي طَرْفَةَ ع َيْنٍ

Ya hayyu ya qoyyum la ilaha illa anta birohmatika astaghitsu fakfini sya’ni kullahu wala takilni ila nafsi thorfata ‘aynin.

Artinya: “Wahai zat yang hidup dan mengurusi semua makhluk, tidak Tuhan selain Engkau, dengan rahmatMu aku memohon pertolongan, cukupkan padaku semua urusanku dan jangan Engkau pasrahkan diriku kepada kemampuanku sendiri walau sekejap mata.”

Tertarik Menggunakan Kata-Kata Idul Adha di Atas?

Anda tidak perlu bingung lagi untuk merangkai kata-kata Idul Adha yang menarik. Gunakan berbagai rekomendasi kata-kata di artikel di atas untuk memeriahkan momen hari raya kurban bersama keluarga dan teman. Anda bisa membagikan ucapan tersebut melalui media sosial maupun mengucapkannya langsung. Semoga membantu!

Share:

Leave a Comment

You cannot copy content of this page