Ada banyak sekali jenis undangan yang sering Anda gunakan dalam keseharian. Beberapa di antaranya merupakan undangan resmi dan undangan tidak resmi. Lalu, bagaimana contoh surat undangan tidak resmi, cara membuat, beserta ciri-cirinya? simak Mari pahami lebih dalam lewat ulasan menarik berikut ini!
Daftar ISI
Apa Itu Surat Undangan Tidak Resmi?
Undangan tidak resmi merupakan salah satu jenis surat yang penggunaannya hanya untuk kondisi yang tidak resmi atau tidak formal. Surat ini memiliki sifat yang santai dan fleksibel. Jadi, penyampaiannya tidak tergantung pada tatanan bahasa tertentu dan format tertentu yang diatur.
Beberapa contoh surat undangan tidak resmi yang beredar di masyarakat antara lain adalah undangan pesta ulang tahun, tasyakuran, pernikahan, dan masih banyak lagi. Rata-rata undangan tidak resmi digunakan untuk berbagai acara yang diadakan oleh perseorangan.
Ciri Surat Undangan Tidak Resmi
Setelah mengetahui apa itu surat undangan tidak resmi, kini Anda perlu mengetahui beberapa ciri surat undangan jenis yang satu ini. Berikut adalah beberapa di antaranya:
1. Tidak Menggunakan Kop Surat
Ciri utama yang membedakan surat undangan tidak resmi dan undangan resmi adalah keberadaan kop surat. Pada surat undangan tidak resmi, tidak terdapat kop surat. Hal tersebut terjadi karena undangan ini tidak dikeluarkan oleh lembaga atau instansi yang formal.
2. Bahasa Tidak Baku
Bahasa yang digunakan pada contoh surat undangan tidak resmi juga bukan bahasa baku dan formal. Bahkan terdapat penggunaan bahasa slang pada surat undangan tidak resmi. Meskipun demikian, penggunaan tata bahasa yang sopan dan santun masih penting untuk Anda terapkan.
3. Tidak Memiliki Format yang Jelas
Surat undangan tidak resmi juga tidak memiliki format yang jelas, tidak seperti surat resmi. Rata-rata undangan tidak resmi hanya terdiri atas salam pembuka, isi, dan salam penutup saja. Ini membuat para penulis bebas berekspresi selama menulis surat undangan ini.
Cara Membuat Surat Undangan Tidak Resmi
Setelah mengetahui beberapa ciri surat undangan tidak resmi, berikutnya Anda akan mengetahui cara-cara membuat surat undangan tidak resmi yang bisa menjadi referensi menulis. Berikut caranya:
1. Menentukan Tanggal, Waktu, dan Tempat Acara
Komponen utama dalam membuat surat undangan tidak resmi adalah menentukan tanggal, waktu, dan tempat acara. Komponen ini merupakan hal penting yang pasti dilihat oleh pembacanya. Buat komponen ini berada di tengah dan tersusun rapi dengan satu enter agar mudah dibaca.
2. Tentukan Nama Penerima Undangan
Seperti undangan lainya, undangan tidak resmi juga memiliki tujuan pengiriman. Tulis nama-nama yang akan Anda undang untuk mencegah kekeliruan dalam pengiriman undangan. Pastikan juga nama yang Anda tulis memiliki ejaan yang benar.
3. Membuat Salam Pembuka
Salam pembuka merupakan komponen pertama yang akan terlihat dalam contoh surat undangan tidak resmi. Oleh karena itu, Anda perlu memikirkannya. Buat salam pembuka yang ramah dan santai untuk mengesankan bahwa acara ini adalah acara yang santai.
4. Membuat Isi Surat
Isi surat juga merupakan hal yang penting karena berisi tujuan dikirimkannya undangan tersebut. Isikan tempat, tanggal, waktu, dan perihal acara tersebut diselenggarakan. Tulis dengan rinci namun singkat. Karena surat undangan tidak resmi cenderung langsung pada intinya.
5. Membuat Salam Penutup
Salam penutup juga Anda perlukan untuk menghargai pembaca. Sampaikan bahwa Anda sangat berterimakasih dan mengharap kehadiran pembaca dalam acara yang Anda selenggarakan. Sehingga, pembaca akan merasa dihargai dan senang untuk datang pada acara tersebut.
2 Contoh Surat Undangan Tidak Resmi
Tak lengkap rasanya jika membahas undangan tidak resmi tanpa melihat contohnya secara langsung. Berikut ini adalah beberapa contoh undangan tidak resmi:
1. Acara Reuni Sekolah
Kepada, Alumni SMA LA Tloga angkatan 2014-2017
Mengundang semua teman untuk bernostalgia bersama mengenang memori semasa sekolah yang sangat menyenangkan. Untuk itu, kami sebagai panitia ingin Mengundang teman-teman pada acara reuni akbar yang diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 19 Februari 2022.
Waktu: Pukul 17.00-selesai
Tempat: Restoran Bunga Merah, Jalan Bunga Sepatu No.78 Jakarta Selatan
Kami tunggu kehadiran teman-teman dalam acara reuni sekolah. Tiada kesan, tanpa kehadiran kalian.
Salam rindu,
Panitia reuni SMA La Tloga
2. Acara Perayaan Ulang Tahun
2 Februari 2022
Dear, Bella
Salam hangat dariku,
Aku memberikan undangan untuk datang di acara ulang tahunku ke-16. Acara ulang tahun ini dilaksanakan pada:
Tanggal : 2 Februari 2022
Tempat : Restoran Bahagia, Jalan Sukacita Nomor 12, Jakarta Selatan.
Waktu : 19.00 – Selesai.
Semoga kamu bisa hadir ke acara ulang tahunku. Aku menunggu kabar baikmu.
Salam
Winda Yasmin
Sudah Bisa Membuat Surat Undangan Tidak Resmi?
Sekian ulasan mengenai contoh surat undangan tidak resmi, ciri, hingga cara membuat. Membuat surat undangan tidak resmi memang hal yang sederhana, namun tetap harus mengutamakan sopan santun dan pemilihan bahasa yang baik. Semoga membantu!