French service adalah satu jenis service yang ada di restoran dan cukup familiar di dunia food and beverage. Secara spesifik french service ini biasanya diaplikasikan di restaurant-restaurant dengan konsep luxury dan mewah.
Ciri khas dari pelayanan french service ini adalah pramusaji yang bertugas akan meracik dan mengolah makanan di depan tamu langsung.
Jadi akan menampilkan kesan bahwa chef sedang melakukan atraksi di depan pelanggan restoran.
Daftar ISI
Pengertian French Service
French service adalah salah satu jenis pelayanan dimana semua menu akan dihidangkan, dimasak, pengaturan porsi, dan disajikan di depan tamunya langsung.
Dalam teknik ini biasanya akan dibantu dengan menggunakan Gueridon Table. Yang mana ini merupakan sebuah meja yang bisa di dorong dan telah dilengkapi dengan peralatan memasak.
Pelayanan ala perancis ini bisa dibilang cukup mewah dan biasanya dipakai oleh restaurant yang berkelas atau Fine Dining Restaurant.
Pramusaji yang bertugas biasanya sebanyak 2 orang plus beberapa orang lagi untuk melayani minumannya.
Pramusaji senior disebut Chef De Rang dan untuk junior disebut Commis De Rang. Sementara untuk yang bertugas di minuman biasanya disebut Sommelier.
Saat pelaksanaan french service tersebut akan di lakukan semacam atraksi makanan / showing the food agar menarik perhatian tamu. Showing de food bisa di lakukan dengan cara menambahkan minuman berakohol kedalam makanan, setelah itu di sulut dengan api.
Tetapi yang harus digaris bawahi adalah atraksi ini membutuhkan pramusaji yang cukup profesional dalam pengerjaanya.
Tugas Chef De Rang
- Menerima tamu dan mencarikan meja sesuai dengan keinginan tamu, hal ini dilakukan apabila greeter dan head waiter sedang tidak ada
- Taking order
- Menyajikan minuman.
- Memasak/meracik makanan diatas meja kecil (gueridon’) dihadapan tamu
- Menyampaikan bill
Tugas Commis De Rang
- Menerima pesanan dari chef de rang, mengirim dan memesan makanan langsung ke dapur
- Mengambil makanan dari dapur, membawa ke ruang makan dan mengatur diatas gueridon
- Menyajikan makanan yang telah ready ke tamu
- Membantu chef de rang selama french service berlangsung
Prosedur Pelaksanaan French Service
- Makanan disajikan dari dapur ke gueridon’ untuk segera di finishing
- Gueridon dilengkapi dengan taplak khusus, alat pemanas, alat masak (flambee rechaut) serta cutting board. Ketinggian gueridon harus sama dengan meja tamu
- Makanan yang telah disiapkan didapur, dan setelah sampai ke restaurant akan di finishing di atas meja gueridon (dipotong-potong, dipisahkan dari tulang, di flambee, dibuat saucenya, dll). Ini semua dilakukan oleh Chef De Rang
- Hidangan appetizer seperti soup disajikan diddalam soup tureen dan diletakkan pada alat penamas diatas gueridon
- Pemindahan soup dari soup tureenke soup cup harus dilakukan dengan menggunakan soup ladle
- Terakhir, semua penyajian dan finishing makanan dilakukan diatas meja gueridon langsung dihadapan tamu, dan dibawa ke meja tamu oleh chef de rang.
Baca Juga :