Lagu dan syair merupakan salah satu media yang banyak digunakan pendiri negara Indonesia untuk menghidupkan semangat perjuangan. Mulai dari tempo cepat hingga lambat yang menyentuh hati, hampir seluruh daftar lagu nasional Indonesia memiliki makna yang mendalam.
Mengenal lagu nasional sama seperti memberi apresiasi terhadap aset sejarah Indonesia. Tentunya, akan semakin berkesan jika kita tahu maksud lirik dari pencipta. Sejauh ini, sudah berapa lagu nasional yang kamu ketahui? Berikut ulasan tentang makna lagu nasional dan penciptanya untuk menambah wawasanmu!
Daftar ISI
- Apa itu Lagu Nasional?
- Daftar Lagu Nasional, Makna, dan Penciptanya
- 1. Indonesia Raya oleh W.R Supratman
- 2. Indonesia Pusaka oleh Ismail Marzuki
- 3. Maju Tak Gentar oleh Cornel Simanjutak
- 4. Bagimu Negeri oleh R. Kkusbini
- 5. Mengheningkan Cipta oleh Truno Prawit
- 6. Garuda Pancasila oleh Prohar Sudharmoto
- 7. Satu Nusa Satu Bangsa oleh L. Manik
- 8. Hari Merdeka oleh H. Mutahar
- 9 Berkibarlah Benderaku oleh Ibu Sud
- 10 Rayuan Pulau Kelapa oleh Ismail Marzuki dan Subroto K.A
- 11. Dari Sabang Sampai Merauke oleh R. Suharjo
- 12 Halo-Halo Bandung oleh Ismail Marzuki
- 13. Indonesia Tetap Merdeka oleh C. Simanjutak
- 14. Syukur oleh H. Mutahar
- 15. Ibu Kita Kartini oleh W.R Supratman
- 16. Bangun Pemuda Pemudi oleh A. Simanjutak
- 17. Bendera Kita oleh Dirman Sasmokoadi
- 18. Tanah Airku oleh Ibu Sud
- 19. Gugur Bunga oleh Ismail Marzuki
- 20. Nyiur Hijau oleh R Maladi
- 21. Hymne Guru oleh Sartono
- 22. Ibu Pertiwi oleh Ismail Marzuki
- 23. Mars Bambu Runcing oleh Kamsidi & Daljono
- 24 Api Kemerdekaan oleh Joko Lelono & Martono
- 25. Bhinneka Tunggal Ika oleh Binsar Sitompul
- 26. Di Timur Matahari oleh W.R Supratman
- 27. Dirgahayu Indonesia oleh H. Mutahar
- 28. Karangan Bunga dari Selatan oleh Ismail Marzuki
- 29. Ku Pinta Lagi oleh Cornel Simanjuntak
- 30 Jembatan Merah oleh Gesang
- 31. Indonesia Jaya oleh Chaken M
- 32. Indonesia Subur oleh M. Syafei
- 33 Kebyar-Kebyar oleh Gombloh
- 34. Hymne Siswa oleh Husein Mutahar
- 35. Indonesia Bersatulah oleh Alfred Simanjuntak
- 36. Bangun Bangsaku oleh Binsar Sitompul
- 37. Hamba Menyanyi oleh R. Sutedjo
- 38. Hymne Pramuka oleh H. Mutahar
- 39. Hymne Kemerdekaan oleh Ibu Sud
- 40. Tanah Air Indonesia oleh E.L Pohan
- Sudah Tahu Daftar Lagu Nasional serta Makna dan Penciptanya?
Apa itu Lagu Nasional?
Lagu nasional merupakan kumpulan lantunan musik dan lirik yang berisikan mengenai cinta tanah air. Biasanya, ia mengisahkan semangat perjuangan kemerdekaan, menyimpan sejarah tentang bela negara, mengenang gugurnya para pahlawan atau menceritakan keistimewaan negara tersebut.
Daftar Lagu Nasional, Makna, dan Penciptanya
Indonesia memiliki beragam lagu nasional. Setiap lantunan punya makna yang berbeda. Biasanya, lirik yang ditulis juga menyiratkan peristiwa sejarah yang pernah terjadi kala itu. Yuk, belajar sejarah sembari mengenali makna lagu nasional dan siapa penciptanya di bawah ini.
1. Indonesia Raya oleh W.R Supratman
Indonesia Raya adalah lagu nasional dan lagu kebangsaan yang sering kamu dengar. Lagu ini menyiratkan semangat persatuan dalam masa-masa awal pembentukan pondasi negara Indonesia. Hingga hari ini, karya Wage Rudolf Supratman terus kita nyanyikan untuk mengingat kembali tujuan dan semangat perjuangan pendiri bangsa.
2. Indonesia Pusaka oleh Ismail Marzuki
Ismail Marzuki, sang pencipta, mengenalkan lagu ini pada tahun 1949 ketika Indonesia sudah merdeka. Liriknya memiliki makna menghidupkan kenangan, kekaguman, dan kerinduan terhadap Indonesia. Selain itu, ia menggerakkan orang yang merantau untuk kembali pulang ke kampung pertiwi, Indonesia.
3. Maju Tak Gentar oleh Cornel Simanjutak
Sekitar tiga tahun sebelum masa kemerdekaan, tepatnya di tahun 1942, Cornel Simanjuntak menciptakan lagu ini. Bertempo cepat dengan lirik pendek, nyanyian ini bertujuan untuk menghidupkan semangat juang bangsa dalam melawan penjajah.
4. Bagimu Negeri oleh R. Kkusbini
Lagu Bagimu Negeri memiliki makna pengabdian kepada negara. Lirik “Kami berjanji, berbakti, dan mengabdi” mengemukakan bahwa R. KKusbini ingin menyebarkan semangat abdi negara dengan memberi kontribusi terbaik kepada Indonesia. Nyanyian ini diperdengarkan di tahun 1942.
5. Mengheningkan Cipta oleh Truno Prawit
Makna karya ini adalah untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam medan peperangan memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Biasanya, para siswa-siswi di sekolah menyanyikannya pada saat upacara hari Senin.
6. Garuda Pancasila oleh Prohar Sudharmoto
Selanjutnya, lagu nasional lain yang bertempo cepat adalah Garuda Pancasila. Ia bermakna menumbuhkan gairah memajukan negara Indonesia sembari membanggakan ideologi, simbol, dan identitas bangsa. Penciptanya adalah Prohar Sudharmoto.
7. Satu Nusa Satu Bangsa oleh L. Manik
L. Manik menciptakan lagu nasional yang berjudul Satu Nusa Satu Bangsa dengan lirik pendek dan tempo sedang. Lagu ini memiliki makna yang mengingatkan rakyat mengenai semangat kesatuan. Jadi, meski punya ragam budaya dan suku, namun semua rakyat adalah satu Indonesia.
8. Hari Merdeka oleh H. Mutahar
Setiap warga negara Indonesia pasti sudah hafal lagu ini. Ia adalah salah satu daftar lagu nasional yang memiliki makna mengenang atau mengingat sejarah. Lagu ini bermaksud mengenang peristiwa penting, yakni hari kemerdekaan Indonesia.
9 Berkibarlah Benderaku oleh Ibu Sud
Berikutnya, dalam daftar lagu nasional yang mempunyai makna kekaguman atau kebanggaan adalah Berkibarlah Benderaku. Lirik lagu ciptaan Ibu Sud ini juga memiliki makna semangat bela negara yang bisa kamu baca pada bait kedua.
10 Rayuan Pulau Kelapa oleh Ismail Marzuki dan Subroto K.A
Rayuan Pulau Kelapa menggunakan simbol pohon kelapa dan bunga melati untuk mewakili keindahan alam Indonesia. Ia merupakan salah satu lagu yang menyimpan makna kekaguman pada keindahan alam Indonesia, diantaranya melalui sebutan pulau kelapa dan pulau melati.
11. Dari Sabang Sampai Merauke oleh R. Suharjo
Kali ini, lagu nasional karya R. Suharjo menceritakan tentang keunikan negara Indonesia sebagai negara kepulauan. Hal ini karena adanya lirik Pulau Sabang dan Merauke. Selain itu, ia juga menyiratkan ajakan dalam mengharumkan nama Indonesia.
12 Halo-Halo Bandung oleh Ismail Marzuki
Karya Ismail Marzuki berupa lagu nasional dengan tempo cepat dan lirik pendek lainnya adalah Halo-Halo Bandung. Lagu ini bermakna mengenang kejadian tumpah darah perjuangan kemerdekaan Indonesia yang berlokasi di Bandung. Ia juga sedikit menyinggung semangat juang yang pernah dilakukan oleh prajurit dan rakyat belaka.
13. Indonesia Tetap Merdeka oleh C. Simanjutak
Ringan, gembira, dan bersemangat adalah ciri khas dari lagu nasional yang berjudul Indonesia Tetap Merdeka. Lagu ini memang memiliki makna perayaan kemerdekaan Indonesia. Ia juga mengabadikan momen dimana banyak sorak warga yang berbahagia di hari tersebut.
14. Syukur oleh H. Mutahar
Berikutnya, lagu nasional dengan tempo lambat yang mengharu biru adalah Syukur karya H. Mutahar. Memang, lagu ini bermakna mengenang rasa syukur atas merdekanya bangsa Indonesia dan berterima kasih kepada Tuhan. Biasanya, ia dinyanyikan dengan suasana hening yang sakral.
15. Ibu Kita Kartini oleh W.R Supratman
Lagu nasional kali ini agak unik karena tidak menceritakan tanah air, namun mengenang satu sosok pahlawan perjuangan dari wanita, yakni Raden Ajeng Kartini. Karya besutan W.R Supratman ini bermakna memberikan apresiasi kepada RA Kartini atas perjuangannya membawa Indonesia merdeka dari sisi kaum wanita.
16. Bangun Pemuda Pemudi oleh A. Simanjutak
Alfred Simanjutak menuangkan makna ajakan berjuang kepada pada pemuda Indonesia dalam meraih kemerdekaan. Selain itu, lagu yang dirilis tahun 1943 ini juga mengingatkan pemuda dalam memenuhi kewajiban perannya untuk negara.
17. Bendera Kita oleh Dirman Sasmokoadi
Dirman Sasmokoadi sebagai pencipta lagu, beliau memberikan makna kekaguman dan kebanggaan terhadap bendera Indonesia. Liriknya memuat kata seperti ‘megah’, ‘perwira’ dan ‘itulah jiwa kita’ yang menunjukkan hal tersebut.
18. Tanah Airku oleh Ibu Sud
Ibu Sud membuat lagu nasional berjudul Tanah Airku. Lagu ini seakan menargetkan untuk menyentuh hati para perantau Indonesia yang merindukan ibu pertiwi. Selain bermakna kerinduan akan Indonesia, lagu ini juga bermakna mengingatkan semangat cinta negara.
19. Gugur Bunga oleh Ismail Marzuki
Selanjutnya, kategori lagu nasional dengan suasana sedih, terasa baik dari irama musik maupun liriknya adalah Gugur Bunga karya Ismail Marzuki. Lagu ini menceritakan mengenai kenangan perjuangan pahlawan yang tewas dalam peperangan merebut kemerdekaan.
20. Nyiur Hijau oleh R Maladi
Nyiur Hijau menceritakan tentang keindahan dan keelokan suasana alam Indonesia. Lagu ini juga menggambarkan tentang betapa negara kita memiliki kekayaan dan pesona alam yang melimpah. Hal ini bisa dilihat dari sebutan kata ‘makmur’ dan ‘subur’.
21. Hymne Guru oleh Sartono
Lagu nasional yang berjudul Hymne Guru bermakna mengenai apresiasi kepada guru. Guru adalah orang penting yang disebut sebagai pahlawan tanpa tanda jasa. Sartono, sebagai pencipta lagu, juga mengingatkan bahwa guru adalah pahlawan yang perjuangannya terus hidup dalam usaha mencerdaskan bangsa.
22. Ibu Pertiwi oleh Ismail Marzuki
Karya besutan Ismail Marzuki lainnya dalam daftar lagu nasional adalah Ibu Pertiwi. Lagu ini memiliki arti yang mendalam tentang kuatnya rasa cinta dan bangga masyarakat kepada tanah air Indonesia. TIdak hanya itu, liriknya juga menggambarkan keindahan alam Indonesia meski lagu ini memiliki irama haru.
23. Mars Bambu Runcing oleh Kamsidi & Daljono
Lagu Mars Bambu Runcing memiliki lirik yang memberikan semangat kepada para pemuda. Lirik pada lagu ini sarat akan makna yang memberikan semangat kepada para pemuda yang merupakan harapan bangsa agar bergerak dan bekerja untuk membangun negeri Indonesia yang aman dan makmur.
24 Api Kemerdekaan oleh Joko Lelono & Martono
Lagu nasional yang berjudul Api Kemerdekaan memiliki makna tentang semangat berjuang mendapatkan kemerdekaan Indonesia. Joko Lelono & Martono menggambarkan pahlawan Indonesia yang gagah berani bertaruh mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
25. Bhinneka Tunggal Ika oleh Binsar Sitompul
Binsar Sitompul atau dikenal juga dengan A Thalib adalah pencipta lagu nasional Bhinneka Tunggal Ika. Lagu ini memiliki makna tentang ideologi dan motto negara Indonesia. Meski Indonesia adalah negara dengan beragam suku budaya namun ia tetap satu.
26. Di Timur Matahari oleh W.R Supratman
Lagu berjudul Di Timur Matahari yang diciptakan oleh W.R Supratman memiliki dua makna. Makna pertama adalah mengenai kesatuan dan persatuan bangsa. Makna kedua adalah ajakan menyalakan semangat kerukunan hidup para pemuda Indonesia dalam satu perjuangan.
27. Dirgahayu Indonesia oleh H. Mutahar
Bentuk syukur, cinta tanah air, dan kebahagiaan adalah makna yang bisa kita temui dalam lagu nasional Dirgahayu Indonesia karya H. Mutahar. Lagu ini memang merekam suasana Republik Indonesia setelah deklarasi lepas dari penjajahan.
28. Karangan Bunga dari Selatan oleh Ismail Marzuki
Lagu ini menyebutkan simbol pita hitam pada karangan bunga. Makna lirik yang ditulis oleh Ismail adalah kenangan tentang gugurnya pahlawan yang telah mengorbankan nyawa untuk meraih kemerdekaan Indonesia.
29. Ku Pinta Lagi oleh Cornel Simanjuntak
Berikutnya karya lagu nasional dari Cornel Simanjuntak berjudul Ku Pinta Lagi. Lagu ini memiliki lirik yang menggugah semangat jiwa patriotisme untuk mempertahankan kemerdekaan. Tidak hanya itu, ia juga memuat cerita tentang sebelum dan sesudah kemerdekaan.
30 Jembatan Merah oleh Gesang
Sedikit romantis, lagu Jembatan Merah mengisahkan tentang kerelaan seorang kekasih melepas kekasihnya untuk pergi berjuang di medan perang. Jembatan merah adalah lagu keroncong yang menggambarkan perjuangan wanita dan pria untuk meraih kemerdekaan Indonesia.
31. Indonesia Jaya oleh Chaken M
Mengajak rakyat Indonesia untuk selalu bahu-membahu dalam perjuangan Indonesia adalah makna dari lagu nasional Indonesia Jaya. Salah satu bait liriknya menggambarkan bahwa perjuangan mempertahankan Indonesia akan penuh rintangan namun semua bisa dilewati bersama.
32. Indonesia Subur oleh M. Syafei
Muhammad Syafei menciptakan lagu berjudul Indonesia Subur. Lagu nasional tersebut memiliki makna tentang gambaran rasa cinta terhadap tanah air akan kekayaan dan pesona alamnya. Selain itu, rasa cinta Indonesia juga tumbuh karena kerukunan yang tertuang dalam liriknya.
33 Kebyar-Kebyar oleh Gombloh
Lagu nasional karya Gombloh dapat menghidupkan semangat nasionalisme kepada pendengarnya. Hal ini karena liriknya mengandung makna yang mengingatkan warga Indonesia bahwa darah yang mengalir di tubuh kita adalah darah Indonesia, darah ibu pertiwi.
34. Hymne Siswa oleh Husein Mutahar
Tidak hanya Hymne Guru, Hymne Siswa juga masuk dalam daftar lagu wajib nasional. Makna dari lagu ini adalah Indonesia sebagai ibu pertiwi dan siswa-siswi berjanji untuk terus menjaga dan menjunjung nama sang Ibu, alias negara Indonesia.
35. Indonesia Bersatulah oleh Alfred Simanjuntak
Isi dari lagu Indonesia Bersatulah bermakna untuk mengajak warga negara Indonesia bersatu dalam satu nama kebangsaan. Selain itu, lagu ini mengingatkan agar menghapuskan rasa arogan sebab perbedaan daerah dan bergerak bersatu memperjuangkan kemerdekaan.
36. Bangun Bangsaku oleh Binsar Sitompul
Bangun Bangsaku adalah salah satu karya Binsar Sitompul dalam daftar lagu nasional. Makna dari lirik lagu ini adalah mengajak rakyat untuk segera bangkit membangun Indonesia dan segera meraih kemenangan nusa bangsa.
37. Hamba Menyanyi oleh R. Sutedjo
Karya dari R. Sutedjo yang berjudul Hamba Menyanyi mengisahkan tentang rasa cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia. Lagu ini mengisahkan semangat yang ingin memberikan kontribusi bela negara meskipun hanya melalui alunan nyanyian,
38. Hymne Pramuka oleh H. Mutahar
Salah satu lagu nasional yang menggambarkan kehidupan berbangsa adalah Hymne Pramuka. Lagu ini berkisah tentang semangat generasi penerus bangsa yang berjuang untuk menjadikan negara Indonesia sebagai satu kesatuan melalui janji jiwa pramuka.
39. Hymne Kemerdekaan oleh Ibu Sud
Ibu Sud dalam lagu nasional yang berjudul Hymne Kemerdekaan menggunakan kata dewi sebagai kiasan negara Indonesia. Makna dari lagu ini adalah kekaguman dan pujian terhadap negara Indonesia yang kemerdekaannya diperjuangkan oleh rakyat.
40. Tanah Air Indonesia oleh E.L Pohan
Terakhir dalam daftar lagu wajib nasional adalah Tanah Air Indonesia ciptaan E.L Pohan. Lagu ini membahas tentang kecintaan terhadap Indonesia dan tidak peduli seberapa jauh pergi berkelana, Indonesia selalu dirindukan dan menjadi tanah pulang bagi rakyatnya.
Baca juga : 10 Lagu Daerah Yogyakarta dan Penciptanya, Ada Gethuk!
Sudah Tahu Daftar Lagu Nasional serta Makna dan Penciptanya?
Seperti budaya dan kepulauannya, Indonesia juga memiliki beragam lagu nasional. Lagu-lagu ini memiliki cara dalam menuangkan makna cinta tanah air: kekaguman, sejarah juang, hingga ajakan mengabdi adalah contohnya. Jadi, apakah rasa cintamu kepada Indonesia bertambah setelah membaca daftar lagu nasional di atas?