Sebagai negara maritim, Indonesia memiliki keanekaragaman terumbu karang yang luar biasa, sehingga dijuluki surga terumbu karang. Manfaat terumbu karang sendiri tidak hanya sebagai daya tarik para wisatawan karena bentuknya yang indah, namun juga menyimpan banyak manfaat bagi makhluk hidup.
Terumbu karang memang sudah dikenal sebagai tempat berlindung ikan-ikan kecil, oleh karenanya keberadaanya tidak boleh dirusak. Namun, ada juga beberapa manfaat lain dari karang di laut untuk makhluk hidup lainnya. Apa saja manfaatnya? Mari simak!
Daftar ISI
- Terumbu Karang dan Keindahannya
- Manfaat Terumbu Karang bagi Makhluk Hidup
- 1. Sebagai Habitat Hewan-Hewan Laut
- 2. Pelindung dari Abrasi
- 3. Sumber Pendapatan Masyarakat Sekitar
- 4. Dijadikan Bahan Baku Obat dan Kosmetik
- 5. Bisa Mengurangi Pemanasan Global
- 6. Sebagai Penyedia Sumber Makanan
- 7. Menjadi Bahan Baku Perhiasan dan Industri
- 8. Sebagai Tempat Penelitian
- 9. Sebagai Tempat Pembelajaran
- Sudah Tahu Manfaat Terumbu Karang bagi Makhluk Hidup?
Terumbu Karang dan Keindahannya
Anda pasti sudah sering mendengar terumbu karang yang menghiasi laut Indonesia. Biasanya, terumbu karang ditemukan di kedalaman hingga 50 m dalam laut, dimana pada kedalaman tersebut masih mendapat sinar matahari, sebab terumbu karang masih memerlukan sinar matahari.
Terumbu karang adalah salah satu ekosistem bawah laut yang terbentuk dari kalsium karbonat atau disebut juga batuan sedimen kapur dari kumpulan-kumpulan binatang kapur.
Batuan sedimen kapur ini secara fisik berasal dari kapur yang sebagian besar dihasilkan oleh koral. Ketika ribuan koral tersebut membentuk sebuah koloni, maka terbentuklah sebuah karang.
Di indonesia sendiri jumlah terumbu karang sudah mencapai 18% dari total terumbu karang yang ada di dunia. Lebih tepatnya, luas terumbu karang di Indonesia sudah berada di angka 284,3 ribu km2, sebuah angka yang cukup fantastis mengingat Indonesia adalah surganya terumbu karang.
Terumbu karang tumbuh baik di Indonesia karena suhu air lautnya sekitar 21-29o celcius dan beriklim tropis. Jika suhu perairan Indonesia lebih kecil atau lebih besar, akan berpengaruh pada pertumbuhan terumbu karang, karena iklim tropis inilah terumbu karang bisa subur dan memiliki banyak manfaat di laut Indonesia.
Ragam jenis terumbu karang ini memiliki keindahannya masing-masing, misalnya di Indonesia tumbuh beberapa jenis terumbu karang seperti:
- Acropora cervicornis, berwarna abu-abu dan ujungnya warnanya semakin muda.
- Acropora micropthalma, berwarna hijau, jingga, biru, dan merah.
- Acropora humilis (karang meja), berwarna hijau, cokelat, merah muda, biru, dan abu-abu.
- Sidesratra sidereal, berwarna ungu, cokelat muda, dan kadang-kadang sangat cerah.
- Montipora aequituberculata, berwarna hijau, biru, pink, dan cokelat.
Manfaat Terumbu Karang bagi Makhluk Hidup
Hadirnya terumbu karang yang menghiasi laut Indonesia tidak serta merta hanya menawarkan keindahannya saja, namun memiliki banyak manfaat bagi kehidupan makhluk hidup lainnya. Apa saja manfaat terumbu karang ini?
1. Sebagai Habitat Hewan-Hewan Laut
Hewan-hewan laut seperti ikan-ikan kecil suka sekali berlindung di dalam terumbu karang. Selain berlindung, nyatanya makhluk hidup laut ini juga berkembang biak dan mencari makan di terumbu karang, maka tak heran banyak hewan-hewan laut yang menjadikannya sebagai tempat tinggal.
Terumbu karang memang memegang peranan penting bagi berlangsungnya ekosistem laut. Disebutkan bahwa terumbu karang ini tempat tinggal bagi 25 persen spesies laut, oleh karena itu terumbu karang disebut-sebut bisa menunjang kehidupan makhluk hidup lainnya..
Dari sini bisa dipahami bahwa tanpa adanya terumbu karang, akan banyak spesies laut yang tidak punya tempat berlindung dan tempat tinggal aman. Tentunya ini bisa mengganggu ekosistem laut dan akan berdampak besar bagi keberlangsungan makhluk hidup lain.
2. Pelindung dari Abrasi
Tidak hanya tanaman bakau yang bisa melindungi dari abrasi, terumbu karang juga memegang peran penting untuk melindungi ekosistem laut dari abrasi.
Di sini manfaat terumbu karang bisa memperkecil gelombang atau ombak yang bergerak menuju daratan, sehingga bisa lebih melindungi fungsi hutan bakau, pesisir pantai, dan pantai dari kerusakan akibat abrasi.
3. Sumber Pendapatan Masyarakat Sekitar
Dilansir dari lautsehat.id, terumbu karang ini memegang peran penting bagi kehidupan 275 juta orang di seluruh dunia. Banyak masyarakat sekitar pantai yang menggantungkan hidupnya pada terumbu karang, baik untuk mendapatkan uang bahkan sumber makanan.
Terumbu karang sebagai habitat ikan-ikan laut menjadikan para nelayan menghasilkan banyak tangkapan yang kemudian dijual dan mendapatkan uang. Selain itu, terumbu karang bisa bermanfaat untuk meningkatkan sektor wisata karena keindahan berbagai bentuk serta warnanya.
Dari sini keindahan terumbu karang juga bisa berfungsi sebagai sektor wisata yang menguntungkan bagi masyarakat sekitar dan negara.
4. Dijadikan Bahan Baku Obat dan Kosmetik
Tahukah Anda bahwa manfaat terumbu karang bisa jadi bahan pembuatan obat dan kosmetik? Ini karena terumbu karang memiliki senyawa kimia yang cocok untuk dijadikan bahan baku obat-obatan. Misalnya seperti beberapa jenis alga bisa untuk pembungkus kapsul obat, dan sebagai obat anti radang, anti kanker, dan antibiotik.
Maka tidak heran apabila banyak produsen obat-obatan dan kosmetik memanfaatkan terumbu karang sebagai bahan baku, sebab terumbu karang memang memiliki banyak manfaat untuk industri obat-obatan dan kosmetik.
5. Bisa Mengurangi Pemanasan Global
Pemanasan global ini terjadi karena adanya proses kimia yang membuat suhu permukaan bumi meningkat. Dengan adanya karang seperti ini bisa mengurangi proses kimia yang berasal dari pemanasan global.
Nah, yang termasuk proses kimia disini adalah perubahan gas karbondioksida menjadi zat kapur sebagai pembentuk dari terumbu karang.
6. Sebagai Penyedia Sumber Makanan
Manfaat terumbu karang tidak hanya sebagai tempat tinggal hewan-hewan laut, namun terumbu karang juga sebagai penyedia makanan bagi mereka. Di dalamnya hidup plankton dan ikan-ikan kecil sebagai makanan bagi ikan-ikan besar, dan juga sebagai tempat mencari makan bagi ikan-ikan kecil.
Selain itu, terumbu karang juga menjadi sumber penghasilan dan makanan bergizi bagi masyarakat sekitar. Sebab disanalah 10% tangkapan ikan berhasil didapatkan di seluruh dunia, bahkan angkanya semakin naik menjadi 25% di negara berkembang, dan 70-90% di Asia Tenggara.
7. Menjadi Bahan Baku Perhiasan dan Industri
Bentuk terumbu karang yang keras bisa dimanfaatkan sebagai bahan pembuat perhiasan dan aksesoris bernilai tinggi. Aksesoris dari terumbu karang ini misalnya gelang, kalung, cincin, dan anting-anting.
Selain itu terumbu karang juga dimanfaatkan sebagai bahan baku industri, misalnya saja digunakan sebagai bahan campuran kapur, semen, dan tegel.
8. Sebagai Tempat Penelitian
Sebagai salah satu ekosistem di laut yang sangat berperan besar, tentu saja manfaat terumbu karang bisa menjadi tempat menarik untuk diadakan penelitian. Dari hasil penelitian itulah nantinya akan menghasilkan beragam informasi baru tentang jenis ikan dan organisme laut yang belum diketahui oleh manusia.
9. Sebagai Tempat Pembelajaran
Nah dari hasil observasi dan penelitian tersebut, terumbu karang mempunyai manfaat sebagai tempat pembelajaran bagi masyarakat. Informasi mengenai ekosistem laut seperti itu nantinya menjadi pengetahuan baru bagi masyarakat tentang keanekaragaman hayati yang dimiliki oleh laut Indonesia.
Sudah Tahu Manfaat Terumbu Karang bagi Makhluk Hidup?
Terumbu karang merupakan salah satu ekosistem laut yang memiliki banyak manfaat bagi kehidupan makhluk hidup sekitar, khususnya hewan laut dan manusia. Keberadaan terumbu karang sudah seharusnya dijaga supaya kelestariannya tetap terjaga, karena apabila tidak ada terumbu karang maka ekosistem laut akan rusak.